Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Daihatsu Tampilkan Mobil Baru di GIIAS 2022, Kemungkinan New Ayla

Daihatsu Tampilkan Mobil Baru di GIIAS 2022, Kemungkinan New Ayla Peluncuran New Astra Daihatsu Ayla dan Daihatsu Sirion 2020. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menjanjikan mobil baru pada pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 pada 11-21 Agustus di ICE-BSD City, Kabupaten Tangerang.

Sri Agung Handayani, Direktur Marketing dan Corporate Planning & Communication ADM, mengungkapkan Daihatsu Indonesia intinya akan meluncurkan satu produk baru. Mobil baru tersebut menyasar segmen anak muda.

"Kami akan unveiling produk baru yang menyasar pasar anak muda," kata Sri Agung di Buleleng, Bali, Kamis malam (28/7).

Sri Agung enggan menjelaskan lebih detail, karena ADM masih melakukan finalisasi untuk program selama GIIAS tahun ini.

Pada kesempatan serupa, Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), menambahkan, "Pameran GIIAS dimulai tanggal 11 Agustus. Sementara sekarang baru akhir Juli, maka kami masih melakukan persiapan-persiapan untuk difinalisasi. Alhasil, kami saat ini tidak bisa menginformasikan mobil baru apa saja yang dipamerkan di GIIAS tahun ini."

Namun, Sri Agung membocorkan sedikit lagi soal mobil baru Daihatsu di GIIAS tahun ini.

"Mobil baru ini berasal dari produk yang sudah ada sebenarnya, current model. Jadi ini semacam refreshment model," pungkas dia.

Bila ditelusuri lebih lanjut info tersebut dan berdasarkan laman resmi daihatsu.co.id, mobil Daihatsu yang menyasar segmen anak muda ada dua model: Astra Daihatsu Ayla dan Daihatsu Sirion. Dari dua model ini, Sirion baru saja memiliki model anyar yang diluncurkan pada awal Juni lalu.

Alhasil, kemungkinan besar mobil baru yang dimaksud adalah Ayla, yang bermain di segmen LCGC 5 penumpang. Mobil city car ini dijual ADM mulai harga Rp 110 juta (on the road Jakarta).

Selain Daihatsu, pameran GIIAS 2022 diikuti oleh 25 merek kendaraan penumpang dan komersial. Mereka adalah Audi, BMW, Chery, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, dan Nissan. Kemudian Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling serta deretan kendaraan komersial: Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso dan UD Trucks.

Menurut penyelenggara, GIIAS tahun ini menjadi platform lebih dari 30 model kendaraan baru. Dari sekitar 30 model, sebanyak 9 model adalah kendaraan listrik alias sekitar 30 persen. Seluruh hall (1-10) di ICE-BSD City dipakai untuk arena pameran ini alias 100 persen dipakai.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla April 2024
Daftar Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla April 2024

Harga mobil bekas Daihatsu Ayla April 2024, lengkap dengan spesifikasinya. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Inilah Tiga Model Mobil Paling Laris Daihatsu selama 2023
Inilah Tiga Model Mobil Paling Laris Daihatsu selama 2023

Selama tahun lalu, Daihatsu Indonesia membukukan penjualan ritel sebesar 194.108 unit, naik 2,9% dibandingkan periode sama 2022.

Baca Selengkapnya
Berikut Harga Mobil Daihatsu Ayla Bulan Maret 2024, Lengkap dengan Spesifikasinya
Berikut Harga Mobil Daihatsu Ayla Bulan Maret 2024, Lengkap dengan Spesifikasinya

Harga dan spesifikasi mobil Daihatsu Ayla Maret 2024. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daihatsu Pertahankan Titel Merek Terbesar Kedua di Indonesa 15 Tahun Berturut-turut
Daihatsu Pertahankan Titel Merek Terbesar Kedua di Indonesa 15 Tahun Berturut-turut

Daihatsu membukukan penjualan ritel 194.108 unit pada tahun lalu, naik 2,9 persen.

Baca Selengkapnya
Daihatsu Indonesia: Produksi Pasar Domestik Normal dan Distribusi Ekspor Kembali Normal sejak 26 Desember
Daihatsu Indonesia: Produksi Pasar Domestik Normal dan Distribusi Ekspor Kembali Normal sejak 26 Desember

Bersama prinsipal, ADM memastikan semua mobil Daihatsu yang diproduksi, didistribusi, dan dipasarkan di Indonesia tidak punya masalah kualitas dankeselamatan.

Baca Selengkapnya
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024

IIMS 2024 siap digelar dan menandai kemajuan yang signifikan dalam pertumbuhan positif industri otomotif di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda
Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda

Toyota memperkenalkan dua model mobil terbarunya, yaitu Agya dan Agya GR Sport.

Baca Selengkapnya
Sederet Keunggulan Hybrid EV Toyota yang Bisa Ditemukan di All-New Yaris Cross
Sederet Keunggulan Hybrid EV Toyota yang Bisa Ditemukan di All-New Yaris Cross

Lewat Advanced Urban SUV All-New Yaris Cross, Toyota juga ingin menyediakan opsi lebih lengkap kepada pelanggan dengan mobilitas tinggi.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga Mobil Daihatsu Sigra Bulan Maret 2024, Pilihan Utama Bagi Keluarga
Daftar Harga Mobil Daihatsu Sigra Bulan Maret 2024, Pilihan Utama Bagi Keluarga

Harga mobil Daihatsu Sigra, alternatif kendaraan keluarga dengan harga terjangkau. Yuk simak!

Baca Selengkapnya