Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta

Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta

Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta

Ia mengajak para jemaahnya menjadi 100% Katolik sekaligus 100% Indonesia.

Semasa Kecil Tak Ingin jadi Pendeta, Kini Ignatius Suharyo Dipercaya jadi Uskup Agung Jakarta

Semasa kecil mengaku tak ingin jadi pandeta, kini Ignatius Suharyo justru dipercaya sebagai Uskup Agung Jakarta. Pendeta kelahiran Bantul DIY itu sudah menjadi tokoh penting di Keuskupan Jakarta sejak 2009 silam.

Profil

Ignatius Suharyo lahir pada 9 Juli 1950 dari pasangan ayah Florentinus Amir Hardjodisastra dan ibu Theodora Murni Hardjadisastra. Suharyo adalah anak ketujuh dari sepuluh bersaudara. Kakaknya, yakni RP. Suitbertus Ari Sunardi OCSO adalah rahib imam di Pertapaan Santa Maria Rawaseneng Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Sementara dua saudarinya menjadi biarawati, yakni Suster Christina Sri Murni, FMM dan Suster Maria Magdalena Marganingsih.

Ignatius Suharyo

Masa Kecil

Masa Kecil

Suharyo kecil bercita-cita menjadi polisi. Kepada kedua orang tuanya ia menegaskan tak ingin jadi pastor. Suatu saat, pastor yang melayani misa di desa tempat tinggalnya bertanya apakah Suharyo berminat masuk seminari. Ia pun menjawab bersedia.

Tak lama setelah peristiwa pada malam misa di desa, Suharyo mengikuti tes masuk seminari lalu dinyatakan diterima. Mengutip laman alkitab.or.id, ia belajar taat menjalani pilihannya. Ikrar pertama untuk menjalani pilihan sebagai imam dinyatakan Suharyo di kelas empat seminari. Sejak saat itu, ia tidak pernah mempertanyakan lagi pilihan hidup yang telah dia ambil, hingga tiba masa penahbisan imam. Jalan pikiran Suharyo sederhana, selagi ia tidak dikeluarkan di tengah-tengah proses pendidikan, berarti Tuhan menetapkan dirinya menjadi imam.

Inisiatif

Inisiatif

Sebagai sosok yang penuh kehati-hatian, selama lima tahun pertama Suharyo belajar memahami dinamika Keuskupan Jakarta tanpa banyak bicara.

"Baru tahun 2015 saya menyampaikan sesuatu substansial untuk Keuskupan Agung Jakarta," tutur Suharyo, mengutip YouTube Liputan6, Minggu (24/12/2023).

Saat itu, ia mengusulkan agar Keuskupan Jakarta mengembangkan semangat cinta tanah air. Cinta tanah air diwujudkan dengan setiap tahun menggali setiap sila dalam Pancasila. Masing-masing sila Pancasila diterjemahkan dalam gagasan-gagasan sederhana hingga dipraktikkan menjadi tindakan. Sehingga dalam lima tahun, umat katolik khususnya jemaah Keuskupan Agung Jakarta mendalami betul semangat cinta tanah air.

Ignatius Suharyo

100% Indonesia

100% Indonesia

Menurut Ignatius Kardinal Suharyo, nilai asli bangsa Indonesia adalah kerelaan berbagi kepada orang lain. Hal ini kemudian ia terjemahkan ke dalam program kerohanian di Keuskupan Agung Jakarta. Ia menyelaraskan nilai asli bangsa Indonesia dengan ajaran Katolik.

Sejak tahun 2022, Suharyo mengajak umat katolik Keuskupan Agung Jakarta untuk mendalami lima ajaran sosial gereja.

"Setiap tahun satu tema, didalami dijadikan gerakan bersama. Tahun kemarin, martabat manusia. Tahun ini, kesejahteraan bersama. Tahun depan, solidaritas dan subsidiaritas. Tahun berikutnya, memberi perhatian lebih kepada saudara-saudari yang kurang beruntung. Terakhir, menjaga dan merawat bumi," papar mantan Dekan Fakultas Teologi Universitas Sanata Dharma itu.

Suharyo menegaskan bahwa Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 seirama dengan nilai-nilai agama.

Di Depan Panglima Jilah, Prabowo Janji Bangun SMA Taruna Nusantara di Kalimantan
Di Depan Panglima Jilah, Prabowo Janji Bangun SMA Taruna Nusantara di Kalimantan

Negara diminta mengakomodasikan peningkatan sumber daya manusia bagi anak-anak Suku Dayak.

Baca Selengkapnya
Pesan Penuh Kasih Uskup Agung untuk Umat saat Pencoblosan Capres-Cawapres: Pakai Hati Nurani, Pilih Rekam Jejak Terpuji
Pesan Penuh Kasih Uskup Agung untuk Umat saat Pencoblosan Capres-Cawapres: Pakai Hati Nurani, Pilih Rekam Jejak Terpuji

Pesan tersebut diungkapkan Uskup Ignatius tepat di Hari Natal 2023

Baca Selengkapnya
Besok, MKMK Surati PTUN Jakarta Terkait Gugatan Anwar Usman
Besok, MKMK Surati PTUN Jakarta Terkait Gugatan Anwar Usman

Surat tersebut telah dibahas dalam rapat MKMK pada hari ini, Selasa(16/1).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mantan Wali Kota Surabaya hingga Krisdayanti Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Sidoarjo
Mantan Wali Kota Surabaya hingga Krisdayanti Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Sidoarjo

Massa mulai memadati GOR lokasi kampanye akbar Ganjar-Mahfud di Sidoarjo

Baca Selengkapnya
Gugat Suhartoyo ke PTUN, Anwar Usman Minta Tetap Jadi Ketua MK
Gugat Suhartoyo ke PTUN, Anwar Usman Minta Tetap Jadi Ketua MK

Anwar Usman menggugat Suhartoyo ke PTUN Jakarta. Dia meminta pengangkatan Suhartoyo dinyatakan tidak sah.

Baca Selengkapnya
Bersepeda dari Yogyakarta, Pasutri Ini Ajak Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar AMIN di JIS
Bersepeda dari Yogyakarta, Pasutri Ini Ajak Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar AMIN di JIS

Pasutri Ari Yulianto (37) dan Cahyani Trisnawati (35) mengayuh sepeda dari Yogyakarta ke Jakarta sambil mengampanyekan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Baca Selengkapnya
Uskup Agung Semarang dan Tokoh Lintas Agama Datangi Masjid Agung Jawa Tengah, Beri Ucapan Selamat Idulfitri ke Umat Muslim
Uskup Agung Semarang dan Tokoh Lintas Agama Datangi Masjid Agung Jawa Tengah, Beri Ucapan Selamat Idulfitri ke Umat Muslim

Kegiatan silaturahmi ini merupakan sebuah harmoni kerukunan antara yang satu dengan yang lain.

Baca Selengkapnya
3 Polisi Jakarta Utara Dipecat Tanpa Hormat!
3 Polisi Jakarta Utara Dipecat Tanpa Hormat!

Ketiganya ada yang terjerat narkoba dan bolos dinas

Baca Selengkapnya