Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tol Serang Panimbang Pangkas Waktu Tempuh Jakarta-Tanjung Lesung Jadi 3 Jam

Tol Serang Panimbang Pangkas Waktu Tempuh Jakarta-Tanjung Lesung Jadi 3 Jam Menko Luhut Pandjaitan. istimewa ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menyebut bahwa kehadiran Tol Serang - Panimbang Seksi 3 (Cileles-Panimbang) merupakan lembaran baru Banten untuk mencapai pertumbuhan ekonomi di sektor pariwisata.

Menyusul, kian berkurangnya jarak tempuh menuju Provinsi DKI Jakarta sebagai pusat ekonomi nasional.

"Sekarang kalau kita melihat gambaran tol ini merupakan lembaran baru bagi Banten, khususnya pada sektor ekonomi bidang pariwisata, saya harap seluruh jajaran Provinsi Banten harus bisa memanfaatkan hal ini dengan baik," ujar Menko Luhut Jakarta saat Acara Ground Breaking Tol Serang - Panimbang Seksi 3 di Pandeglang, Provinsi Banten, Senin, (8/8).

Menko Luhut juga optimis daerah ini menjadi destinasi wisata, mengingat jarak yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Seperti yang diketahui, pembangunan infrastruktur jalan tol Serang - Panimbang sepanjang 83,67 Km menjadi salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang terbagi menjadi 3 seksi.

"Saya berharap dengan jadinya jalan tol ini, membuat daerah ini menjadi destinasi turis, dikarenakan jaraknya tidak terlalu jauh dari Jakarta, yang tadinya perjalanan darat ditempuh dalam waktu 5 jam menjadi 3 jam saja," tutur Menko Luhut.

Menko Luhut juga memaparkan bahwa pertumbuhan ekonomi provinsi Banten lebih baik dari pertumbuhan ekonomi nasional. Dalam kunjungan ini, Menko Luhut juga mengunjungi pembangunan pengamanan pantai Marina Tanjung Lesung.

"Seperti yang kita lihat, pembangunan ini sudah menunjukkan kemajuan pembangunan pada tanggul penahan ombak di Pantai Marina Tanjung, saya juga mengingatkan jangan lupa untuk tetap memperhatikan mangrove bagi Tanjung Lesung, karena lingkungan menjadi hal yang sangat penting bagi kita semua," tutup Menko Luhut.

Pembangunan Tol Serang - Panimbang Rampung di Awal 2024

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan bahwa rencana pembangunan Tol Serang - Panimbang akan rampung sekitar kuartal pertama tahun 2024.

"Dari total tol, sepanjang 26,5 Km Serang - Rangkasbitung sudah beroperasi, untuk seksi 2 Rangkasbitung - Cileles sepanjang 24,17 Km sedang dalam tahap konstruksi dengan progress lebih dari 30 persen, dan seksi 3 sepanjang 33 Km menghubungkan Cileles - Panimbang," kata MenPUPR Basuki.

Proyek pengerjaan tol merupakan bentuk dari Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Dengan pembagian pengerjaan sepanjang 50km oleh badan usaha, dan sekitar 33 km dibangun oleh pemerintah.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Janji Anies-Cak Imin Bakal Lanjutkan Pembangunan Tol Trans Jawa sampai Banyuwangi
Janji Anies-Cak Imin Bakal Lanjutkan Pembangunan Tol Trans Jawa sampai Banyuwangi

"Salah satunya, Tol Trans jawa yang pembangunannya dituntaskan sampai Banyuwangi," kata Cak Imin

Baca Selengkapnya
Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan
Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan

Presiden Jokowi juga mengatakan bahwa ada 42 PSN yang dinilai tidak akan selesai di tahun 2024 akan tetap dilanjutkan.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun
Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun

Estimasi total serapan tenaga kerja langsung (direct) secara kumulatif dari penyelesaian 190 PSN tersebut mencapai 2,71 juta orang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Proyek Bendungan Tiu Suntuk Rampung Sesuai Target, Nilai Kontrak Capai Rp577 Miliar
Proyek Bendungan Tiu Suntuk Rampung Sesuai Target, Nilai Kontrak Capai Rp577 Miliar

Bendungan ini merupakan salah satu proyek strategis nasional pemerintah dengan nilai kontrak senilai Rp577,13 miliar.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit
Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit

Keberadaan jalan tol ini akan memangkas waktu perjalanan dari Balikpapan menuju IKN, dari 2 jam menjadi hanya 30 menit saja.

Baca Selengkapnya
Dihapus dari PSN, Ini Catatan Soal Kereta Semi Cepat yang Diklaim Sanggup Tempuh Jakarta-Surabaya Hanya 2 Jam
Dihapus dari PSN, Ini Catatan Soal Kereta Semi Cepat yang Diklaim Sanggup Tempuh Jakarta-Surabaya Hanya 2 Jam

Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya dikeluarkan dari PSN lantaran tidak ada kemajuan atau progres yang berarti.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Jamin, Jalan Tol Jakarta-Cikampek Lebih Lancar Saat Musim Mudik Lebaran
Pemerintah Jamin, Jalan Tol Jakarta-Cikampek Lebih Lancar Saat Musim Mudik Lebaran

Kehadiran jalan layang MBZ mempersingkat waktu tempuh perjalanan di jalan tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap pembakaran jerami sangat berbahaya untuk pengguna jalan tol. Pemandangan pengemudi sangat terbatas terhalang asap.

Baca Selengkapnya
Menjelajahi Toko Tembakau di Sepanjang Jalan Kaliurang Jogja, Surganya Para Penikmat Tingwe
Menjelajahi Toko Tembakau di Sepanjang Jalan Kaliurang Jogja, Surganya Para Penikmat Tingwe

Sejak awal 2020 banyak bermunculan toko tembakau di Jogja. Salah satu tempat yang paling banyak dijumpai adalah di sepanjang Jalan Kaliurang

Baca Selengkapnya