Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bagi-bagi susu, Sahabat Prabowo kampanyekan 'Revolusi Putih'

Bagi-bagi susu, Sahabat Prabowo kampanyekan 'Revolusi Putih' Sahabat Prabowo di Bundaran HI. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Ribuan warga Ibu Kota yang tergabung dalam Sahabat Prabowo mengadakan rangkaian karnaval yang dimeriahkan oleh iring-iringan personel drumband dan Mas Garuda di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (18/5). Hal itu dimaksudkan untuk mengkampanyekan program Revolusi Putih yang dicanangkan capres yang diusung Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Pantauan merdeka.com, Prabowo tak hadir di acara. Aksi kampanye Revolusi Putih ini diawali dengan sosialisasi beberapa program yang digulirkan Prabowo di depan Graha Mandiri Jalan Jenderal Sudirman, mulai pukul 07.00 WIB. Setelah itu massa mulai bergerak melakukan long march sejauh 2 kilometer dari Griya Mandiri menuju depan Bundaran HI.

Dalam aksi itu, rombongan massa yang menamakan diri Sahabat Prabowo juga dimeriahkan dengan parade drumband serta empat personel Mas Garuda yang mengenakan kostum burung garuda.

Sekretaris Sahabat Prabowo Idhan Alfisyahrin mengatakan, aksi ribuan massa yang mengkampanyekan Revolusi Putih ini dimaksudkan untuk merubah pandangan warga Ibu Kota yang selama ini masih memandang Capres Prabowo Subianto merupakan sosok yang menyeramkan.

"Kami ingin membuktikan bahwa sosok Pak Prabowo bukan tokoh yang menyeramkan dan menakutkan bagi masyarakat. Buktinya, kami yang berasal dari anak-anak muda kreatif bisa dekat dengan beliau," kata Idhan kepada merdeka.com.

Baca berita Prabowo Subianto di Liputan6.com

Untuk melawan stigma negatif yang melekat selama ini, aksi kampanye Revolusi Putih juga dilakukan dengan membagikan 10.000 botol susu kepada warga yang tengah beraktivitas di Car Free Day (CFD) di Bundaran HI.

"Karena kami bisa dekat dengan Prabowo Subianto maka Pak Prabowo percaya kepada anak-anak muda untuk membuat gerakan kampanye pada pagi hari ini," ujar Idhan.

Kegiatan bagi-bagi susu bagi anak-anak yang berolahraga di CFD ini akan diadakan rutin beberapa hari ke depan. Hal ini karena sebagai bentuk kepedulian untuk meningkatkan kualitas gizi generasi muda terutama pentingnya mengonsumsi susu.

"Kami berharap, hal ini bisa meningkatkan kecerdasan bagi semua orang. Kami ingin mendorong kesadaran warga untuk minum susu. Dan hal ini juga dalam bentuk program dari Prabowo Subianto terkait Revolusi Putih," terang Idhan, sembari menambahkan bahwa acara kali ini diikuti sebanyak 150 personel drumband dan empat orang yang mengenakan kostum burung Garuda.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif

Prabowo menuturkan, Indonesia dalam keadaan yang sangat memungkinkan untuk bangkit menjadi negara hebat.

Baca Selengkapnya
Prabowo Beberkan Aktivitasnya saat Masa Tenang Pemilu, Yakin Satu Putaran
Prabowo Beberkan Aktivitasnya saat Masa Tenang Pemilu, Yakin Satu Putaran

Masa tenang Pemilu 2024 dimulai 11 Februari hingga 13 Februari. Kampanye politik pun dilarang digelar

Baca Selengkapnya
Pendukungnya di Sampang Ditembak Orang Tak Dikenal, Begini Reaksi Prabowo
Pendukungnya di Sampang Ditembak Orang Tak Dikenal, Begini Reaksi Prabowo

Prabowo Subianto prihatin relawannya ditembak oleh orang tidak dikenal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo: Kalau Ada Iming-imingi Uang Terima Saja, Tapi Pilih Sesuai Hati Nurani
Prabowo: Kalau Ada Iming-imingi Uang Terima Saja, Tapi Pilih Sesuai Hati Nurani

Prabowo menekankan masyarakat harus pandai dan berani memilih pemimpin dan wakil rakyat yang benar.

Baca Selengkapnya
Usai Putusan MK, Prabowo: Sekarang Lakukan Persiapan untuk Menghadapi Masa Depan
Usai Putusan MK, Prabowo: Sekarang Lakukan Persiapan untuk Menghadapi Masa Depan

Prabowo juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah mendukungnya memenangkan kontestasi pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo Pastikan Program Pasangan Nomor 2 Paling Tepat Untuk Indonesia
Prabowo Pastikan Program Pasangan Nomor 2 Paling Tepat Untuk Indonesia

Prabowo ingin meningkatkan kecerdasan otak, otot dan tulang yang kuat untuk masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
Prabowo Sebut Kenal Dekat Presiden ke-2, Pendukung Teriaki Balikan, Titiek Soeharto Senyum-senyum Malu Sambil Melirik Sang Anak
Prabowo Sebut Kenal Dekat Presiden ke-2, Pendukung Teriaki Balikan, Titiek Soeharto Senyum-senyum Malu Sambil Melirik Sang Anak

Menegaskan kedekatannya dengan Soeharto, Prabowo mengaku jika dia kerap melakukan makan siang bersama.

Baca Selengkapnya
Prabowo Akui Demokrasi Indonesia Belum Sempurna: Mari Kita Bangun Lebih Baik Lagi
Prabowo Akui Demokrasi Indonesia Belum Sempurna: Mari Kita Bangun Lebih Baik Lagi

Prabowo menambahkan, selama masa kampanye ia melihat bahwa rakyat menginginkan para pemimpinnya rukun.

Baca Selengkapnya
Prabowo Puji Surya Paloh: Dulu Muda Keras, Bertambah Usia Semakin Arif
Prabowo Puji Surya Paloh: Dulu Muda Keras, Bertambah Usia Semakin Arif

Prabowo Subianto menghargai sikap partai NasDem yang mau kembali rukun setelah Pilpres 2024 selesai.

Baca Selengkapnya