Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Asian Games, omzet pengusaha kecil meroket 600 persen

Ada Asian Games, omzet pengusaha kecil meroket 600 persen Antrean di toko suvenir Asian Games 2018. ©2018 liputan6.com/ferry pradolo

Merdeka.com - Asian Games 2018 bawa berkah bagi pelaku Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di sekitar venue. Omzet per hari yang diperoleh UMKM bahkan melonjak hingga 600 persen.

Ketua Umum Asosiasi UMKM Indonesia (AKUMINDO), Ikshan Ingratubun, mengatakan pendapatan dari penjualan UMKM di Asian Games 2018 sangat menggembirakan.

"Awal-awal omzet kita (UMKM) ini bisa meningkat 600 persen, sekarang penjualan soto banjar saja yang tadinya Rp 1 juta per hari sudah bisa capai Rp 6 juta - Rp 7 juta per hari, bisa dihitunglah lonjakan omzetnya berapa itu," tuturnya saat dihubungi Liputan6.com, seperti dikutip Senin (3/9).

Hal ini menurut Ikhsan, disebabkan oleh keterlibatan panitia Indonesia Asian Games Organizing Committee (INASGOC) Jakarta yang koperatif mengarahkan pengunjung kepada venue-venue UMKM terdekat.

"Nah ini karena panitia Asian Games 2018 yang di Jakarta bisa mengarahkan pengunjung ke stan UMKM-UMKM, makanya menggembirakan hasil yang di Jakarta. Sayangnya yang di Palembang ini kurang, sebaliknya," ujarnya.

Kurangnya kerjasama antar panitia Asian Games 2018 di Palembang membuat hasil penjualan UMKM di sana cenderung berbeda dengan yang diperoleh UMKM di Jakarta.

"Bedanya kalau panitia yang di Jakarta ini mereka mengarahkan, jadi jelas spot-spotnya, superstore di sini, UMKM di sini. Yang di Palembang ini tidak, jadi lesu hasilnya," ungkap dia.

Omzet yang diraih UMKM Palembang di sekitar venue, hampir tidak ada perbedaan dengan apa yang mereka peroleh pada saat hari-hari biasa berjualan. "Sama saja hasilnya seperti jualan biasa, dari Rp 1 juta sehari, segitu lagi dapatnya, tidak tembus Rp 2 juta, tergantung laku apa tidak," ungkapnya.

Oleh karena itu, dia berpesan agar hal ini dapat dibenahi kedepannya, mengingat masih ada Pagelaran IMF-Wold Bank Annual Meeting pada Oktober 2018 ini. "Jadi ke depan panitia ini jangan hanya fokus pada lapak terjual dan kemudian tidak di organized. IMF ini kalau bisa panitianya bisa mengatur di sekitaran venue supaya tidak terulang kembali," tandas dia.

Reporter: Bawono Yadika

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Timnas Indonesia Kalah Pengalaman dari Irak Lolos ke Olimpiade, Irak 5 Kali Indonesia 1 Kali
Timnas Indonesia Kalah Pengalaman dari Irak Lolos ke Olimpiade, Irak 5 Kali Indonesia 1 Kali

Timnas Indonesia miliki kans lolos ke Olimpiade untuk kedua kalinya jika mampu kalahkan Irak U-23 di laga perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya
Kemenag Minta Petugas Perlakukan Jemaah Haji Seperti Orang Tua Sendiri: Dalam Kondisi Apapun Jangan Dimarahi
Kemenag Minta Petugas Perlakukan Jemaah Haji Seperti Orang Tua Sendiri: Dalam Kondisi Apapun Jangan Dimarahi

Jemaah haji dengan latar belakang ini pun harus mendapatkan pelayanan khusus.

Baca Selengkapnya
Penghuni Kos Bagikan Keseruan Anak-Anak Main Kesenian Reak, Jadi Normal Day di Bandung Timur
Penghuni Kos Bagikan Keseruan Anak-Anak Main Kesenian Reak, Jadi Normal Day di Bandung Timur

Seorang warganet mengabadikan keseruan itu dari jendela kamar kosnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kisah Pebulutangkis Uganda Raket Rusak Saat Tanding, Sikap Lawannya Jadi Sorotan
Kisah Pebulutangkis Uganda Raket Rusak Saat Tanding, Sikap Lawannya Jadi Sorotan

Pebulutangkis muda asal Uganda menjadi saksi tentang sikap sportivitas dan solidaritas harus diutamakan dalam sebuah pertandingan.

Baca Selengkapnya
Cek Fakta: Cak Imin Sebut Kekayaan 100 Orang Indonesia Setara 100 Juta Penduduk, Benarkah?
Cek Fakta: Cak Imin Sebut Kekayaan 100 Orang Indonesia Setara 100 Juta Penduduk, Benarkah?

Menurut Cak Imin, ketimpangan itu harus dibenahi. Dia berharap, ketimpangan Tanah Air bisa ditekan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji Penampilan Timnas U-23, Optimis Lolos Olimpiade 2024
Jokowi Puji Penampilan Timnas U-23, Optimis Lolos Olimpiade 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menerima kenyataan takluk oleh Irak.

Baca Selengkapnya
85 Jejak Kaki Makhluk Berusia 90.000 Tahun Ditemukan di Pantai, Ternyata Milik Spesies Manusia Ini
85 Jejak Kaki Makhluk Berusia 90.000 Tahun Ditemukan di Pantai, Ternyata Milik Spesies Manusia Ini

Ini merupakan jejak kaki manusia tertua dan paling awet yang pernah ditemukan.

Baca Selengkapnya
Ini Pemain Termahal di Timnas Indonesia U-23, Harga Pasarnya Hampir Rp7 Miliar
Ini Pemain Termahal di Timnas Indonesia U-23, Harga Pasarnya Hampir Rp7 Miliar

Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024 merupakan hasil kerja keras dan displin para pemain di skuad Garuda Muda.

Baca Selengkapnya
Digelar Sederhana, Ini Momen Perayaan Ultah ke-36 Greysia Polii bareng Keluarga
Digelar Sederhana, Ini Momen Perayaan Ultah ke-36 Greysia Polii bareng Keluarga

Tepat pada 11 Agustus kemarin, peraih medali emas Olimpiade Tokyo, Greysia Polii, berulang tahun.

Baca Selengkapnya