Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Panglima TNI Hadi Tjahjanto Dianugerahi Gelar Kehormatan dari Kesultanan Kutai

Panglima TNI Hadi Tjahjanto Dianugerahi Gelar Kehormatan dari Kesultanan Kutai Panglima TNI Hadi Tjahjanto di markas Korps Marinir. ©2017 Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho

Merdeka.com - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto sore ini tadi tiba di Samarinda. Rencananya, Kamis (8/7) besok, dia akan menutup kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-105 tahun 2019, yang digelar Kodim 0901 Samarinda.

Di saat bersamaan, dia bakal menerima gelar kehormatan dari Kesultanan Kutai Ing Martadipura.

Hadi tiba di Bandara Aji Pangeran Tumenggung (APT) Pranoto Samarinda, sekira pukul 17.00 WITA tadi, menggunakan pesawat Boeing milik TNI AU. Malam ini, dia menghadiri jamuan makan malam bersama Gubernur Kaltim Isran Noor, dan unsur Muspida.

Penutupan TMMD yang sejatinya dilakukan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), dan Kamis (8/7) besok bakal dilakukan Panglima Hadi Tjahjanto, dinilai sebagai pertama kalinya.

"Baru pertama kali dilakukan Bapak Panglima. Biasanya KSAD. Kaltim dipilih, karena strategis," kata Kapendam VI Mulawarman Kolonel Kav Dino Martino, kepada wartawan di Samarinda.

Siang ini tadi, penerjun terbaik Kopasus, melakukan gladiresik aksi terjun payung, menuju titik acara penutupan TMMD di kompleks GOR Sempaja, Jalan KH Wahid Hasyim. "Akan ada 10 penerjun payung dari Kopasus untuk acara penutupan TMMD di Samarinda ini," ujar Dino.

Bersamaan dengan penutupan TMMD, Panglima Hadi Tjahjanto rencananya juga akan menerima gelar kehormatan dari Kesultanan Kutai Ing Martadipura.

"Gelar Pangeran Wira Ambara. Rencananya diberikan langsung Sultan Kutai Ing Martadipura XXI (Adji Pangeran Prabu Anum Surya Adiningrat) kepada Bapak Panglima," terang Dino.

Penutupan TMMD ke-105 tahun ini, juga diwarnai aksi panggung rakyat bersama TNI, hingga pembagian paket sembako gratis. "Kegiatan di Samarinda ini, terbuka untuk masyarakat umum," tukas Dino.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dandim Medan Buka Suara Terkait Kabar Penangkapan Pengedar Sabu di Asrama TNI AD
Dandim Medan Buka Suara Terkait Kabar Penangkapan Pengedar Sabu di Asrama TNI AD

Dalam penangkapan itu, satu unit mobil milik petugas rusak usai dilempari batu oleh sejumlah warga.

Baca Selengkapnya
Anggota TNI Bersimbah Darah di Bekasi Ternyata Dibunuh, Pelaku Berhasil Ditangkap
Anggota TNI Bersimbah Darah di Bekasi Ternyata Dibunuh, Pelaku Berhasil Ditangkap

Kapendam Jaya Kolonel Inf Deki Rayusyah Putra mengatakan terduga pelaku pembunuhan berhasil diamankan

Baca Selengkapnya
Anggota TNI Bersenjata Disiram Air saat Melintas, Ternyata Punya Makna Mendalam
Anggota TNI Bersenjata Disiram Air saat Melintas, Ternyata Punya Makna Mendalam

Berikut momen tak terduga prajurit TNI bersenjata disiram air warga saat melintas.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tito Karnavian Resmi Serahkan Jabatan Menko Polhukam ke Hadi Tjahjanto
Tito Karnavian Resmi Serahkan Jabatan Menko Polhukam ke Hadi Tjahjanto

Hadi Tjahjanto resmi menjadi Menko Polhukam setelah dilantik Presiden Jokowi, hari ini Rabu (21/2)

Baca Selengkapnya
29 Kata-kata Ucapan Selamat Hari Kostrad TNI AD, Penuh Makna Mendalam
29 Kata-kata Ucapan Selamat Hari Kostrad TNI AD, Penuh Makna Mendalam

Hari Kostrad memperingati berdirinya Komando Strategis Angkatan Darat pada tanggal 6 Maret 1961, yang kemudian menjadi bagian penting dalam pertahanan negara.

Baca Selengkapnya
Spesial! Sesepuh Prajurit Cakra Kostrad Dihadirkan Kasad TNI Maruli, Masih Gagah Semua Jenderal
Spesial! Sesepuh Prajurit Cakra Kostrad Dihadirkan Kasad TNI Maruli, Masih Gagah Semua Jenderal

Dua jenderal sesepuh Cakra Kostrad diundang Kasad Maruli. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
Jenderal TNI Bintang 4 Mutasi 61 Perwira, Salah Satunya Kadispenau
Jenderal TNI Bintang 4 Mutasi 61 Perwira, Salah Satunya Kadispenau

Kadispenau kini dijabat Marsekal Pertama TNI Bambang Juniar Djatmiko.

Baca Selengkapnya
Gemuruh Semangat Para Prajurit TNI Sambut Kedatangan Kasad, Sang Jenderal Sampai Digendong
Gemuruh Semangat Para Prajurit TNI Sambut Kedatangan Kasad, Sang Jenderal Sampai Digendong

Kodam XII Tanjungpura memberi sambutan meriah ke Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Baca Selengkapnya
Sidang Perkara Penganiayaan Santri hingga Tewas di Kediri, Terungkap Pelaku yang Intens Aniaya Korban
Sidang Perkara Penganiayaan Santri hingga Tewas di Kediri, Terungkap Pelaku yang Intens Aniaya Korban

Dua santri di Kediri, yang didakwa menganiaya rekannya berinisial BBM (14) hingga tewas menjalani sidang dengan agenda pemeriksaan saksi.

Baca Selengkapnya