Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Kebiasaan baik mengelola uang harus segera diterapkan

6 Kebiasaan baik mengelola uang harus segera diterapkan Ilustrasi masalah keuangan. ©Shutterstock/Lucky Business

Merdeka.com - Kebiasaan mengatur atau mengelola keuangan sangat menentukan seperti apa kondisi finansial di masa depan. Apakah akan kaya? Atau malah miskin. Kalau tidak mau mengalami situasi yang terakhir, segera mulai menjalani kebiasaan baik dalam mengatur keuangan.

Sebagian orang sudah mempunyai penghasilan rutin setiap bulan. Namun, salah satu kesalahannya adalah pengelolaan yang tidak benar seperti terlalu boros. Ini akan membuat kondisi finansial carut-marut hingga ke depan.

Mulai sekarang, introspeksi diri soal pengelolaan keuangan. Ubahlah hal-hal yang tidak menguntungkan demi masa depan yang membahagiakan.

Berikut 6 kebiasaan baik mengelola keuangan yang harus segera diterapkan seperti ditulis cermati:

Catat pengeluaran dan pemasukan

Mencatat pengeluaran dan pemasukan sebenarnya sangat mudah dilakukan. Sebab, metodenya relatif sederhana dan bisa diterapkan siapa saja. Tujuannya jelas, agar Anda lebih mudah mengendalikan pengeluaran.

Dengan melakukan pencatatan, Anda bisa melihat lebih detail setiap perputaran uang dalam jangka waktu tertentu. Namun jangan sekadar mencatat saja, jadikan juga catatan ini sebagai acuan untuk melakukan perubahan dan memperbaiki kebiasaan keuangan yang kurang baik. Jangan sampai lebih besar pasak daripada tiang.

Belanja secara cerdas

Hal ini mutlak dibutuhkan oleh para wanita, terutama yang sudah berkeluarga. Sebenarnya, banyak orang sudah menyadari dan tidak ingin menjalani kebiasaan belanja yang berlebihan. Namun, akibat tidak bisa menahan nafsu belanja yang tinggi, akhirnya harapan tersebut menjadi dilupakan.

Ada solusi yang bisa membantu untuk menghindari hal tersebut. Salah satunya dengan membuat skala prioritas. Caranya, Anda berbelanja sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dibuat dalam catatan khusus. Dengan begitu, Anda dapat menabung lebih banyak sehingga ada cukup dana berlebih untuk berinvestasi.

Konsisten menabung tiap bulan

Menabung adalah hal yang sangat penting bagi kehidupan, tidak hanya sekarang, tapi juga di masa depan. Hanya dengan menabung, kehidupan dapat lebih tenteram dan akan merasa nyaman karena pengeluaran ke depan sudah ada disiapkan.

Berapapun penghasilan bulanan, usahakan untuk menyisihkan minimal 10 persen dari total uang yang didapat setiap bulan. Kalau mendapat gaji yang cukup besar, usahakan persentasenya lebih besar lagi.

Semakin besar uang yang ditabung, tentu semakin banyak uang yang bisa disimpan untuk menjamin masa depan.

Kreatif dalam berhemat

Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk berhemat. Orang yang memiliki kebiasaan ini biasanya selalu memiliki cara yang berbeda kalau ingin menyimpan uang setiap bulan. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan sistem amplop.

Untuk menjalankannya, Anda perlu melakukan sekali penarikan dana di ATM dengan jumlah yang cukup besar. Nantinya, dana yang diambil itu akan ditaruh dalam amplop sebagai anggaran pengeluaran selama sebulan.

Sementara uang yang masih ada di ATM adalah tabungan yang tidak bisa disentuh-sentuh, kecuali di kondisi yang sangat terpaksa. Dengan sistem ini, Anda akan dipaksa untuk bertahan dengan dana yang ada di amplop hingga tanggal gajian.

Punya asuransi

Salah satu kebiasaan baik dalam mengatur keuangan adalah mempunyai asuransi. Asuransi jiwa berfungsi melindungi keluarga dari kehilangan sumber nafkah penghasilan seseorang yang menjadi tumpuan keluarga jika dia meninggal dunia.

Sementara asuransi kesehatan berfungsi untuk mengatasi risiko keuangan karena sakit. Malah bisa menjadi pengganti nafkah karena pemberi nafkah utama tidak bisa bekerja saat sakit.

Investasi

Banyak orang yang takut berinvestasi karena merasa tidak punya cukup uang. Padahal itu salah besar, sekarang sudah banyak instrumen investasi yang hanya membutuhkan dana mulai dari Rp 100.000 sampai yang jutaan bahkan miliaran.

Kalau punya dana lebih banyak, Anda bisa membeli emas atau logam mulia lain, menabung di deposito, membeli saham, membeli properti, dan lainnya. Komponen Investasi tersebut memiliki berbagai kelebihan dan kekurangan serta risiko masing-masing.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Mengelola Keuangan Bisnis yang Efisien dan Fleksibel
Tips Mengelola Keuangan Bisnis yang Efisien dan Fleksibel

Manajemen keuangan bisnis biasanya melibatkan perencanaan, pengendalian, dan pengelolaan dana perusahaan untuk memastikan keberlanjutan dan pertumbuhan bisnis

Baca Selengkapnya
7 Tips Membangun Kekayaan Tanpa Mengorbankan Kesenangan Hidup Anda
7 Tips Membangun Kekayaan Tanpa Mengorbankan Kesenangan Hidup Anda

Dengan penganggaran yang fleksibel, Anda dapat mengontrol masa depan keuangan Anda sambil tetap menikmati hidup.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak Orang Tahu, Ini Tips Mengelola Keuangan untuk Pasangan Muda dan Mulai Berinvestasi
Tak Banyak Orang Tahu, Ini Tips Mengelola Keuangan untuk Pasangan Muda dan Mulai Berinvestasi

Mulai belajar mengelola keuangan dan menentukan tujuan investasi diperlukan untuk menghadapi kondisi ekonomi yang tidak selalu stabil.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak
6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak

Kehidupan modern sering kali memicu perilaku boros yang mengakibatkan dampak finansial yang merugikan.

Baca Selengkapnya
Begini Langkah Rapikan Keuangan Usai Libur Lebaran, Salah Satunya Lunasi Utang
Begini Langkah Rapikan Keuangan Usai Libur Lebaran, Salah Satunya Lunasi Utang

Mengumpulkan penghasilan merupakan langkah penting untuk memastikan stabilitas keuangan jangka panjang.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak Orang Tahu, Begini Trik Hidup Hemat di Tahun 2024
Tak Banyak Orang Tahu, Begini Trik Hidup Hemat di Tahun 2024

Tujuan menabung dapat dicapai dengan melakukan sedikit penyesuaian terhadap kebiasaan finansial Anda saat ini.

Baca Selengkapnya
Ini Ragam Layanan yang Bikin Cash Management QLola by BRI Wajib Digunakan, Yuk Monitor Keuangan Bisnis dengan Lebih Praktis
Ini Ragam Layanan yang Bikin Cash Management QLola by BRI Wajib Digunakan, Yuk Monitor Keuangan Bisnis dengan Lebih Praktis

Manfaatkan Cash Management dari QLola by BRI, yang bantu monitor keuangan bisnis jadi lebih mudah.

Baca Selengkapnya
Pengeluaran Bulanan Tetap Aman, Yuk Atur Limit Transaksi Kartu Debit di BRImo
Pengeluaran Bulanan Tetap Aman, Yuk Atur Limit Transaksi Kartu Debit di BRImo

Biar hidup lebih aman dan tenang, kamu wajib memiliki keuangan yang sehat serta teratur. Begini caranya.

Baca Selengkapnya
Ajak Orang Tua Tanamkan Kesadaran Finansial Anak, Caca Tengker Bagikan Tipsnya
Ajak Orang Tua Tanamkan Kesadaran Finansial Anak, Caca Tengker Bagikan Tipsnya

Mengajarkan kesadaran finansial untuk anak jadi hal penting, begini tips dari Caca Tengker.

Baca Selengkapnya