Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Muhadjir Dukung Citayam Fashion Week, tapi Harus Tonjolkan Kebudayaan Indonesia

Muhadjir Dukung Citayam Fashion Week, tapi Harus Tonjolkan Kebudayaan Indonesia Mendikbud Muhadjir Effendy. ©2019 Merdeka.com/Wilfridus Setu Embu

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengingatkan ajang Citayam Fashion Week jangan sampai disalahgunakan. Dia meminta pergelaran busana anak muda ini menampilkan busana sesuai kepribadian bangsa.

"Jangan disalahgunakan fashion-fashion yang memang tampil itu proporsional yang kepribadian bangsa, taat hukum," ujar Muhadjir di kantor Kemenko PMK, Jakarta, Jumat (29/7).

Muhadjir meminta busana yang ditampilkan harus sesuai dengan perilaku kebudayaan Indonesia.

"Jangan menonjolkan yang justru itu bukan perilaku kebudayaan Indonesia," tegasnya.

Muhadjir mendukung Citayam Fashion Week terus berlanjut. Anak-anak muda ini didukung untuk pindah tempat bila di Dukuh Atas dilarang.

Menurut Muhadjir jangan sampai gagasan anak muda ini disumbat. "Kalau dari segi gagasan bagus, ide anak muda harus disalurkan, kalau tak boleh ya nanti cari tempat yang aman, yang lebih representatif. Tapi jangan sampai disumbat," ujar dia.

Tuai Pro Kontra

Sebelumnya, Citayam Fashion Week (CFW) menjadi fenomena baru di kalangan masyarakat. Peragaan busana di sekitar zebra cross Jalan Tanjung Karang, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, dianggap menjadi wadah yang bisa menunjukkan kreativitas anak muda.

Namun akhir-akhir ini aktivitas Citayam Fashion Week menuai pro dan kontra sejumlah pihak. Bagi pihak yang mendukung, kegiatan tersebut sebagai tempat remaja merepresentasikan kreativitas. Akan tetapi bagi yang kontra, aksi remaja bergaya sandang pelbagai modis itu mengganggu mobilitas masyarakat di sekitar Dukuh Atas.

Pro kontra itu akhirnya membuat polisi dan Satpol PP mengambil tindakan mengamankan kawasan Zebra Cross Dukuh Atas. Pengamanan ini dilakukan guna meminimalisir kriminalitas, kemacetan dan parkir liar di lokasi tersebut.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin mengatakan, penertiban dilakukan imbas kemacetan akibat Citayam Fashion Week. Terlebih menjelang dan saat libur akhir pekan, angka kemacetan di lokasi tersebut meningkat.

"Dampak yang luar biasa salah satu di antaranya adalah kemacetan beberapa hari pantauan kami di lapangan hari Jumat mendekati malam Sabtu. Kemudian juga Sabtu, Minggu, bahkan hingga hari Senin kita pantau bahwa aktivitasnya sangat luar biasa dan berdampak terhadap kemacetan," kata Komarudin kepada wartawan, Rabu (27/7).

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Teguhkan Keragaman, Upacara HUT Banyuwangi Diwarnai Busana Khas Suku Nusantara
Teguhkan Keragaman, Upacara HUT Banyuwangi Diwarnai Busana Khas Suku Nusantara

Bupati Ipuk dalam upacara tersebut mengenakan busana adat suku Bugis.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pesona Busana Khas Nusantara yang Dipamerkan Indonesia Now di New York Fashion Week
FOTO: Pesona Busana Khas Nusantara yang Dipamerkan Indonesia Now di New York Fashion Week

Indonesia Now, komunitas show satu-satunya di Asia Tenggara, mendapat peluang menampilkan peragaan busana di New York Fashion Week.

Baca Selengkapnya
Muhadjir dan Airlangga Jelaskan Sumber Dana Bansos yang Dibagikan Presiden Jokowi
Muhadjir dan Airlangga Jelaskan Sumber Dana Bansos yang Dibagikan Presiden Jokowi

Muhadjir mengatakan sumber dana bantuan sosial yang dibagikan Presiden Jokowi berada di luar alokasi dana untuk bansos dan beras.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menang Baju Adat Terbaik, Kaesang hingga Sri Mulyani Dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi
Menang Baju Adat Terbaik, Kaesang hingga Sri Mulyani Dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi

Kaesang memakai baju adat Minahasa, Sulawesi Utara. Sedangkan Sri Mulyani Soe dari Timor Tengah Selatan.

Baca Selengkapnya
Muhadjir: Terlalu Muskil Kunker Jokowi Bagikan Bansos Bisa Pengaruhi Suara Nasional
Muhadjir: Terlalu Muskil Kunker Jokowi Bagikan Bansos Bisa Pengaruhi Suara Nasional

Muhadjir juga menjelaskan alasan keterlibatan kementeriannnya dalam pembagian bansos.

Baca Selengkapnya
Heboh, Emak-emak Kompak Pakai Mukena Motif Macan Tutul Saat Salat Tarawih
Heboh, Emak-emak Kompak Pakai Mukena Motif Macan Tutul Saat Salat Tarawih

jemaah wanita terlihat mengenakan mukena dengan motif macan tutul yang mencolok.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Model-Model Cantik di Belakang Panggung New York Fashion Week
FOTO: Mengintip Model-Model Cantik di Belakang Panggung New York Fashion Week

Sebagai salah satu pekan mode terbesar sedunia, NYFW tak lepas dari peran model yang memperagakan busana karya desainer.

Baca Selengkapnya
Pesona Mutiara Baswedan & Mega Safira Hadiri Pengajian Gus Iqdam, Kecantikan Putri Anies-Cak Imin Jadi Sorotan
Pesona Mutiara Baswedan & Mega Safira Hadiri Pengajian Gus Iqdam, Kecantikan Putri Anies-Cak Imin Jadi Sorotan

Bersama dengan Mutiara, tampak pula sosok putri calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Meriahkan Bulan Suci Ramadan dan Hari Raya, Kota Kasablanka Gelar The Splendour Mubarak di Ramadan Runaway 2024
Meriahkan Bulan Suci Ramadan dan Hari Raya, Kota Kasablanka Gelar The Splendour Mubarak di Ramadan Runaway 2024

Kota Kasablanka bekerja sama dengan Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI), yang dikenal dengan nama Ramadan Runway, menggelar fashion show.

Baca Selengkapnya