Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menhub Budi: Sektor Logistik Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional

Menhub Budi: Sektor Logistik Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional Peti kemas di pelabuhan. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, pemulihan ekonomi nasional tidak lepas dari peran sektor logistik yang relatif stabil di masa pandemi. Hal ini dikarenakan aktivitas belanja daring cenderung meningkat sehingga menyebabkan kinerja angkutan barang meningkat.

"Sektor logistik relatif stabil didukung dengan jaringan transportasi yang memadai dan pembangunan infrastruktur berjalan dan konektivitas meningkat, mendukung aksesibilitas angkutan logistik di berbagai wilayah sehingga pasokan logistik selama pandemi tetap dapat dilakukan secara efisien dan efektif," ujar Menhub dalam acara Transportasi untuk Kelancaran Logistik dan Kemajuan Ekonomi di Masa Pandemi, Senin (7/6).

Tercatat, di tahun ini, arus logistik mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Pada periode lebaran kemarin saja, arus logistik naik 60 persen, terutama pengiriman bersifat last-mile delivery alias pengiriman langsung ke konsumen melalui jasa pengiriman atau moda ojek online.

Pihaknya secara konsisten mewujudkan konektivitas melalui simpul-simpul transportasi dan memastikan layanan angkutan logistik terus berjalan. Dirinya juga memastikan layanan angkutan logistik dapat menopang ketahanan energi, pangan dan kegiatan sektor lain dengan baik sehingga ekonomi dapat bangkit mencapai kondisi yang lebih baik.

"Meski di masa pandemi sektor transportasi terpukul, ternyata sektor ini masih menjadi lokomotif ekonomi bahkan menjadi penopang sektor lain untuk bergerak," ujar Menhub.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mendag: Inflasi Tahun 2023 Sebesar 2,61 Persen Terendah Sejak Tahun 1999
Mendag: Inflasi Tahun 2023 Sebesar 2,61 Persen Terendah Sejak Tahun 1999

Kemendag bekerjasama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) dan Badan Pangan Nasional (Bapanas) untuk menahan inflasi.

Baca Selengkapnya
Bawa Industri Berkibar ke Kancah Internasional, Begini Harapan Pengusaha Logistik ke Presiden Selanjutnya
Bawa Industri Berkibar ke Kancah Internasional, Begini Harapan Pengusaha Logistik ke Presiden Selanjutnya

Menurut Akbar Djohan, pembenahan SDM (Sumber Daya Manusia) dalam industri logistik menjadi fokus penting.

Baca Selengkapnya
Pengusaha Minta Presiden Pengganti Jokowi Turunkan Biaya Logistik
Pengusaha Minta Presiden Pengganti Jokowi Turunkan Biaya Logistik

Salah satu penyebab tingginya biaya logistik nasional karena belum ada konektivitas antara pelabuhan dengan perusahaan logistik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024

penyelenggaraan pesta demokrasi memberi dampak positif terhadap perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024: Ekspansi Bisnis UMKM Masih Melambat, Namun Tetap Prospektif
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024: Ekspansi Bisnis UMKM Masih Melambat, Namun Tetap Prospektif

Direktur Bisnis Mikro BRI Supari mengungkapkan pertumbuhan bisnis UMKM ini didorong oleh sejumlah faktor.

Baca Selengkapnya
Menhub Akui Sulit Kendalikan Arus Mudik di 3 Lokasi Ini
Menhub Akui Sulit Kendalikan Arus Mudik di 3 Lokasi Ini

Menhub Budi Karya Sumadi mengakui 3 lokasi arus mudik lebaran menjadi yang paling menantang untuk diselesaikan.

Baca Selengkapnya
Sektor Logistik Tarik Minat Investor Asing, Asosiasi: Mereka Tak Hanya Bawa Modal, tapi juga Teknologi
Sektor Logistik Tarik Minat Investor Asing, Asosiasi: Mereka Tak Hanya Bawa Modal, tapi juga Teknologi

Untuk menarik investor asing maka diperlukan kepastian dan kemudahan berusaha dan bermitra dengan pengusaha nasional.

Baca Selengkapnya
Ada Pemilu, Industri Logistik Target Bakal Cetak Kinerja Kinclong di 2024
Ada Pemilu, Industri Logistik Target Bakal Cetak Kinerja Kinclong di 2024

Pendapatan ini didukung oleh dua segmen utama, yaitu penjualan semen (60 persen) dan jasa angkut (40 persen).

Baca Selengkapnya
Masyarakat Banyak Belanja saat Ramadan dan Lebaran, Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2024 Bakal Meroket
Masyarakat Banyak Belanja saat Ramadan dan Lebaran, Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2024 Bakal Meroket

Kendati begitu, Perry mengakui kinerja ekspor barang belum kuat dipengaruhi oleh menurunnya ekspor komoditas.

Baca Selengkapnya