Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup adalah Berikut Ini, Simak Ulasannya

Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup adalah Berikut Ini, Simak Ulasannya<br>

Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup adalah Berikut Ini, Simak Ulasannya

Di antara tahun 1955 hingga Pemilu 1999, Indonesia sempat mengimplementasikan sistem pemilu proporsional tertutup.

Sistem pemilu proporsional tertutup adalah sistem pemilihan yang memungkinkan rakyat untuk memilih partai, namun tak bisa memilih wakil rakyat secara personal. Sistem ini sempat dianut oleh Indonesia antara tahun 1955 hingga Pemilu 1999.<br>

Sistem pemilu proporsional tertutup adalah sistem pemilihan yang memungkinkan rakyat untuk memilih partai, namun tak bisa memilih wakil rakyat secara personal. Sistem ini sempat dianut oleh Indonesia antara tahun 1955 hingga Pemilu 1999.

Pada dasarnya, sistem pemilu memiliki dua jenis yakni sistem pemilu proporsional terbuka dan sistem pemilu proporsional tertutup. Mengetahui pengertian, karakteristik, kekurangan, dan kelebihan masing-masing jenis akan menambah wawasan Anda mengenainya.

Oleh sebab itu, dalam artikel ini merdeka.com akan menjabarkan secara rinci mengenai pengertian pemilu proporsional tertutup dan terbuka serta hal-hal yang berkaitan dengannya. Simak lebih lanjut.

<b>Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup</b>

Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup

Menurut Buku Pemilu Dalam Transisi Demokrasi Indonesia: Catatan Isu dan Kontroversi (2018) oleh Januari Sihotang, sistem proporsional tertutup adalah sistem pemilihan di mana rakyat hanya memilih partai.

Pada surat suara, tertera hanya nama partai politik dan pemilih memilih melalui tanda gambar atau lambang partai. Dengan begitu, wakil rakyat terpilih nantinya ditetapkan oleh partai politik berdasarkan nomor urut.

Dalam sistem proporsional tertutup, secara teknis pemilih hanya dapat memilih tanda gambar partai saja. Sistem ini berlaku sejak masa orde baru dari tahun 1971 sampai 1997 yang mana pada saat itu jumlah partai dibatasi hanya tiga.

Jadi pada saat itu di Indonesia, daftar caleg tidak ada di surat suara namun hanya di umumkan di Tempat Pemungutan Suara (TPS), dan nantinya yang terpilih berdasarkan nomor urut. Nomor urut ditentukan oleh mekanisme internal partai.

Ya, dalam sistem ini, kekuasaan menentukan daftar calon dan calon terpilih sepenuhnya berada di tangan partai politik. Sebagai contoh, jika partai politik memperoleh 2 kursi di daerah pemilihan (dapil), maka calon nomor urut 1 dan 2 dari partai tersebut yang akan terpilih. Jika partai hanya memperoleh 1 kursi, maka hanya calon nomor urut 1 yang akan terpilih.

Kelebihan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup

1. Menekan politik uang dan korupsi politik. Sistem proporsional tertutup dinilai mampu meminimalisasi politik uang karena biaya pemilu yang lebih murah dibandingkan dengan sistem proporsional terbuka.

2. Partai politik sebagai kekuatan gagasan. Dalam sistem ini, partai politik memiliki peran penting sebagai pembawa gagasan dan program ke dalam parlemen.

3. Menguatkan tanggung jawab partai politik. Partai politik bertanggung jawab penuh dalam menentukan daftar calon dan calon terpilih, sehingga dapat memperkuat kontrol partai terhadap kader yang akan duduk di parlemen.

4. Mudah menilai kinerja partai politik. Dalam sistem proporsional tertutup, masyarakat dapat dengan mudah menilai kinerja partai politik berdasarkan komposisi dan kualitas kader yang terpilih.

Kekurangan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup

1. Mengandalkan oligarki dan nepotisme. Dalam sistem proporsional tertutup, kekuasaan yang dimiliki oleh partai politik dalam menentukan daftar calon dapat menyebabkan praktik oligarki dan nepotisme. Hal ini dapat menghambat kemajuan demokrasi dan mencegah munculnya calon-calon yang berkualitas secara merata.

2. Tidak ada kedekatan calon dengan pemilih. Dalam sistem ini, pemilih tidak memiliki pilihan langsung terhadap calon tertentu. Sebagai akibatnya, tidak ada kedekatan personal antara calon dan pemilih. Hal ini dapat mengurangi rasa kepercayaan dan keterlibatan pemilih terhadap calon yang mewakili mereka.

3. Calon kurang aspiratif. Dalam sistem proporsional tertutup, calon cenderung kurang aspiratif karena mereka ditentukan oleh partai politik. Calon mungkin lebih fokus pada kepentingan partai daripada aspirasi dan kebutuhan pemilih secara individual. Ini dapat mengurangi kualitas representasi politik dan inisiatif dari calon yang terpilih.

4. Pendidikan politik berkurang. Dalam sistem proporsional tertutup, masyarakat cenderung hanya memilih partai politik secara keseluruhan. Hal ini dapat mengurangi kesadaran politik dan partisipasi aktif masyarakat dalam pemilihan, karena mereka tidak terlibat langsung dalam memilih calon individu yang mereka yakini mewakili kepentingan mereka.

<b>Pengertian Pemilu Proporsional Terbuka</b>

Pengertian Pemilu Proporsional Terbuka

Usai mempelajari tentang pemilu proporsional tertutup, tak lengkap rasanya jika tak membahas pemilu proporsional terbuka.

Sistem proporsional terbuka adalah sistem pemilihan yang memungkinkan rakyat untuk memilih beberapa wakil rakyat di suatu daerah pemilihan (dapil) yang merupakan anggota partai politik. Sistem inilah yang tengah digunakan oleh Indonesia.
Adapun kelebihan dan kekurangan sistem pemilu proporsional terbuka adalah sebagai berikut;

Kelebihan Sistem Pemilu Proporsional Terbuka

1. Rakyat atau pemilih dapat langsung memilih wakilnya yang akan duduk di parlemen untuk dapat mewakili aspirasinya.

2. Merupakan kemajuan dalam berdemokrasi.

3. Partisipasi dan kendali masyarakat meningkat, sehingga dapat mendorong peningkatan kinerja partai dan parlemen.

4. Mendorong kandidat bersaing dalam memobilisasi dukungan massa untuk kemenangan.

Kekurangan Sistem Pemilu Proporsional Terbuka

1. Melahirkan wakil rakyat yang belum teruji dan sebagian bukan kader terbaik pada suatu partai karena secara realitasnya rakyat atau pemilih mengabaikan kapasitas atau hanya memilih yang bermodal atau berduit.

2. Persaingan kurang sehat antarcalon legislatif dalam satu partai.

3. Peluang terjadinya politik uang sangat tinggi.

4. Perhitungan hasil suara rumit.
Sulit menegakkan kuota gender dan etnis.

5. Biaya pemilu menjadi sangat besar.

Pelaksanaan Pemilu 1955 Bertujuan untuk Dua Hal, Simak Penjelasannya
Pelaksanaan Pemilu 1955 Bertujuan untuk Dua Hal, Simak Penjelasannya

Pemilu 1955 merupakan pemilu pertama yang diselenggarakan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sistem Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Asas dan Tujuannya
Mengenal Sistem Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Asas dan Tujuannya

Pemilihan Umum (Pemilu) adalah proses demokratis yang dilakukan secara periodik di suatu negara untuk memilih wakil rakyat atau pemimpin tertentu.

Baca Selengkapnya
Pengertian Sistem Pemilu Proporsional Tertutup,  Lengkap dengan Kekurangan dan Kelebihannya
Pengertian Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Lengkap dengan Kekurangan dan Kelebihannya

Dalam sistem ini, pemilih memberikan suaranya kepada partai politik, bukan kandidat individual.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sebutkan Asas Pemilu di Indonesia, Inilah Penjelasannya
Sebutkan Asas Pemilu di Indonesia, Inilah Penjelasannya

Menurut Undang-Undang No.7 Tahun 2017 memaparkan bahwa asas pemilu adalah langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Baca Selengkapnya
Contoh Pelanggaran Administrasi Pemilu, Jenis, dan Solusinya
Contoh Pelanggaran Administrasi Pemilu, Jenis, dan Solusinya

Pelanggaran administrasi pemilu adalah pelanggaran terhadap tata cara, prosedur, dan mekanisme yang berkaitan dengan administrasi pemilu.

Baca Selengkapnya
PPS Pemilu adalah Panitia Pemungutan Suara, Ketahui Tugas dan Masa Kerjanya
PPS Pemilu adalah Panitia Pemungutan Suara, Ketahui Tugas dan Masa Kerjanya

PPS membantu kelancaran penyelenggaraan pemilu di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Alur Penyelesaian Sengketa Pemilu di Indonesia, Ketahui Jenis-Jenisnya
Alur Penyelesaian Sengketa Pemilu di Indonesia, Ketahui Jenis-Jenisnya

Berikut alur penyelesaian sengketa Pemilu di Indonesia beserta jenis-jenisnya.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diyakini Bakal Naik Usai Pemilu 2024
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diyakini Bakal Naik Usai Pemilu 2024

Terdapat empat aspek yang dapat memengaruhi pertumbuhan ekonomi di Indonesia ke depan.

Baca Selengkapnya
Pemilu Kapan Dilaksanakan 2024, Pahami Tata Cara Pencoblosannya
Pemilu Kapan Dilaksanakan 2024, Pahami Tata Cara Pencoblosannya

Penting untuk mengetahui tanggal dan prosedur pencoblosan pemilu.

Baca Selengkapnya