Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hari Ini 715 Orang Sembuh dari Corona, Angka Tertinggi Selama Pandemi

Hari Ini 715 Orang Sembuh dari Corona, Angka Tertinggi Selama Pandemi Tim medis di RS Persahabatan. ©REUTERS/Willy Kurniawan

Merdeka.com - Jumlah pasien sembuh dari Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Indonesia terus mengalami peningkatan. Hingga hari ini tercatat sudah 12.129 orang dinyatakan sembuh dari virus yang menyerang pernapasan itu.

Jumlah pasien sembuh dari Covid-19 di Indonesia pada hari ini, Rabu (10/6) tercatat sebanyak 715 orang. Dari catatan merdeka.com sejak Pandemi Covid-19 di Indonesia pada Maret 2020, jumlah pasien sembuh hari ini adalah yang tertinggi.

Ini bukan kali pertama angka kesembuhan dalam sehari berada di atas 500 orang. Pada Minggu (7/6), jumlah pasien sembuh mencapai 591 orang. Sebelumnya pada Jumat (5/6) ada 551 orang yang dinyatakan berhasil sembuh. Sabtu (30/5), dalam sehari pasien yang sembuh mencapai 523 orang.

Selama ini, angka kesembuhan harian rata-rata berada di interval 200-400 orang dalam sehari. Angka kesembuhan masing-masing daerah juga berbeda.

Sebelumnya, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mengklaim angka kesembuhan pasien Covid-19 di Indonesia mencapai 30 persen dari total kasus pasien positif. Bahkan, angka kesembuhan pasien yang terpapar Covid-19 termasuk cukup tinggi.

"Angka kesembuhan di Indonesia mencapai 30 persen. Pasien telah pulih kembali pulang ke keluarga dan masyarakat menjalankan hidup dan kembali berkarya," ujar Tim Komunikasi Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19, dr Reisa Broto Asmoro di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Senin (8/6).

Juru bicara pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan, pasien sembuh dari Corona selalu mengalami peningkatan.

"Ini yang harus kita syukuri, bahwa sekarang semakin cenderung banyak yang jadi semua semakin sembuh," kata Yuri dalam keterangan resmi di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Jumat (5/6).

Presiden Joko Widodo juga bersyukur semakin banyak pasien terjangkit Covid-19 yang diberi kesembuhan.

"Banyak yang telah diberikan kesembuhan dalam menghadapi kesulitan ini kita tidak boleh pesimis, tidak boleh putus asa, kita semuanya wajib berikhtiar dan berusaha sekuat tenaga," kata Jokowi saat mengikuti kegiatan doa Kebangsaan dan Kemanusiaan, Kamis (14/5).

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia

Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pengangguran di Indonesia Berkurang, Kini Tersisa 7,2 Juta Orang
Jumlah Pengangguran di Indonesia Berkurang, Kini Tersisa 7,2 Juta Orang

Per Februari 2024 terdapat 214 juta penduduk Indonesia yang berada di usia kerja.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid
Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid

jumlah sampah yang terkumpul selama malam perayaan tahun baru 2024 di Jakarta mencapai 130 ton.

Baca Selengkapnya
Rekor, Pria Ini Terinfeksi Covid Terlama Hingga 613 Hari dan Bermutasi Lebih dari 50 Kali
Rekor, Pria Ini Terinfeksi Covid Terlama Hingga 613 Hari dan Bermutasi Lebih dari 50 Kali

Seorang pria 72 tahun di Belanda terinfeksi Covid-19 selama 613 hari dan berakhir meninggal. Yuk, simak fakta lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Disinyalir Ada Efek Samping Pendarahan Otak, Sudah 70 Juta Vaksin AstraZeneca Disuntikkan ke Rakyat Indonesia
Disinyalir Ada Efek Samping Pendarahan Otak, Sudah 70 Juta Vaksin AstraZeneca Disuntikkan ke Rakyat Indonesia

Indonesia merupakan negara dengan peringkat keempat terbesar di dunia yang melakukan vaksinasi COVID-19.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker
Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker

Imbauan ini seiring meningkatnya angka kasus Covid-19 di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya