Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Libur Panjang, Rebound Banyuwangi Ramai Wisatawan, Kuliner Rakyat Ikut Meningkat

Libur Panjang, Rebound Banyuwangi Ramai Wisatawan, Kuliner Rakyat Ikut Meningkat Wisatawan di Banyuwangi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Industri pariwisata Banyuwangi mulai pulih dengan penerapan protokol kesehatan setelah sepi terkena dampak pandemi Covid-19. Homestay warga, hotel, destinasi wisata, dan usaha kuliner mengalami peningkatan okupansi dan kebanjiran pengunjung selama libur panjang akhir pekan ini.

Pemkab Banyuwangi sendiri telah menggemakan program “Rebound Banyuwangi" sebagai upaya memulihkan kembali ekonomi lokal dari dampak pandemi Covid-19 melalui sektor UMKM, pertanian, dan pariwisata.

"Program pemulihan ekonomi dilakukan untuk membuka kembali lapangan kerja bagi warga," ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

wisatawan di banyuwangi©2020 Merdeka.com

Selama liburan panjang akhir pekan ini, rata-rata okupansi hotel mengalami peningkatan yang cukup signifikan, yaitu mencapai 90 persen, dibandingkan rata-rata selama bulan Juli yang hanya sekitar 45 persen. Bahkan, tak sedikit hotel yang okupansinya 100 persen pada libur panjang akhir pekan ini.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Banyuwangi Zaenal Muttaqin, mengatakan peningkatan okupansi ini di Banyuwangi yang sangat tinggi juga tak lepas dari persepsi wisatawan.

"Banyuwangi dinilai sudah siap menerapkan pariwisata konsep adaptasi kebiasaan baru, karena ada sertifikasi new normal di destinasi, hotel, hingga tempat kuliner. Inilah yang membuat Banyuwangi diserbu wisatawan terutama di masa long weekend. Tidak hanya hotel berbintang, hotel melati dan homestay juga diserbu wisatawan," kata Zaenal.

wisatawan di banyuwangi©2020 Merdeka.com

Winda, pemilik warung makan khas Banyuwangi, "Bik Ati", mengakui, ada peningkatan omzet lebih dari 50 persen pada libur panjang akhir pekan ini dibanding hari biasa. "Alhamdulillah, mulai kembali ramai," ujarnya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Muhammad Yanuarto Bramuda, mengatakan tidak hanya penginapan, destinasi wisata juga banyak dikunjungi wisatawan dari luar Banyuwangi. Pantai Pulau Merah, Pantai Cacalan, Pantai Boom, Bangsring Underwater dan destinasi lainnya banyak dikunjungi wisatawan.

"Di destinasi wisata banyak wisatawan dari luar Banyuwangi. Ini cukup menggembirakan bagi program Rebound Banyuwangi," kata Bramuda.

Bramuda mengatakan pengelola destinasi wisata tetap diwajibkan menjalankan protokol kesehatan. "Kita harus produktif tapi tetap berusaha aman dari Covid-19," kata Bramuda.

wisatawan di banyuwangi©2020 Merdeka.com

Sementara itu, Bupati Anas juga meminta maaf apabila di era adaptasi kebiasaan baru, terdapat pembatasan pengunjung di penginapan dan destinasi wisata. Selama berwisata di Banyuwangi, wisatawan juga harus menerapkan protokol kesehatan seperti harus mengenakan masker, jaga jarak, dan diukur suhu tubuhnya.

"Kami mohon maaf apabila ada wisatawan yang kurang nyaman di era adaptasi kebiasaan baru. Ini demi kebaikan bersama," kata Anas.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Pengunjungnya datang dari berbagai kota, sekaligus ada yang mudik. Turis asing juga tercatat ada 180 wisatawan

Baca Selengkapnya
Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata
Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata

Pemkab Banyuwangi menyiagakan 1.071 tenaga kesehatan untuk pelayanan kesehatan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang wisata di Banyuwangi yang hits dan terbaru, sangat cocok untuk memanjakan mata di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Hadiri Halal Bihalal Ikawangi Pusat, Para Perantau Titip Pesan ke Bupati Ipuk
Hadiri Halal Bihalal Ikawangi Pusat, Para Perantau Titip Pesan ke Bupati Ipuk

Ipuk juga berharap Ikawangi bisa menjadi inkubator bagi warga Banyuwangi untuk menumbuhkan jejaring ekonomi baru.

Baca Selengkapnya
Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran
Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran

Tujuannya untuk memastikan seluruh pelayanan sudah aktif dan pengunjung dapat terlayani dengan baik.

Baca Selengkapnya
Tari Meras Gandrung Pukau Wisatawan yang Nikmati Libur Lebaran di Banyuwangi
Tari Meras Gandrung Pukau Wisatawan yang Nikmati Libur Lebaran di Banyuwangi

Selain menjadi atraksi wisata, Meras Gandrung juga upaya mempertahankan dan melestarikan budaya Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu

Puncak arus mudik di Bandara Banyuwangi diprediksi pada hari ini, Sabtu (6/4/2024) dan Minggu (7/4/2024).

Baca Selengkapnya
Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya Berkat Pengembangan Sektor Kelautan
Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya Berkat Pengembangan Sektor Kelautan

Bupati Banyuwangi Raih Satyalencana Wirakarya dari Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya