Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang piala dunia 2018, penjualan televisi diprediksi naik hingga 10 persen

Jelang piala dunia 2018, penjualan televisi diprediksi naik hingga 10 persen televisi. ©2014 Merdeka.com/shutterstock/Sean Pavone

Merdeka.com - Piala Dunia 2018 tinggal beberapa bulan lagi. Pesta olahraga 4 tahunan tersebut akan digelar di Rusia pada Juni mendatang.

Piala Dunia ternyata berdampak pada perekonomian di Indonesia, terutama peningkatan bisnis penjualan televisi yang diperkirakan bakal meningkatkan pada kisaran 5-10 persen.

Pemilik PT Anugerah 98 Elektronik Palembang, Achuan mengatakan, perusahaan yang merupakan distributor tunggal televisi merek lokal dari Industri Kreatif Indonesia (Ikedo) peningkatan penjualan televisi adalah hal yang selalu terjadi setiap menjelang Piala Dunia tak terkecuali tahun ini.

"Kami optimistis bakal ada peningkatan, apalagi market share mulai meningkat seiring dengan gencar ekspansi ke sejumlah daerah di Tanah Air," kata Achuan seperti dikutip dari Antara, Minggu (15/4).

Achuan mengungkapkan saat ini produksi televisi LED Ikedo mencapai 1.000 unit per hari. Selama ini penjualan televisi Ikedo mayoritas berada di Pulau Jawa karena pabrik pembuatan produk itu pun berada di Semarang.

Achuan menginginkan pemasaran televisi tersebut meluas ke daerah lainnya terutama di daerahnya yaitu Sumatera bagian selatan. Sejauh ini penjualan di wilayah itu ditarget bisa mencapai 500 unit per bulan.

Untuk mewujudkan hal tersebut, dia akan menyasar segmen pembeli kelas ekonomi dengan harga yang ditawarkan relatif terjangkau. "Kami fokus ke kelas menengah karena produk kami harganya lebih terjangkau dan sesuai daya beli segmen tersebut," ujarnya.

Ikedo memiliki televisi dengan ukuran layar mulai dari 15 inci yang dibanderol sekitar Rp 600.000. "Jenis televisi layar kecil, seperti 15 inci, 17 inci, dan 20 inci mendominasi penjualan kami."

Terkait persaingan ketat di pasar televisi, kata Achuan, perusahaannya mampu bersaing dengan sejumlah kelebihan. Salah satunya garansi panel hingga 5 tahun untuk televisi 24 inci dan 32 inci. "Kami ingin menggalakkan produk dalam negeri di pasar televisi nasional," kata dia lagi.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024
Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024

Industri pembiayaan diprediksi akan terus meningkat tahun ini.

Baca Selengkapnya
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar
Siap Tampil di Piala Dunia U-17 2023, Ini 5 Pemain Indonesia yang Diprediksi akan Bersinar

Di ajang bergengsi ini, pelatih Bima Sakti sudah memilih 21 pemain terbaik untuk membela Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?
BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?

Pasar keuangan yang tidak pasti diprediksi bisa memperlambat ekonomi dunia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024

penyelenggaraan pesta demokrasi memberi dampak positif terhadap perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya
Berkaca dari China, Nasib Indonesia Jadi Negara Maju atau Tidak Ditentukan 2 Pilpres Selanjutnya
Berkaca dari China, Nasib Indonesia Jadi Negara Maju atau Tidak Ditentukan 2 Pilpres Selanjutnya

Adapun perhitungan ini didapatnya setelah berkaca dari China, yang butuh waktu 40 tahun untuk jadi negara dengan kekuatan ekonomi besar dunia.

Baca Selengkapnya
Pameran Perdagangan Terbesar di China Sepi, Pedagang Ngeluh: Harga Barang Kami Semurah Kol di Pasar
Pameran Perdagangan Terbesar di China Sepi, Pedagang Ngeluh: Harga Barang Kami Semurah Kol di Pasar

Eksportir dan pedagang di pameran perdagangan besar China mengeluhkan sepinya pembeli akibat ketidakpastian global.

Baca Selengkapnya
Beda Gaji PNS dan PNS 'Part Time', Lebih Besar Mana?
Beda Gaji PNS dan PNS 'Part Time', Lebih Besar Mana?

Mana lebih besar antara gaji PNS dan gaji PPPK atau biasa disebut PNS 'part time'

Baca Selengkapnya
Ternyata, Kenaikan PPN 12 Persen Jadi Tertinggi di Asia Tenggara
Ternyata, Kenaikan PPN 12 Persen Jadi Tertinggi di Asia Tenggara

Kenaikan PPN dengan menggunakan single tarif dapat menyebabkan semakin menurunnya daya saing industri.

Baca Selengkapnya
Ini Pemain Termahal di Timnas Indonesia U-23, Harga Pasarnya Hampir Rp7 Miliar
Ini Pemain Termahal di Timnas Indonesia U-23, Harga Pasarnya Hampir Rp7 Miliar

Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024 merupakan hasil kerja keras dan displin para pemain di skuad Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji Penampilan Timnas di Piala Asia U-23: Mainnya Sangat Bagus dan Rapi
Jokowi Puji Penampilan Timnas di Piala Asia U-23: Mainnya Sangat Bagus dan Rapi

Jokowi juga mengapresiasi strategi yang diterapkan sehingga Timnas Indonesia bisa mencetak 4 gol.

Baca Selengkapnya