Viral Video Momen Ayah Foto Anaknya saat Wisuda, Bikin Netizen Iri

Senin, 20 Maret 2023 14:03 Reporter : Magang
Viral Video Momen Ayah Foto Anaknya saat Wisuda, Bikin Netizen Iri Viral Video Momen Ayah Foto Anaknya Saat Wisuda, Bikin Netizen Iri. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Wisuda menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap mahasiswa. Pasalnya perjalanan panjang dalam menempuh pendidikan akan mereka tuntaskan dalam momen spesial ini.

Momen ini juga menjadi pembuktian kepada orang tua mereka atas apa yang telah mereka perjuangkan selama ini. Para orang tua akan meluangkan waktunya untuk menghadiri momen berharga anaknya. Rasa haru dan bangga dirasakan pada momen tersebut.

Seperti yang terlihat dalam video yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @mbanajlaa. Sang ayah mengirimkan chat atau pesan singkat kepada anaknya yang sedang duduk di kursi wisudawan. Ternyata sang ayah meminta untuk anaknya menengok ke belakang agar dapat dipotret. Hal ini dilakukan sang ayah sebagai wujud rasa bangga kepada anaknya. Video tersebut menjadi viral membuat iri para netizen.

Simak informasi mengenai momen wisuda yang bikin netizen iri berikut ini.

2 dari 4 halaman

Isi Chat Sang Ayah

Video ini diunggah oleh akun TikTok @mbanajlaa saat diwisuda dari Universitas Islam Indonesia. Ia memperlihatkan tangkapan layar chat dari sang ayah. Sang ayah mengirimkan pesan singkat melalui WhatsApp saat dirinya sedang diwisuda. Sang ayah sedang duduk sendirian di belakang para wisudawan. Ia memisahkan diri dari orang tua wisudawan yang lain.

“De liat kebelakang ayah photo,” tulis sang ayah.

viral video momen ayah foto anaknya saat wisuda bikin netizen iri
©2023 Merdeka.com/TikTok mbanajlaa

Ia pun menoleh ke belakang sesuai dengan permintaan sang ayah. Dengan memakai kemeja batik, sang ayah sudah mengangkat handphone miliknya dan bersiap untuk memotret sang anak. Pemilik akun tersebut juga tidak malu untuk berpose saat dipotret oleh ayahnya.

3 dari 4 halaman

Hasil Potret Sang Ayah

Momen yang dibagikan ini tidak bisa dirasakan oleh semua orang. Pemilik akun tersebut dianggap beruntung karena dapat merasakan kasih sayang seorang ayah yang tulus dan bangga melihat anaknya diwisuda. Bagi sebagian orang, sangat sulit untuk merasakan kasih sayang ayah mereka karena berbagai keadaan.

Pada akhir video, sang pemilik akun membagikan foto hasil jepretan sang ayah. Foto tersebut tampak menggemaskan dengan memperlihatkan pose dirinya mengacungkan jempol yang menghadap sang ayah.

viral video momen ayah foto anaknya saat wisuda bikin netizen iri

©2023 Merdeka.com/TikTok mbanajlaa

Momen ini juga mendapat perhatian para wisudawan yang ada dalam ruangan tersebut. Bahkan pemilik akun tersebut menuliskan dalam caption ada beberapa wisudawan yang lain ikut menengok ke belakang. Ia beranggapan para wisudawan mengira terdapat live cam karena ia selalu melambaikan tangan ke arah belakang. Padahal ia sedang melambaikan tangan pada sang ayah.

4 dari 4 halaman

Reaksi Netizen

Aksi sang ayah ini mengundang berbagai reaksi dari netizen. Mereka mengutarakan keiriannya terhadap pemilik akun tersebut karena mendapat perlakuan istimewa dari sang ayah. Beberapa dari mereka sampai menangis karena terharu dan ingin sekali merasakan momen tersebut. Berikut beberapa komentar positif netizen atas video tersebut.

IRI BGTTT, tp sayangnya mustahil ditiru,” tulis salah seorang warganet.

hehe liat gini aja nangis,” kata warganet lain.

ini video nggemesin tp nontonnya sambil nangis,” tulis warganet.

maaf mbak kita ga kenal,tp mbak buat saya iri. Boleh ceritain rasanya beruntung itu gmn mbak?” kata warganet.

Momen wisuda ini memperlihatkan bagaimana cinta pertama seorang anak perempuan bekerja. Sang ayah tanpa rasa malu menunjukkan rasa sayang dan bangga kepada anaknya tersebut. Hal ini menjadi momen istimewa karena tidak bisa dirasakan oleh setiap orang.

[jen]
Topik berita Terkait:
  1. tag
  2. Viral Hari Ini
  3. Tren
  4. Sumut
  5. Yogyakarta
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini