Irjen Krishna Murti jadi Korban Video Hoax 'Kalau Tentang Saya Dampaknya Masuk Bui'

Senin, 30 Januari 2023 11:37 Reporter : Thomas Wardhana
Irjen Krishna Murti jadi Korban Video Hoax 'Kalau Tentang Saya Dampaknya Masuk Bui' Irjen Krishna Murti jadi Korban Video Hoax. Instagram divisihumaspolri ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Kadiv Hubungan Internasional Polri Irjen Pol Krishna Murti menjadi korban penyebaran video hoax yang menyeret namanya. Tak segan ia mengancam akan menyeret pelaku hingga masuk ke bui.

Belakangan muncul video viral yang mengatakan Krishna Murti berhasil menangkap jenderal yang melobi jaksa di kasus Ferdi Sambo.

Video hoax tersebut telah diklarifikasi oleh Divisi Humas Polri dan memastikan ketidakbenaran isi berita tersebut. Simak informasinya.

2 dari 5 halaman

Hoax Krishna Murti

Melansir dari akun Instagram @divisihumaspolri Senin (30/1), muncul informasi adanya video hoax yang disebar oleh akun Tiktok '@momzagung2' dan SnackVideo 'ksvdx529' belum lama ini.

Video tersebut mengambil judul yang cukup provokatif dengan menyeret nama jenderal bintang dua Polri, Irjen Krishna Murti.

"Krisna Murti turun tangan ! 5 Jenderal yang telah melobi jaksa langsung dibekuk malam ini..," judul narasi video hoax.

Menurut isi dari video tersebut, Krishna Murti berhasil membekuk lima jenderal yang membantu Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi terhindar dari hukuman mati dengan melobi jaksa. Video tersebut menimbulkan pro kontra dan memunculkan pertanyaan publik terkait kebenaran narasi dalam video.

3 dari 5 halaman

Humas Polri Klarifikasi Video Hoax

Tak lama setelah video tersebut disebar, pihak Divisi Humas Polri melakukan klarifikasi dan memastikan bahwa video tersebut adalah tidak benar alias hoax.

"Divisi Humas Polri memastikan video tersebut adalah TIDAK BENAR atau HOAKS. Video tersebut merupakan hasil editan dari orang yang tidak bertanggung jawab," lanjut tulis keterangan unggahan.

Video tersebut merupakan hasil editan dari orang yang tidak bertanggung jawab dengan menyeret nama Krishna Murti.

4 dari 5 halaman

Krishna Murti Ancam Penyebar Hoax

Dalam unggahan Instagramnya @krishnamurti_bd91 pada Minggu (29/1), dirinya turut berkomentar dan menyayangkan aksi penyebaran video hoax tersebut.

Krishna bahkan tak segan untuk menyeret pelaku hingga masuk ke bui karena telah menyangkut pautkan namanya di dalam video.

"Kalian ini kalau bikin hoax mbok ke orang lain. Kalau hoax ttg saya khan dampaknya kamu bisa masuk bui. Saya mau gak tega, tapi gimana ya? Kamu nya juga tega sih bikin hoax #kmupdates," tulis Krishna Murti di unggahannya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Krishna Murti (@krishnamurti_bd91)

5 dari 5 halaman

Banjir Komentar Dukungan Warganet

Unggahan Krishna Murti ternyata mendapat beragam tanggapan dari warganet. Tak sedikit yang ikut mengecam dan mendukung sikap Krishna Murti untuk menyeret pelaku hoax hingga ke penjara.

"Sikat jendral yg sering buat hoax ... Jadi masyarakat adem," tulis akun @hasanarifin***

"Sikat aja Jendral,, jangan kasih ampun..," komentar akun @randy_***

"Sebar hoax tetangga ❌ Sebar hoax jendrall ✅ nyalinya sungguh besar 😂," komentar akun @hope.***

"Nah Gitu, yg buat Hoax langsung di bekuk dan di kandangkan. Mantap kalau begitu jelas hukumnya," tulis akun @rhb_***

[thw]
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini