Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mandi di Teras Rumah, Bocah 7 Tahun Tewas Diterkam Buaya

Mandi di Teras Rumah, Bocah 7 Tahun Tewas Diterkam Buaya bocah 7 tahun di rokan dulu tewas diterkam buaya saat mandi air banjir di depan rumahnya. ©2018 Merdeka.com/abdullah sani

Merdeka.com - Rahmad (7) tewas diterkam buaya saat hendak mandi di depan teras rumahnya yang sedang banjir‎ Desa Sontang Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu, Riau. Kondisi korban penuh luka cabik di tubuhnya bekas cakaran gigi buaya. Namun, daging korban terlihat utuh.

"Awalnya korban permisi kepada ibunya, Ayu Lestari untuk pergi mandi berenang di teras rumahnya sekitar pukul 09.30 Wib. Kondisi air di pemukiman memang lagi banjir," ujar Kapolsek Bonai Darussalam Iptu Riza Efendi kepada merdeka.com, Kamis (15/11).

Riza menyebutkan, kondisi rumah warga berbentuk panggung jadi air tak masuk ke rumah,‎ dan hanya lingkungan saja yang terendam air. Saat Rahmad asyik mandi, ibu korban datang dan melihat ada gelombang air yang cukup besar datang menuju arah anaknya.

"Tiba-tiba korban hilang dari permukaan air. Ibu korban langsung teriak, suaminya Darman Laia datang dan mencari anaknya ke genangan air. Namun korban tidak ditemukan," katanya.

Darman meminta pertolongan warga sekitar untuk mencari keberadaan anaknya di sekitaran banjir hingga ke sungai. Namun setelah lama mencari, korban tak kunjung ditemukan.

"Beberapa orang warga melihat ada seekor buaya, jaraknya sekitar 200 meter dari lokasi korban hilang," terangnya.

Polisi kemudian datang setelah dihubungi warga. ‎Kemudian pencarian kembali dilanjutkan ke segala penjuru desa. Akhirnya, korban ditemukan di jembatan tak jauh dari rumahnya, sekitar 20 meter. Riza ikut langsung mengevakuasi jenazah korban dari lokasi, menuju rumah duka. Dia juga membawa korban ke Puskesmas

"Kondisi korban sudah meninggal dunia. Ada luka robek di perut, dada sebelah kanan, dan punggung kanan. Korban dibawa ke Puskesmas Sontang untuk divisum," katanya.

Selanjutnya jasad korban dibawa ke rumah duka untuk segera disemayamkan dan dimakamkan keluarganya. Pihak keluarga juga menolak untuk otopsi terhadap korban. .

"Kita imbau agar warga lebih berhati-hati dengan kondisi banjir seperti ini. Jangan mandi di genangan banjir, karena banyak potensi musibah yang akan terjadi. Apalagi anak-anak, agar lebih dijaga oleh orang tua masing-masing," kata Riza.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wanita Ini Perlihatkan Kondisi Rumahnya yang Terkena Banjir Demak, Mobil Mewah hingga Barang Berharga Basah
Wanita Ini Perlihatkan Kondisi Rumahnya yang Terkena Banjir Demak, Mobil Mewah hingga Barang Berharga Basah

Terlihat beberapa barang pribadi dan perabotan rumah tergenang air yang cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Sederhana Berlapis Kayu & Berlantai Semen Namun Kini Hangus dan Jadi Abu, Ini 8 Potret Rumah Masa Kecil Fikoh LIDA Sebelum Terbakar
Sederhana Berlapis Kayu & Berlantai Semen Namun Kini Hangus dan Jadi Abu, Ini 8 Potret Rumah Masa Kecil Fikoh LIDA Sebelum Terbakar

Simak potret rumah masa kecil Fikoh LIDa sebelum terbakar!

Baca Selengkapnya
Bikin Sedih, Begini Kondisi Rumah Kakek Lamatta yang Nyaris Roboh
Bikin Sedih, Begini Kondisi Rumah Kakek Lamatta yang Nyaris Roboh

Kondisi rumah kakek pembuat gula merah berusia 82 tahun ini memprihatinkan bahkan nyaris roboh.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pasutri Kaya Raya Tak Punya Anak Meninggal Dunia, Rumah Mewah Miliknya Terbengkalai Masih Penuh Perabotan
Pasutri Kaya Raya Tak Punya Anak Meninggal Dunia, Rumah Mewah Miliknya Terbengkalai Masih Penuh Perabotan

Rumah tersebut ternyata dulunya dimiliki oleh pasangan suami istri kaya raya. Akan tetapi kini sudah dalam kondisi tak terurus.

Baca Selengkapnya
Satu Keluarga Tertimpa Tembok Runtuh di Jaksel Saat Lagi Tidur, Empat Orang Terluka
Satu Keluarga Tertimpa Tembok Runtuh di Jaksel Saat Lagi Tidur, Empat Orang Terluka

Tiba-tiba tembok tetangga yang lebih tinggi runtuh dan menimpa rumah Suyoto

Baca Selengkapnya
Tiga Warga Tersengat Ikan Pari saat Asyik Berenang di Pantai Widuri, Satu Orang Pingsan
Tiga Warga Tersengat Ikan Pari saat Asyik Berenang di Pantai Widuri, Satu Orang Pingsan

Dari tiga orang tersebut, satu orang S (34) di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit karena tak sadarkan diri.

Baca Selengkapnya
Tragis, Bocah Ini Pamit Buang Air lalu Diculik & Dicabuli, Ditemukan di Gudang Kondisinya Memilukan
Tragis, Bocah Ini Pamit Buang Air lalu Diculik & Dicabuli, Ditemukan di Gudang Kondisinya Memilukan

Pelaku berinisial PS langsung ditangkap. Saat ini sudah diamankan di Polsek Langgam.

Baca Selengkapnya
Ibu dan Dua Anaknya Meninggal dalam Posisi Berpelukan akibat Kebakaran Rumah di Aceh Tamiang
Ibu dan Dua Anaknya Meninggal dalam Posisi Berpelukan akibat Kebakaran Rumah di Aceh Tamiang

Seorang ibu rumah tangga bernama Dewi (37) dan dua anaknya meninggal dunia saat rumah yang mereka tempati di Gampong Sungai Kuruk III, Seruway, Aceh Tamiang.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Atta Halilintar Usai Jalani Operasi, Masih di Rumah Sakit Ditemani Keluarga Tercinta
Kondisi Terkini Atta Halilintar Usai Jalani Operasi, Masih di Rumah Sakit Ditemani Keluarga Tercinta

Atta merasa sangat beruntung karena dikelilingi oleh orang-orang terdekatnya yang selalu mendampinginya dalam suka maupun duka.

Baca Selengkapnya