Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengaku Sahabat Lama, Surya Paloh Semangati Prabowo yang Nyapres Lagi di 2024

Mengaku Sahabat Lama, Surya Paloh Semangati Prabowo yang Nyapres Lagi di 2024 Surya Paloh bertemu Prabowo Subianto. ©2023 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan semangat kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, yang kembali menyatakan maju sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Surya Paloh mengaku, bahwa sebagai sahabat lama Prabowo saat ini hanya bisa memberikan semangat kepada Menteri Pertahanan (Menhan) yang akan bertarung lagi sebagai capres di pesta demokrasi 2024 mendatang.

"Sekarang Mas Prabowo capres dari posisi Gerindra. Apa yang bisa dilakukan Nasdem, bersikaplah untuk betul-betul mampu memberikan spirit semangat untuk Mas Prabowo sebagai satu sumbangsih persahabatan. Menang kalah itu nanti urusan kedua," kata Surya Paloh usai pertemuan dengan Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat pada Minggu (5/3).

Meskipun, adanya perbedaan dukungan antara NasDem dan Gerindra, Surya berharap kedua partai politik ini dapat menerima pilihan masing-masing sebagai pertemanan.

"Jadi kedua capres, paling tidak upaya yang saya ingin maksudkan, upaya untuk saling menerima sebagai pertemanan, yang hubungannya tidak terlalu jauh satu sama lain. Batas ini saja pun bisa tercapai, ini sudah satu hal maksimal, sudah mantap menurut saya. Supaya tidak ada salah pemahaman, pengertian, karena kita ingin membawa besar bagi perjalanan kehidupan kebangsaan kita," jelasnya.

Sementara Prabowo mengatakan, perbedaan pilihan tidak menjadi halangan untuk tetap bersahabat dan menjaga suasana di tahun politik yang damai.

"Tadi pembicaraan sangat cair, setelah kita makan siang, kita minum kopi dan saya berbicara cukup luas, mendalam. Kita dapat suatu kesimpulan tertentu, kita sepakat saling menghormati keputusan politik masing-masing," kata Prabowo.

"Kita sepakat bahwa kita ingin suasana bangsa dan negara selalu dalam keadaan damai, rukun, dan bersatu," lanjutnya.

Dia pun menjelaskan bahwa keduanya bersahabat dan memiliki nilai yang sama yaitu menjaga perdamaian. Prabowo juga berharap pelaksanaan Pemilu 2024 akan berlangsung konstruktif, jujur dan adil.

"Kesimpulannya adalah kita bersahabat, kita bekerja sama dalam arti kita punya nilai-nilai yang sama, kita bertekad untuk menjaga suasana yang damai, sejuk dan rukun," imbuhnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik

Surya Paloh dan Jokowi diketahui menggelar pertemuan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (18/2).

Baca Selengkapnya
Prabowo Ajak NasDem Gabung, Surya Paloh: Lihat Perkembangan ke Depan, 50-50 Ya
Prabowo Ajak NasDem Gabung, Surya Paloh: Lihat Perkembangan ke Depan, 50-50 Ya

Paloh bakal melihat perkembangan kedepan apakah akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Momen Prabowo Joget Silat dan 'Manyun' Tanggapi Pertanyaan soal Serangan Anies di Debat Capres
Momen Prabowo Joget Silat dan 'Manyun' Tanggapi Pertanyaan soal Serangan Anies di Debat Capres

Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto malah joget silat saat ditanya mengenai serangan Anies di debat Capres.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo Puji Surya Paloh: Dulu Muda Keras, Bertambah Usia Semakin Arif
Prabowo Puji Surya Paloh: Dulu Muda Keras, Bertambah Usia Semakin Arif

Prabowo Subianto menghargai sikap partai NasDem yang mau kembali rukun setelah Pilpres 2024 selesai.

Baca Selengkapnya
Cerita Prabowo Bertemu Pemuda Siap Mati Untuknya saat Pilpres 2019: Saya Berlutut dan Menyuruhnya Pulang
Cerita Prabowo Bertemu Pemuda Siap Mati Untuknya saat Pilpres 2019: Saya Berlutut dan Menyuruhnya Pulang

Prabowo Subianto menegaskan tidak ingin menjadi Presiden Republik Indonesia melalui jalur kekerasan.

Baca Selengkapnya
Prabowo Silaturahmi ke Ponpes Genggong Situbondo, Didoakan Jadi Presiden
Prabowo Silaturahmi ke Ponpes Genggong Situbondo, Didoakan Jadi Presiden

Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto melanjutkan silaturahmi politiknya di Jawa Timur dengan mengunjungi sejumlah ponpes.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Bertemu Prabowo: NasDem Hari Ini Tegaskan Mendukung
Surya Paloh Bertemu Prabowo: NasDem Hari Ini Tegaskan Mendukung

Prabowo membuka semua kekuatan untuk bisa bergabung dengannya.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Sapa Prabowo: Kami Kedatangan Presiden Terpilih
Surya Paloh Sapa Prabowo: Kami Kedatangan Presiden Terpilih

Paloh mengungkapkan, kunjungan Prabowo sebagai ajang silaturahmi.

Baca Selengkapnya
Prabowo Bertemu Surya Paloh, Bahlil Bicara Peluang NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran
Prabowo Bertemu Surya Paloh, Bahlil Bicara Peluang NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Prabowo Subianto selalu terbuka menerima Partai NasDem bergabung ke koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya