Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siloam rombak direksi dan catatkan laba Rp 86 miliar

Siloam rombak direksi dan catatkan laba Rp 86 miliar RS Siloam. i40.tinypic.com

Merdeka.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Siloam Internasional Hospital Tbk (Siloam) memutuskan untuk merombak susunan direksi perusahaan.

Ketut Budi Wijaya diangkat sebagai Presiden Direktur menggantikan Romeo Lledo yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden Komisaris Siloam. Selain itu, Tati Hartawan diangkat sebagai anggota baru Dewan Direksi.

Ketut Budi Wijaya telah memegang beberapa posisi senior selama bekerja di Lippo Group sejak tahun 1987 dan saat ini menjabat sebagai Presiden Direktur PT. Lippo Karawaci Tbk (LPKR) sejak Mei 2010.

Tati Hartawan sendiri telah bekerja di bidang jasa keuangan selama lebih dari 27 tahun termasuk 24 tahun di Citibank.

Dalam keterangan perusahaan, RUPST juga menyetujui dan meratifikasi Laporan Tahunan untuk periode keuangan yang berakhir pada 31 Desember 2016.

Laba bersih setelah pajak perusahaan tercatat Rp 86 miliar, meningkat sebesar 22 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Pendapatan Operasional Kotor (GOR) juga naik 25 persen menjadi Rp 5,1 triliun. Pendapatan Operasional Bersih (NOR) bertumbuh menjadi Rp 3,7 triliun atau meningkat sebesar 22 persen.

"Laba Kotor sejumlah Rp 2,2 triliun meningkat sebesar 23 persen, sedangkan EBITDA meningkat sebesar 17 persen menjadi Rp 674 miliar," ucap Presiden Komisaris Siloam, Lee Heok Seng.

Volume pasien tercatat meningkat secara stabil dengan pertumbuhan 19 persen pada kunjungan blended Rawat Jalan (OPD) dan pertumbuhan 18 persen pada admisi Rawat Inap (IPD) yang menghasilkan 64 persen Utilisasi Tempat Tidur (BOR) dengan 208 tempat tidur tambahan di tahun 2016 (meningkat dari BOR tahun lalu sebesar 60 persen).

Menurut Lee, pihaknya terus memperkuat rekam jejak di tahun 2016 dengan pembukaan tiga rumah sakit di Labuan Bajo, Buton dan Samarinda sehingga total rumah sakit operasional menjadi 23. Selain itu Siloam juga telah menyelesaikan pembangunan tiga rumah sakit di Jogjakarta, Bogor dan Bekasi Blu Plaza yang saat ini sedang menunggu penerbitan izin operasional untuk dapat mulai menerima pasien.

Siloam mendaftarkan tiga rumah sakitnya pada tahun 2016 untuk melayani pasien BPJS Kesehatan di Surabaya, Labuan Bajo dan Buton. BPJS Kesehatan berkontribusi sebesar 20 persen dari total GOR dengan 16 rumah sakit yang terdaftar.

Sebagai bentuk pengakuan atas keunggulan layanan Siloam dalam bidang kesehatan, Siloam telah dianugerahi 'Indonesia Hospital of The Year' oleh Frost and Sullivan.

Siloam adalah salah satu anak perusahaan dari LPKR, sebuah perusahaan properti terkemuka dan terbesar di Indonesia dinilai dari total aset dan pendapatan, didukung dengan land bank yang luas dan pendapatan tetap yang solid. Bisnis LPKR terdiri dari residensial/township, retail mall, rumah sakit, hotel dan manajemen aset.

Siloam mengelola 25 rumah sakit, 16 klinik di 18 kota di seluruh Indonesia, dengan 5.200 kapasitas tempat tidur serta didukung oleh lebih dari 2.300 spesialis dan dokter umum serta lebih dari 8.800 perawat dan staf pendukung.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Letjen TNI (Purn) R.Soeyono Soetikno Meninggal Dunia
Letjen TNI (Purn) R.Soeyono Soetikno Meninggal Dunia

Mantan ajudan Presiden Soeharto ini mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Eka Hospital Cibubur.

Baca Selengkapnya
Ketua Majelis Hakim Dirawat di Rumah Sakit, Sidang Eksepsi Syahrul Yasin Limpo Ditunda
Ketua Majelis Hakim Dirawat di Rumah Sakit, Sidang Eksepsi Syahrul Yasin Limpo Ditunda

Sidang kemudian bakal kembali digulir dengan agenda yang sama pada pekan depan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sentil Politisi soal Julukan 'Pak Lurah': Saya Bukan Lurah, Saya Presiden RI
Jokowi Sentil Politisi soal Julukan 'Pak Lurah': Saya Bukan Lurah, Saya Presiden RI

Jokowi mengaku tidak tahu siapa yang disebut 'Pak Lurah' oleh politisi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Reaksi Airlangga Diminta Hakim MK Bersaksi di Sidang Sengketa Pilpres: Kami Tunggu Panggilannya
Reaksi Airlangga Diminta Hakim MK Bersaksi di Sidang Sengketa Pilpres: Kami Tunggu Panggilannya

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menanggapi panggilan sebagai saksi oleh MK dalam sidang sengketa hasil Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo Diisukan Dirawat di RSPAD, TKN: Ini Kampanye Hitam
Prabowo Diisukan Dirawat di RSPAD, TKN: Ini Kampanye Hitam

Prabowo diisukan sakit usai mengunjungi Sumedang (30/1) dan dilarikan ke RSPAD untuk menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Suasana Rumah Duka Rizal Ramli di Jaksel, Penuh Karangan Bunga Termasuk dari Presiden Jokowi
Suasana Rumah Duka Rizal Ramli di Jaksel, Penuh Karangan Bunga Termasuk dari Presiden Jokowi

Mendiang Rizal menghembuskan napas terakhirnya pada Selasa (2/1) di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pilpres, Perludem Nilai Bakal Jadi Pembenaran Pejabat Tak Netral
Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pilpres, Perludem Nilai Bakal Jadi Pembenaran Pejabat Tak Netral

Perludem menyayangkan pernyataan Presiden Joko Widodo soal presiden boleh berpihak di Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Potret Lawas Presiden SBY Berbaju Pramuka, Ada Sosok Jokowi Tertawa Lebar Disalami
Potret Lawas Presiden SBY Berbaju Pramuka, Ada Sosok Jokowi Tertawa Lebar Disalami

Potret lawas Presiden SBY saat hadir di Hari Pramuka beberapa tahun lalu sempat mencuri perhatian, terlebih ada sosok Presiden Jokowi yang menerima penghargaan.

Baca Selengkapnya
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit

Manajemen rumah sakit sedang mengevakuasi seluruh pasien rawat inap yang terdata sebanyak 102 orang.

Baca Selengkapnya