Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenali 10 jenis susu ini dan manfaatnya!

Kenali 10 jenis susu ini dan manfaatnya! Ilustrasi susu. Shutterstock/Valentyn Volkov

Merdeka.com - Susu merupakan salah satu jenis minuman yang harus Anda konsumsi setiap hari. Segelas susu mengandung kalsium, protein, dan aneka protein lain yang baik untuk membuat tubuh Anda jadi lebih kuat.

Namun ternyata ada beberapa orang yang alergi terhadap susu sapi, salah satu jenis susu yang paling banyak dikonsumsi. Oleh karena itu saat ini bermunculan berbagai macam jenis susu yang bisa dikonsumsi orang yang mempunyai alergi.

Berikut adalah beberapa jenis susu dan manfaatnya yang harus Anda ketahui seperti dilansir dari boldsky.com.

Susu sapi

Susu sapi merupakan jenis susu yang paling mudah untuk ditemui. Susu jenis ini mempunyai banyak manfaat terutama untuk meningkatkan kepadatan tulang akibat tingginya kalsium di dalamnya.

Susu kacang kedelai

Susu yang terbuat dari kacang kedelai ini sering dijadikan alternatif bagi mereka yang tidak terlalu menyukai susu sapi. Kacang kedelai kaya akan protein dan serat yang baik untuk pencernaan Anda.

Susu kacang almond

Susu kacang almond merupakan sumber magnesium yang terbaik untuk meningkatkan kepadatan tulang. Manfaat lain dari susu kacang almond adalah mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda.

Susu beras

Tahukah Anda manfaat dari susu beras? Susu beras ternyata bermanfaat untuk menurunkan berat badan dengan cepat.

Santan

Santan sering dijadikan salah satu jenis minuman sehat di beberapa negara. Santan bebas dikonsumsi bagi mereka yang alergi terhadap protein susu hewan atau yang biasa disebut dengan toleran.

Susu kacang mete

Secangkir susu kacang mete mampu memenuhi 38% kebutuhan tembaga di dalam tubuh Anda. Manfaat lain dari susu kacang mete adalah untuk menguatkan tulang dan jaringan.

Hemp milk

Susu jenis ini bisa dikonsumsi bagi mereka yang juga alergi terhadap kacang-kacangan. Susu yang terbuat dari biji rami ini bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda karena tingginya asam lemak omega di dalamnya.

Susu oatmeal

Manfaat dari susu yang terbuat dari biji gandum ini adalah bebas dari kolesterol dan laktosa.

Susu kerbau

Susu kerbau mengandung jumlah kolesterol yang lebih rendah dan banyak protein, kalsium, besi, dan fosfor.

Susu kambing

Susu kambing juga dapat dijadikan alternatif dari susu sapi. Susu kambing membantu mencegah penyakit alzheimer dan mengandung kalsium yang lebih tinggi dibandingkan dengan susu sapi.Itulah beberapa jenis susu yang baik untuk kesehatan tubuh Anda. Selamat mencoba!

Baca juga:5 Jenis susu unik yang patut dicobaIni alasan kenapa susu pasteurisasi lebih sehat!5 Manfaat minum susu segar bagi kesehatanRatusan murid SD minum susu bareng rayakan World School Milk Day4 Khasiat utama mengonsumsi 'susu kelapa'

Topik Pilihan#Gempa Kebumen | #Banjir Jakarta | #Jokowi Ahok | #Kakek Dibuang Dari Ambulans | #Caleg Seksi

(mdk/feb)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya

6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya

Beras merupakan salah satu sumber makanan pokok memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

Baca Selengkapnya
6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui

6 Manfaat Jeruk Satsuma untuk Kesehatan, Menarik Diketahui

Jeruk Satsuma juga dikenal sebagai sumber nutrisi yang berlimpah dan memiliki sejumlah manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Jenis Roti Sehat yang Bisa Dikonsumsi dengan Berbagai Manfaatnya

8 Jenis Roti Sehat yang Bisa Dikonsumsi dengan Berbagai Manfaatnya

Roti merupakan salah satu sumber karbohidrat untuk tubuh. Yuk, simak jenis roti apa saja yang sehat dan banyak manfaat!

Baca Selengkapnya
10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh

10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh

Penting untuk mempertahankan dan memperkuat imunitas tubuh. Yuk, cek makanan apa saja yang bisa memperkuat imunitas tubuh!

Baca Selengkapnya
Manfaat Yogurt untuk Ibu Menyusui, Bantu Lancarkan ASI

Manfaat Yogurt untuk Ibu Menyusui, Bantu Lancarkan ASI

Yogurt termasuk makanan sehat yang baik untuk ibu menyusui.

Baca Selengkapnya
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Ada beberapa jenis suplemen dan vitamin yang dapat membantu mencegah peningkatan kadar glukosa dalam darah. Ayo lihat apa saja!

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

Telur memiliki gizi yang hampir lengkap, seperti protein, lemak, vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan. Telur juga dianggap baik dikonsumsi setiap hari.

Baca Selengkapnya
Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Intip resep puding telur susu yang lembut dan enak, tetapi tetap mampu memberikan nutrisi yang baik bagi si kecil.

Baca Selengkapnya