Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diisukan Bakal Duet di Pilpres, Ini Potret Elektabilitas Ganjar-Sandiaga Terbaru

Diisukan Bakal Duet di Pilpres, Ini Potret Elektabilitas Ganjar-Sandiaga Terbaru Ganjar Sandi di Semarang. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo semakin kencang dikabarkan akan berduet dengan Sandiaga Uno. Beberapa lembaga survei telah merekam kekuatan elektoral Ganjar sebagai calon presiden dan Sandiaga sebagai calon wakil presiden.

Terbaru, Poltracking merilis hasil survei Ganjar sebagai calon presiden dalam simulasi 10 nama. Elektabilitas Ganjar mencapai 28,3 persen, berada di urutan kedua di bawah Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang memiliki elektabilitas 30,1 persen.

Sementara, Sandiaga memiliki elektabilitas sebesar 15,5 persen sebagai calon wakil presiden. Ia berada di urutan kedua di bawah Menteri BUMN Erick Thohir yang memiliki elektabilitas 17,1 persen.

Poltracking menggelar survei tatap muka pada periode Februari, Maret dan April 2023. Dengan jumlah responden sebanyak 1220 responden yang diambil dengan metode multistage random sampling. Survei memiliki margin of error kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Indikator Politik Indonesia juga merilis hasil survei Pilpres yang dilakukan April 2023. Elektabilitas Ganjar mencapai angka 19,8 persen.

Sedangkan, Sandiaga sebagai cawapres berada di urutan kedua terbesar. Dengan angka elektabilitas 18,4 persen.

Survei Indikator dilakukan pada 8-13 April 2023 dengan jumlah responden mencapai 1212 responden.

Sementara, survei Pollmark Research Center yang dirilis pada tanggal 30 Maret 2023, Ganjar Pranowo menempati posisi teratas dengan elektabilitas sebesar 22,8 persen. Sementara itu, Sandiaga Uno berada di urutan keenam dengan elektabilitas sebesar 2 persen.

Survei ini dilakukan pada 23 Januari hingga 18 Maret 2023 di 78 daerah pemilihan se-Indonesia yang mewakili 562 kursi di DPR RI dengan total responden sebanyak 62.480 orang.

Hasil survei dari Indonesia Survei Center (ISC) pada tanggal 11 April 2023 juga menunjukkan bahwa Ganjar Pranowo berada di posisi kedua dengan elektabilitas sebesar 91 persen, sedangkan Sandiaga Uno berada di urutan kelima dengan elektabilitas sebesar 86,6 persen.

Survei ini dilaksanakan dalam periode waktu 27 Maret-6 April 2023 dengan total 1.520 responden.

Sementara itu, survei terbaru dari lembaga Politika Research and Consulting (PRC) yang dirilis pada tanggal 19 April 2023 menunjukkan bahwa elektabilitas Ganjar berada di urutan kedua dengan persentase 22,5 persen. Namun, Sandiaga Uno tidak masuk dalam top of mind calon presiden.

Survei ini dilakukan dengan melibatkan total responden sebanyak 1.210 orang.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hasil Survei Pilpres Terbaru Indikator Politik: Prabowo-Gibran Teratas, Gerindra Salip PDIP
Hasil Survei Pilpres Terbaru Indikator Politik: Prabowo-Gibran Teratas, Gerindra Salip PDIP

Hasil survei Pilpres terbaru yang dirilis Indikator Politik menunjukkan elektabilitas Gerindra menyalip PDIP.

Baca Selengkapnya
PDIP: Dukungan Jokowi Pengaruhi Elektabilitas Ganjar
PDIP: Dukungan Jokowi Pengaruhi Elektabilitas Ganjar

PDIP mengakui dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan keluarga mempengaruhi kenaikan elektabilitas bacapres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Wacana Sandiaga-AHY, PDIP Ungkap Kondisi Hubungan dengan PPP di Koalisi Ganjar
Wacana Sandiaga-AHY, PDIP Ungkap Kondisi Hubungan dengan PPP di Koalisi Ganjar

PDIP menilai munculnya wacana duet Sandi-AHY hanya dinamika politik

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ganjar Pranowo: Aku Ini Jadi Pelari Karena Takut Istri
Ganjar Pranowo: Aku Ini Jadi Pelari Karena Takut Istri

Kelakar ini disampaikannya saat bersama dengan Sandiaga dan istrinya

Baca Selengkapnya
Respons Ganjar soal Survei Elektabilitasnya Drop: Sama Persis Waktu Terpilih jadi Gubernur Jateng
Respons Ganjar soal Survei Elektabilitasnya Drop: Sama Persis Waktu Terpilih jadi Gubernur Jateng

Ganjar mengaku tak pernah berhenti turun ke rakyat hingga kembali memenangkan Pilgub.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Bertemu Prabowo, Gerindra Sebut Sinyal Rekonsiliasi
Sandiaga Uno Bertemu Prabowo, Gerindra Sebut Sinyal Rekonsiliasi

Pertemuan Sandiaga Uno dengan Prabowo tak bisa dilepas dari gestur politik.

Baca Selengkapnya
Membandingkan Hasil Survei Terbaru Capres-Cawapres Bulan Desember, Prabowo Melejit, Anies Vs Ganjar Ketat
Membandingkan Hasil Survei Terbaru Capres-Cawapres Bulan Desember, Prabowo Melejit, Anies Vs Ganjar Ketat

Elektabilitas Prabowo-Gibran konsisten naik. Ganjar-Mahfud mengalami penurunan, dan Anies-Muhaimin stabil.

Baca Selengkapnya
Sandiaga soal Ucapan 'Ndasmu Etik' Prabowo Ditanggapi Anies Viral: Dua-duanya Mantan Saya, Putra Terbaik bangsa
Sandiaga soal Ucapan 'Ndasmu Etik' Prabowo Ditanggapi Anies Viral: Dua-duanya Mantan Saya, Putra Terbaik bangsa

Sandiaga mengaku sangat menghormati Prabowo dan Anies.

Baca Selengkapnya
TPN Ganjar Nilai Survei Prabowo di Atas 50 Persen sebagai Bentuk Intimidasi dan Pengondisian
TPN Ganjar Nilai Survei Prabowo di Atas 50 Persen sebagai Bentuk Intimidasi dan Pengondisian

Ia menduga survei-survei yang dimunculkan hari ini merupakan bagian tak terpisahkan dari upaya pengondisian untuk memainkan psikis publik.

Baca Selengkapnya