Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Malam ini SBY telepon Sekjen PBB bahas konflik Suriah

Malam ini SBY telepon Sekjen PBB bahas konflik Suriah Pertemuan SBY Ban Ki Moon. AFP PHOTO / ADEK BERRY

Merdeka.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terus memantau perkembangan proses politik yang terus terjadi di Suriah. Malam ini, SBY juga akan menghubungi langsung Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki Moon untuk membicarakan langkah-langkah yang dapat dilakukan guna meredam konflik yang terus terjadi.

"Malam ini saya akan hubungi Sekjen PBB Ban Ki Moon terkait Suriah," ucap SBY saat membuka Sidang Kabinet Paripurna di Istana Kepresidenan, Kamis (28/6).

Tak hanya Sekjen PBB, Presiden mengaku sudah berkomunikasi dengan Presiden Rusia Vladimir Putin agar segera melakukan penyelesaian di Suriah. Apalagi, negara beruang merah ini memiliki kedekatan langsung terhadap Presiden Suriah Bashar Hafez al-Assad.

"Saya berharap Rusia dan negara-negara lain untuk hentikan tragedi kemanusiaan di sana. Ternyata, antara presiden Putin dan saya miliki pandangan sama, yakni hentikan dulu kekerasan," tandasnya.

Tak hanya itu, penembakan yang dilakukan militer Suriah terhadap pesawat tempur milik Turki turut meningkatkan intensitas ketegangan di wilayah itu. Jika tidak segera dilakukan tindakan-tindakan dan langkah antisipasi, SBY meyakini akan terjadi peperangan yang turut berpengaruh terhadap perekonomian dunia.

"Kita dalam keadaan perang yang nyata, dalam segala cara dan itu cukup bagi saya dan semua yang mencemaskan kalau itu terjadi, maka akan ada eskalasi kekerasan dalam tingkat tinggi," tandasnya.

Sebelum menelpon Sekjen PBB, SBY juga akan menghubungi Presiden Mesir terpilih Mohammed Morsi. "Saya akan telepon Presiden Mesir terpilih untuk ucapkan selamat dan membangun hubungan baik. Mesir adalah negara penting di Timur Tengah, kita akan bertukar pemikiran untuk menuju masyarakat yang adil dan sejahtera," bebernya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Surya Paloh dan Jokowi Bertemu di Istana, Ini Tanggapan PKS
Surya Paloh dan Jokowi Bertemu di Istana, Ini Tanggapan PKS

Saat ini PKS memilih fokus memantau proses perhitungan suara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN)

Baca Selengkapnya
SBY ke Prabowo: Sekarang Beliau Komandan Saya
SBY ke Prabowo: Sekarang Beliau Komandan Saya

Saat tiba, Prabowo yang mengenakan pakaian dan topi serba cokelat ini langsung disambut oleh SBY.

Baca Selengkapnya
SBY Respons Pernyataan Pilpres Satu Putaran Berarti Curang: Berlebihan
SBY Respons Pernyataan Pilpres Satu Putaran Berarti Curang: Berlebihan

SBY merespons pernyataan politik yang menyebut adanya kecurangan kalau Pilpres 2024 hanya berlangsung satu putaran, serta negara akan chaos.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Presiden Jokowi Mencoblos di TPS 10 Gambir
Presiden Jokowi Mencoblos di TPS 10 Gambir

Hamdy menyebut TPS 10 Gambir akan dibuka pukul 07.00-13.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Surya Paloh: Saya ingin Jadi Jembatan untuk Semua
Jokowi Bertemu Surya Paloh: Saya ingin Jadi Jembatan untuk Semua

Jokowi menegaskan, salah satu isi pertemuan dengan Surya Paloh adalah pembicaraan mengenai politik.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Sapa Prabowo: Kami Kedatangan Presiden Terpilih
Surya Paloh Sapa Prabowo: Kami Kedatangan Presiden Terpilih

Paloh mengungkapkan, kunjungan Prabowo sebagai ajang silaturahmi.

Baca Selengkapnya
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik

Surya Paloh dan Jokowi diketahui menggelar pertemuan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (18/2).

Baca Selengkapnya
Cak Imin Tunggu Kedatangan Prabowo Sowan ke PKB Usai Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih
Cak Imin Tunggu Kedatangan Prabowo Sowan ke PKB Usai Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih

Cak Imin belum bisa memastikan apakah tamu yang menjanjikan akan bersilaturahmi benar datang atau tidak.

Baca Selengkapnya
Putin Kembali Menang Pemilu Rusia, Jadi Pemimpin Terlama Lampaui Stalin
Putin Kembali Menang Pemilu Rusia, Jadi Pemimpin Terlama Lampaui Stalin

Putin Kembali Menang Telak dalam Pemilu Rusia, Jadi Pemimpin Terlama Lampaui Stalin

Baca Selengkapnya