Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Meski harga tiket naik, Bandara Soekarno-Hatta banjir penumpang

Meski harga tiket naik, Bandara Soekarno-Hatta banjir penumpang antrean penumpang di Bandara Soekarno Hatta. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng mulai ramai dipadati penumpang jelang libur Natal dan Tahun baru. Penerbangan domestik maupun luar negeri tampak padat dipenuhi para penumpang yang hendak berlibur.

Pantauan merdeka.com di Terminal Keberangkatan 1B, kondisi ramai penumpang terlihat jika dibanding hari biasa.

Senior Manager Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta Syaiful Bahri mengatakan, puncak arus mudik libur Natal dan tahun baru pada kali ini terjadi pada H-3 atau Selasa (22/12) kemarin.

"Tren-nya berubah, kalau tahun lalu puncaknya pada H-4, tetapi tahun ini pada H-3," katanya, Kamis (24/12) saat ditemui di posko Natal dan Tahun Baru 2015 Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta.

Pada H-3 Natal tahun ini, jumlah penumpang berangkat dan tiba untuk penerbangan domestik dan internasional dari tiga terminal di Bandara Soekarno-Hatta mencapai 195.755 orang. Ada peningkatan mencapai 5,88 persen dibanding tahun 2014 yang mencapai 184.889 orang.

Jumlah penumpang pun pada H-2 kembali menurun pada Rabu (23/12) tercatat sekitar 175.079 orang. Jika dibanding tahun lalu pada H-2, jumlah tersebut juga menurun sekitar 5,91 persen dengan jumlah penumpang 186.068 orang.

"Kemungkinan masyarakat banyak memilih berangkat pada H-3 Natal setelah pulang kerja, untuk menghindari lonjakan penumpang. Sedangkan menurunnya jumlah penumpang mungkin dikarenakan banyak yang memilih jalur lain untuk berangkat ke kota tujuan," katanya.

Sementara untuk data penumpang hari ini hingga pukul 13.00 WIB, jumlah penumpang dari penerbangan domestik dan internasional baru mencapai 50.787 orang dengan dengan jumlah pergerakan pesawat 330 flight.

"Angka ini masih terus akan naik, kita pantau terus sampai tengah malam. Untuk data tahun 2014 pada H-1 natal jumlah penumpang mencapai 190.156 orang dan 129 flight," jelas Syaiful.

Syaiful menambahkan, untuk ekstra flight yang disediakan hari ini mencapai 30 penerbangan, di antaranya 22 penerbangan domestik dan delapan penerbangan Internasional.

Sedangkan kota favorit yang menjadi tujuan penumpang untuk libur Natal dan tahun baru di antaranya Surabaya, Makasar, Kualanamu, Balik Papan, Pekan Baru dan Denpasar.

Salah seorang penumpang, Rani, mengaku akan berangkat ke Medan untuk merayakan Natal dan tahun baru bersama keluarga. Karyawati yang tinggal di Alam Sutera, Serpong, Tangsel ini menjelaskan, untuk harga tiket pesawat Sriwijaya Air jurusan Medan mengalami kenaikan dari biasanya Rp 800 ribu menjadi Rp 1,3 juta.

"Saya beli dari 1 bulan lalu, tapi sudah naik. Biasa lah ini kan musim liburan," katanya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap-Siap, Tarif Bus ke Jawa Tengah dan Jawa Timur Naik Jelang Natal
Siap-Siap, Tarif Bus ke Jawa Tengah dan Jawa Timur Naik Jelang Natal

Wahyudi mengatakan bahwa kenaikan puncak penumpang mulai terjadi dari kemarin 22 Desember dan diprediksi hingga besok 24 Desember.

Baca Selengkapnya
Berburu Tiket Pesawat Murah untuk Libur Nataru dengan 5 Cara Ini
Berburu Tiket Pesawat Murah untuk Libur Nataru dengan 5 Cara Ini

Momen Natal dan Tahun Baru biasanya dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur.

Baca Selengkapnya
TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta akan Dipermanenkan, Segini Tarifnya
TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta akan Dipermanenkan, Segini Tarifnya

Pemprov DKI akan segera menetapkan TransJakarta rute Kalideres menuju Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan

Biasanya sejumlah maskapai penerbangan menyediakan harga tiket yang lebih murah di hari Jumat.

Baca Selengkapnya
Status Internasional Dicabut, Bandara Adi Soemarmo Tetap Jadi Embarkasi Haji
Status Internasional Dicabut, Bandara Adi Soemarmo Tetap Jadi Embarkasi Haji

Kemenhub menyebut bandara-bandara yang turun kasta ini lantaran selama ini hanya menangani penerbangan domestik.

Baca Selengkapnya
Jumlah Penumpang KRL Jabodetabek Diprediksi Tembus 16,4 Juta pada Musim Lebaran 2024
Jumlah Penumpang KRL Jabodetabek Diprediksi Tembus 16,4 Juta pada Musim Lebaran 2024

Penumpang Commuter Line Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta) juga diperkirakan mencapai 131.000 pada periode Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya
Trik Liburan Hemat, Bisa Dapat Tiket Pesawat dan Hotel Harga Murah
Trik Liburan Hemat, Bisa Dapat Tiket Pesawat dan Hotel Harga Murah

Laporan tren perjalanan Expedia menunjukkan peningkatan harga penginapan hotel bintang tiga yang lebih terjangkau.

Baca Selengkapnya
BPS Catat Harga Tiket Pesawat Turun di Ramadan 2024
BPS Catat Harga Tiket Pesawat Turun di Ramadan 2024

Turunnya harga tiket transportasi udara membuat sektor ini mengalami deflasi.

Baca Selengkapnya
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru

Bandara I Gusti Ngurah Rai juga mencatat ada 6.736 pergerakan pesawat selama periode libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya