Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penyelundupan 8 Kg Sabu Digagalkan, Diduga Ada Hubungannya dengan 7 Kg Tawas

Penyelundupan 8 Kg Sabu Digagalkan, Diduga Ada Hubungannya dengan 7 Kg Tawas Kapolda Sulsel Irjen Polisi Hamidin Rilis Penyelundupan 8 Kg Sabu. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Penyelundupan 8 Kilogram sabu yang hendak diseludupkan masuk ke Sulawesi Selatan digagalkan polisi. Barang haram itu dimasukan melalui jalur baru yakni dari wilayah Kalimantan menyeberang ke Sulawesi Tengah dan ke Sulawesi Selatan setelah melintasi Sulawesi Barat.

Tidak lagi menggunakan jalur Kalimantan langsung masuk Sulsel melalui pintu Makassar dan Parepare.

Kapolda Sulsel, Irjen Polisi Hamidin mengatakan sebelum 8 kg sabu tersebut ditemukan, anggotanya menemukan 7 kg tawas dari daerah Nunukan, Kalimantan Utara. Awalnya, tawas itu diduga sabu. Tapi setelah tes laboratorium ternyata adalah tawas.

Dia membuka kemungkinan ada hubungannya antara penemuan sabu dengan tawas itu. Bisa saja tawas yang lebih dulu ditemukan adalah barang pengecoh untuk mengelabui petugas karena ada barang asli yang akan diselundupkan.

irjen polisi hamidin rilis penyelundupan 8 kg sabu

Kapolda Sulsel Irjen Polisi Hamidin Rilis Penyelundupan 8 Kg Sabu ©2019 Merdeka.com

"Dalam dunia kejahatan kita selalu menghubungkan dengan kemungkinan-kemungkinan. Tawas itu dikirim untuk dicampur dengan narkoba asli untuk disebarkan di Makassar dan sekitarnya. Sehingga bisa jadi kemarin tawas itu berhubungan dengan sabu 8 kilogram ini tapi sepertinya kita dikecohkan tahu-tahu ditangkap barang yang kemasannya persis sama ini tapi isinya tawas," ujar Hamidin saat merilis kasus narkoba ini di lokasi simulasi Sispamkot depan kantor KPU Gowa, Sulse, Jumat (22/3).

Meski barang tersebut adalah tawas, pihaknya tetap menyelidiki kemungkinan kaitan dengan penemuan sabu itu.

"Pengirim tawas itu sedang diselidiki," katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, sebelum menggagalkan penyelundupan 8 kg sabu, polisi lebih dulu mendapati 1 kg sabu, Selasa (12/3). Dua pelaku diamankan dari lokasi yakni Arnold (30), warga Kabupaten Sidrap dan Haji Pahri (38) warga Kabupaten Pinrang.

"Sabu 1 kilogram ini asal Nunukan. Anggota kemudian lakukan pengembangan dan terdeteksi ada 7 kilogram lagi yang akan masuk. Saat itu saya kunjungan kerja di Kabupaten Sidrap dan langsung lakukan operasi setelah menerima laporan dan akhirnya sabu 7 kilogram ini kita temukan. Jadi total sabu dari satu jaringan ini ada 8 kilogram," ujarnya.

Pihaknya memang sudah mewaspadai daerah-daerah tempat masuk dan keluarnya narkoba di wilayah Sulsel dan terus mengejar sel-sel jaringan narkoba.

(mdk/dan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Pasutri asal Tanjung Balai Sumut Edarkan 1,17 Kg Sabu di Surabaya

Pasutri asal Tanjung Balai Sumut Edarkan 1,17 Kg Sabu di Surabaya

Pasutri asal Sumut, MT (30) dan RT (28) diringkus polisi di salah satu hotel, Jalan Diponegoro, Surabaya, karena membawa 1,17 kg sabu-sabu.

Baca Selengkapnya
Gara-gara Bawa Emas Banyak, Sultan Arab Saat Pulang Kampung Kena Bea Cukai Rp360 Juta 'Wajar itu Sudah Peraturan'

Gara-gara Bawa Emas Banyak, Sultan Arab Saat Pulang Kampung Kena Bea Cukai Rp360 Juta 'Wajar itu Sudah Peraturan'

Kedatangannya di Tanah Air, membuat Risma harus membayar sejumlah uang bea cukai yang totalnya sampai Rp360 juta. Ternyata ini yang dibawa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen

H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen

H-4 Lebaran 2024, Puluhan Ribu Pemudik Padati Stasiun Pasar Senen

Baca Selengkapnya
Binatang Ini Halal & Banyak Dikonsumsi Warga di Arab Saudi Tapi Tak Dimakan Rasulullah, Apa Itu?

Binatang Ini Halal & Banyak Dikonsumsi Warga di Arab Saudi Tapi Tak Dimakan Rasulullah, Apa Itu?

Siapa sangka, hewan yang halal secara hukum Islam tersebut ternyata sama sekali tak dikonsumsi Rasulullah.

Baca Selengkapnya
Camat di Sumsel Dipergoki Konsumsi Sabu, Digerebek Setelah Kurir Narkoba Keluar dari Ruang Kerja

Camat di Sumsel Dipergoki Konsumsi Sabu, Digerebek Setelah Kurir Narkoba Keluar dari Ruang Kerja

Seorang camat di Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan, inisial B, ditangkap polisi saat mengonsumsi sabu di ruang kerjanya.

Baca Selengkapnya
Jukut Harsyan Sup Bebek Jawa Kuno Khas Jawa Timur Ini Pakai Kemenyan sebagai Bumbu, Ini Kisah di Baliknya

Jukut Harsyan Sup Bebek Jawa Kuno Khas Jawa Timur Ini Pakai Kemenyan sebagai Bumbu, Ini Kisah di Baliknya

Sup bebek ini gunakan kemenyan sebagai bumbu. Gimana ya rasanya?

Baca Selengkapnya
Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur

Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur

Cuma dengan 2 bahan ini, bau tanah menyengat pada ikan patin dapat dinetralisir secara sempurna. Ini dia langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Sate Sapi Suruh Salatiga, Kelezatannya Jadi Incaran Para Pencinta Kuliner

Mencicipi Sate Sapi Suruh Salatiga, Kelezatannya Jadi Incaran Para Pencinta Kuliner

Karena kelezatannya yang tiada duanya, kuliner ini jadi incaran para pencinta kuliner.

Baca Selengkapnya