Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Fadel Muhammad raih gelar Guru Besar bidang kewirausahaan sektor publik

Fadel Muhammad raih gelar Guru Besar bidang kewirausahaan sektor publik fadel muhammad. ©2018 Merdeka.com/darmadi sasongko

Merdeka.com - Universitas Brawijaya (UB) Kota Malang mengukuhkan Profesor Fadel Muhammad menjadi Guru Besar. Fadel butuh waktu selama 7 tahun untuk mendapatkan gelar tertinggi itu. Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini mendapat gelar tersebut di bidang ilmu kewirausahaan sektor publik Fakultas Ilmu Administrasi.

Pencapaian itu didapat setelah fokus mengembangkan pemikiran mengenai kewirausahaan sektor publik. Di antaranya dia menyorot mengenai menumbuhkan kepercayaan publik. Dengan pendekatan kewirausahaan, pengelolaan pemerintahan khususnya di daerah seharusnya diubah.

Terutama mengenai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Di sana, kata Fadel, anggaran itu seharusnya diperlakukan sebagai modal untuk menciptakan keuntungan publik berupa meningkatnya pendapatan rakyat dan kepercayaan publik.

Maka dari itu, Fadel meyakini bahwa hasil pemikirannya mengenai kewirausahaan sektor publik sudah sejalan dengan sikap negara. Masalah ini juga tertuang dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, sebagai kebijakan seluruh instansi pelayanan publik agar berkualitas.

Dalam pandangan Politikus senior Partai Golkar ini, banyak penyelenggara pemerintah daerah belum memiliki kesadaran menciptakan kebijakan agar rakyat berpendapatan. Kondisi ini bisa dilihat dari banyaknya Kepala Daerah tersangkut kasus korupsi dan hukum lainnya. Sehingga banyak pelayanan publik terhambat.

Seyogyanya dengan pelayanan publik berkualitas diyakini meningkatkan pertumbuhan ekonomi, penyediaan lapangan kerja, dan peningkatan kesejahteraan. Tentu didukung dengan terus berinovasi. Untuk itu, Fadel menegaskan bahwa pelayanan publik baik bisa diciptakan melalui pendekatan kewirausahaan. "Jadi pemerintah mestinya berkomitmen untuk menerapkan model ini karena akan menghasilkan trust (kepercayaan) dari masyarakat," kata Fadel dalam keterangannya kepada merdeka.com. Kamis (23/8).

Keputusan menduduki jabatan tertinggi dalam dunia akademik itu sudah diterima Fadel sejak 1 Juni 2018 melalui surat keputusan Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi. Bahkan Kemenristek Dikti mengapresiasi Fadel dan menyebut sebagai guru besar bidang kewirausahaan sektor publik pertama di Indonesia.

Sementara itu, Ketua Senat UB Prof Arifin menyebut bahwa pengukuhan Fadel Muhammad sebagai guru besar di bidang kewirausahaan sektor publik dirasa penting. Ini dikarenakan sesuai dengan misi kampus untuk menjadi perguruan tinggi dengan citra kewirausahaan internasional.

Arifin memastikan gelar diterima Fadel bukan suatu hal mudah dicapai. Banyak peraturan dan persyaratan harus dipenuhi dan diterapkan. Sehingga memang memerlukan waktu sangat panjang untuk Fadel mendapat gelar itu. "Tujuh tahun itu beliau sudah memperjuangkan untuk memenuhi banyak persyaratan seperti publikasi ilmiah, jurnal internasional dan sebagainya," ungkap Arifin.

(mdk/ang)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lama Tak Muncul di Publik, Ternyata Mantan Menteri BUMN Jadi Tukang Batu dan Gali Parit

Lama Tak Muncul di Publik, Ternyata Mantan Menteri BUMN Jadi Tukang Batu dan Gali Parit

Mantan orang nomor satu di BUMN kini alih profesi jadi tukang batu dan gali parit. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
Jelang Masa Tenang Pemilu 2024, Menpan RB Ingatkan ASN Wajib Netral dan Bebas Pengaruh Politik Tak Sehat

Jelang Masa Tenang Pemilu 2024, Menpan RB Ingatkan ASN Wajib Netral dan Bebas Pengaruh Politik Tak Sehat

Sejumlah alasan mengapa ASN harus netral karena sebagai bentuk kewajiban profesionalism.

Baca Selengkapnya
Tak Boleh Digunakan Sembarangan, Begini Sakralnya Golok Betawi yang Penuh Filosofi

Tak Boleh Digunakan Sembarangan, Begini Sakralnya Golok Betawi yang Penuh Filosofi

Bagi masyarakat Betawi, golok bukan sekadar senjata tajam, tapi juga punya makna mendalam.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
11 Hal Dasar yang Perlu Diajarkan pada Anak Sejak Dini, Bantu Lebih Mandiri sejak Muda

11 Hal Dasar yang Perlu Diajarkan pada Anak Sejak Dini, Bantu Lebih Mandiri sejak Muda

Keterampilan hidup merupakan pembelajaran berharga yang akan berguna sepanjang masa bagi anak-anak.

Baca Selengkapnya
Apa yang Dimaksud dengan Pemilu? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Apa yang Dimaksud dengan Pemilu? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Pemilu adalah landasan bagi pembentukan pemerintahan yang mewakili kehendak rakyat.

Baca Selengkapnya
35 Pantun Pembukaan Ceramah Lucu, Bisa Bikin Jemaah Terhibur

35 Pantun Pembukaan Ceramah Lucu, Bisa Bikin Jemaah Terhibur

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun pembukaan ceramah lucu yang bisa bikin jemaah terhibur.

Baca Selengkapnya
Golkar Ungkap Alasan Tak Lanjutkan Bahas RUU Masyarakat Adat

Golkar Ungkap Alasan Tak Lanjutkan Bahas RUU Masyarakat Adat

Padahal, RUU Masyarakat Adat sudah dibahas selama 15 tahun terakhir

Baca Selengkapnya
Kecerdasan Buatan Kini Dimanfaatkan untuk Belajar Mengaji, Begini Kisah di Balik Pembuatannya

Kecerdasan Buatan Kini Dimanfaatkan untuk Belajar Mengaji, Begini Kisah di Balik Pembuatannya

Dengan AI, kegiatan belajar mengaji yang umumnya mewajibkan pendampingan guru secara langsung atau tatap muka, kini bisa dilakukan di mana pun dan kapan pun.

Baca Selengkapnya
Pidato Buka Debat, Ganjar Tegaskan Keresahan Tokoh Publik dan Kampus harus Jadi Catatan

Pidato Buka Debat, Ganjar Tegaskan Keresahan Tokoh Publik dan Kampus harus Jadi Catatan

Tokoh publik dan sivitas akademika menyampaikan keresahannya pada praktik demokrasi di ujung kekuasaan Pemerintahan Jokowi.

Baca Selengkapnya