Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PT Len Industri: Mobil Listrik Dicharge 30 Menit Bisa Tempuh Perjalanan 200 Km

PT Len Industri: Mobil Listrik Dicharge 30 Menit Bisa Tempuh Perjalanan 200 Km Dirut Len Industri Persero Zakky Gamal Yasin. ©2019 Merdeka.com/Anisyah Al Faqir

Merdeka.com - PT Len Industri berencana akan membangun 180 titik charging station untuk kendaraan listrik di Indonesia. Dalam mewujudkannya, perusahaan akan bekerja sama dengan PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) dan PT Pertamina (Persero).

Salah satu charging station yang sudah dibangun terdapat di Bandung. Tepatnya di kantor Len Industri di bypass Jalan Soekarno-Hatta.

Saat ini, Len Industri bersama PLN tengah berkoordinasi terkait lama waktu proses charging. Teknologi yang ada membutuhkan waktu 20-30 menit untuk mengisi pasokan listrik di mobil listrik. Dengan waktu tersebut, sebuah mobil listrik mampu melakukan perjalanan sampai 200 Km.

"Jadi mobil di cas 30 menit itu akan bisa jalan sejauh 200 Km," kata Dirut Len Industri (Persero), Zakky Gamal Yasin di Kementerian BUMN Jakarta Pusat, Selasa (3/12).

Hanya saja kata Zakky, jarak tersebut tergantung pada kondisi jalan. Sebab, bila kondisi jalan naik-turun dan macet mobil listrik akan kehabisan energi sebelum sampai 200 Km.

Sepeda Motor Listrik Bisa Tempuh 80 Km

Begitu juga dengan motor listrik yang mulai menjamur. Dalam waktu 30 menit charging, motor bisa berjalan sejauh 80 Km. "Kalau nanjak, ngebut ya baterainya cepat habis," ujar Zakky.

Dia menyebut lama waktu pengisian energi tersebut sudah sesuai dengan standar yang biasa digunakan di Jepang, China dan Eropa. Hanya memang, belum lama ini dia mendengar Eropa sudah memiliki teknologi mempercepat waktu pengisian energi hingga 7 menit. Namun dia masih belum memastikan sudah diterapkan atau masih dalam tahap uji coba.

"Cuma itu masih prototype atau masih tahap uji coba itu kita belum tahu, nanti kita eksplore," kata Zakky.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Solusi Meningkatkan Pertumbuhan Motor Listrik di Indonesia: Perbanyak Charging Station
Solusi Meningkatkan Pertumbuhan Motor Listrik di Indonesia: Perbanyak Charging Station

Jenderal Moeldoko berharap pameran PEVS ini mampu meningkatkan pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
PLN Sudah Bangun 900 Tempat Charger Mobil Listrik per Desember 2023, Ini Daftar Lokasinya
PLN Sudah Bangun 900 Tempat Charger Mobil Listrik per Desember 2023, Ini Daftar Lokasinya

Untuk mengakselerasi pertumbuhan SPKLU, PLN membuka kolaborasi dengan berbagai pihak.

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Terlaris di Indonesia 2023, Ada Pemain Baru Mentas
Mobil Listrik Terlaris di Indonesia 2023, Ada Pemain Baru Mentas

Penjualan mobil listrik berbasis baterai di Indonesia terus bertumbuh, sejak insentif PPN dari pemerintah bagi BEV yang dirakit lokal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bisnis Sewa Mobil Listrik Makin Marak, Incar Destinasi Wisata Populer Bali
Bisnis Sewa Mobil Listrik Makin Marak, Incar Destinasi Wisata Populer Bali

Salah satu penyedia jasa sewa mobil listrik di Pulau Dewata adalah Baliqu Car Rental, pelopor sewa mobil listrik pertama di Bali.

Baca Selengkapnya
Tingkat Keamanan Baterai Besar Wuling BinguoEV, Apakah Anti-Terbakar?
Tingkat Keamanan Baterai Besar Wuling BinguoEV, Apakah Anti-Terbakar?

Wuling Indonesia meluncurkan mobil listrik kedua, BinguoEV, di Jakarta, pekan lalu (15/12). BinguoEV dipasarkan dalam dua varian (jarak tempuh): 333 km dan 410.

Baca Selengkapnya
Ini 12 Lokasi Pengisian Daya Mobil Listrik Saat Mudik Lebaran
Ini 12 Lokasi Pengisian Daya Mobil Listrik Saat Mudik Lebaran

Ini 12 lokasi pengisian daya mobil listrik dari SPKLU Utomo Charge+.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Bongkar Biang Kerok Mobil Listrik Tak Laku di Indonesia: Baterainya Mahal
Menhub Budi Bongkar Biang Kerok Mobil Listrik Tak Laku di Indonesia: Baterainya Mahal

Pemerintah cari cara agar penjualan kendaraan listrik meningkat.

Baca Selengkapnya