Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi: Kedepankan Politik Adu Gagasan Bukan Adu Domba di Pemilu 2024

Jokowi: Kedepankan Politik Adu Gagasan Bukan Adu Domba di Pemilu 2024 Presiden Jokowi. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta, Komisi Pemilihan Umum atau KPU untuk terus mengedukasi masyarakat Indonesia menjelang Pemilu 2024. Kepala Negara tidak ingin terjadi tindakan tidak terpuji yang dapat mencederai demokrasi.

"Saya ingin kita semua, KPU memperkuat pendidikan politik bagi para kontestan dan masyarakat dan sejak awal mengajak peserta Pemilu yang damai berintegritas dan menolak tindakan tak terpuji, seperti fitnah, ujaran kebencian dan politik uang," kata Jokowi saat pidato pembukaan dalam acara konsolidasi Nasional dalam rangka Kesiapan Pemilu Serentak 2024 di Convention Hall Beach City Entertainment Center (BCEC)–Ancol, Jumat (2/12).

Jokowi ingin, Pemilu 2024 diwarnai dengan kampanye yang berkualitas. Kemudian diisi dengan optimalisasi teknologi informasi serta bertarung dalam skala gagasan bukan mengadu domba.

"Kita harus mendorong kampanye berkualitas yang menyehatkan demokrasi kita, optimalkan teknologi informasi, mengedepankan politik adu ide, adu gagasan, bukan politik adu domba," pintanya.

Jokowi yakin beratnya medan Pemilu 2024 bukan hanya soal kampanye berkualitas. Namun situasi dunia saat ini turut mempengaruhi jalannya stabilitas nasional. Mulai dari pandemi Covid, perang di Ukraina hingga krisis multi sektor seperti geopolitik, pangan, energi, dan finansial.

"Krisis di semua negara dan justru yang banyak di negara maju," urai Jokowi.

Karena itu, Jokowi mengingatkan perlunya satu rasa antar sesama anak bangsa untuk bertahan menghadapi kondisi dunia saat ini. "Kita harus memiliki perasaan yang sama bahwa saat ini keadaan dunia sedang sulit, dan semua kepala negara pusing kepalanya," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Jokowi meminta, waktu persiapan yang tidak banyak harus dipergunakan sebaiknya untuk meningkatkan teknis persiapan Pemilu 2024 dan memperbaiki kekurangan yang ada.

"Masalah yang ada harus kita selesaikan, mengatasi kelemahan yang masih ada, segera kita selesaikan bersama," Jokowi menutup.

Reporter: RadityoSumber: Liputan6.com.

(mdk/tin)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!

Jokowi meminta KPU dan para penyelenggara Pemilu memastikan tata kelola pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Pemilu Harus Menggembirakan, Bukan Meresahkan dan Menakutkan
Jokowi: Pemilu Harus Menggembirakan, Bukan Meresahkan dan Menakutkan

Jokowi menegaskan persatuan dan keutuhan bangsa Indonesia harus terus dijaga di tengah tahun politik 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional

Tujuannya untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Ngaku Sering Diajak Kaesang Keliling Daerah
Jokowi Ngaku Sering Diajak Kaesang Keliling Daerah

Kemudian, Jokowi bicara mengenai ketentuan Undang-undang Pemilu yang lagi ramai baru baru ini.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut Presiden Boleh Ikut Kampanye dan Memihak, Ini Aturannya di UU Pemilu
Jokowi Sebut Presiden Boleh Ikut Kampanye dan Memihak, Ini Aturannya di UU Pemilu

Presiden Jokowi menyatakan Presiden boleh ikut kampanye dan memihak salah satu calon di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?

Gaung perubahan menimbulkan pertanyaan, sebab selama ini PDI Perjuangan selalu membawa pesan keberlanjutan yang sering dikaitkan dengan motto Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Pengusaha: Pilpres 2024 Lebih Adem, Tidak Perlu Khawatir
Jokowi ke Pengusaha: Pilpres 2024 Lebih Adem, Tidak Perlu Khawatir

Presiden Jokowi menilai Pilpres 2024 lebih adem dibanding tahun 2014 dan 2019.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Presiden dan Menteri Boleh Memihak dan Ikut Kampanye
Jokowi: Presiden dan Menteri Boleh Memihak dan Ikut Kampanye

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, semua menteri bahkan presiden boleh berkampanye atau mendukung salah satu kandidat pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya