Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Cara Compress Foto Tanpa Mengurangi Kualitas, Mudah Dilakukan

10 Cara Compress Foto Tanpa Mengurangi Kualitas, Mudah Dilakukan Ilustrasi foto polaroid. ©Darkroom and Dearly

Merdeka.com - Kemajuan teknologi saat ini telah membuat berbagai aktivitas manusia akan menjadi lebih mudah. Salah satunya dengan kemampuan berkirim atau berbagi gambar dan foto. Saat ini berbagai jejaring sosial dan aplikasi perpesanan memiliki fitur berbagi gambar atau foto.

Namun, bagaimana jika pada saat tertentu gambar atau foto Anda memiliki ukuran yang cukup besar? Beberapa jejaring sosial dan perpesanan memiliki batas ukuran tertentu untuk sebuah gambar dapat diunggah.

Terkadang, dalam proses compress foto atau mengubah ukuran sebuah gambar, sering juga ditemukan hasil kualitas compress dengan kualitas gambar yang rendah. Hasilnya, setelah di compress menjadi pecah atau rusak. Hal ini sering menjadi masalah bagi beberapa orang yang ingin mengunggah gambar atau fotonya.

Sebenarnya, banyak aplikasi di komputer yang dapat compress sebuah ukuran gambar seperti Photoshop, CorelDraw, bahkan aplikasi bawaan Windows yaitu Paint. Di ponsel, banyak bertebaran aplikasi edit gambar yang dapat mengecilkan ukuran gambar.

Namun, ada beberapa aplikasi compress foto yang tak mudah digunakan. Ada cara compress foto tanpa menggunakan aplikasi, ditambah cara ini tak akan mengurangi kualitas gambar. Selain dengan menggunakan aplikasi, ada cara lain untuk compress foto secara online. Cara compress foto ini dapat menjadi pilihan bagi kamu yang tak mau repot menggunakan aplikasi di komputer atau ponsel.

Di internet banyak situs-situs tempat kamu dapat me-resize gambar secara online. Semua dapat kamu akses secara gratis. Kamu hanya membutuhkan koneksi internet yang stabil.

Cara compress foto secara online inipun sangat mudah. Kamu tinggal memasukkan gambar atau foto yang ingin kamu compress ke situs-situs tersebut dan situs itu akan me-compress-nya sesuai dengan permintaanmu.

Untuk mengetahui secara rinci, berikut 10 cara compress foto tanpa mengurangi kualitas yang dilansir dari Liputan6.com

1. Situs Compressjpeg.com

Cara compress foto pertama dengan menggunakan situs compressjpeg.com. Di sini kamu dapat men-drag langsung gambar yang akan diresize dan gambar akan secara otomatis diproses. Kamu juga dapat melihat preview dari gambar dan dapat mengubah ukuran dan kualitas foto sesuai yang kamu inginkan. Situs ini juga dapat meng-compress foto dalam format PNG serta dokumen PDF.

2. Situs Kraken.io

Cara compress foto yang berikutnya dengan menggunakan situs kraken.io. Situs ini memungkinkan kamu untuk me-compress beberapa gambar sekaligus secara cepat. Kraken adalah aplikasi online yang dapat dengan mudah mengubah ukuran beberapa format gambar seperti JPEG, PNG, GIF, SIV dll tanpa mengubah kualitas gambar.

3. Situs Resizeimage.net

Cara compress foto yang berikutnya dengan menggunakan situs resizeimage.net. Di situs ini kamu dapat memotong dan me-compress foto sekaligus. Kamu juga dapat mengatur proporsi gambar dan mengurangi ukuran file secara signifikan tanpa kehilangan kualitas gambar. Kamu juga dapat mengunggah gambar dalam format JPEG, PNG, GIF atau BMP.

4. Situs Imageeniarger.com

Situs gratis ini memungkinkan kamu untuk mengecilkan dan membesarkan gambar tanpa kehilangan kualitas atau menimbulkan distorsi. Kamu juga dapat mengunggah hingga 6 mb file gambar dan format gambar yang didukung adalah jpg, png, gif, bmp.

5. Situs Photoeniarger.com

Sama seperti image enlarger, situs ini juga memungkinkan kamu untuk me-compress foto berukuran lebih kecil menjadi foto dengan ukuran yang lebih besar. Situs ini juga memberimu pilihan ukuran gambar serta kamu dapat melihat preview gambar setelah dicompress.

6. Situs Resize-photos.com

Seperti namanya, Resize Photos adalah salah satu aplikasi untuk compress gambar berbasis web terbaik yang dapat kamu gunakan saat ini. Pada dasarnya situs ini adalah web gratis yang dapat digunakan untuk mengubah ukuran dan mengompresi gambar secara online. Selain itu, Resize Photos juga memungkinkan kamu untuk menerapkan efek seperti border, refleksi, bayangan, keterangan gambar secara sederhana.

7. Situs Imageoptimizer.net

Dengan menggunakan layanan dari website ini, ketika mengunggah gambar, kamu akan menemui pilihan untuk resize gambar serta rasio yang digunakan sesuai keinginan. Secara cepat, website berbasis aplikasi ini akan mengkompresi gambar sesuai dengan pengaturan yang telah ditentukan tanpa mengurangi kualitasnya.

8. Situs Webresizer.com

Web Resizer adalah salah satu cara compress foto online terbaik yang dapat kamu pertimbangkan. Istimewanya dari Web Resizer adalah selain mengubah ukuran gambar, Web Resizer menyediakan berbagai fitur lain seperti kompresi gambar, rotasi gambar, efek, kontras, crop, dan lain sebagainya.

9. Situs Photoresizer.com

Situs ini dapat mengubah ukuran, mengecilkan, membesarkan dan memotong foto yang kamu unggah. Tampilan dari situs ini juga cukup menarik karena kamu akan mendapati tampilan kanvas di mana kamu dapat mengedit sendiri gambar sesuai keinginanmu.

Layaknya Photoshop namun lebih sederhana, kamu dapat memotong, membalik gambar (rotate/flip), memberi efek, menggambar shape seperti lingkaran dan persegi, menambahkan teks, dan menggambar apapun sesuai keinginanmu.setelah itu, kamu tinggal pilih ukuran compress foto atau gambar yang tepat sesuai keinginanmu.

10. Situs Resizemypicture.com

Resizemypicture.com memungkinkan kamu untuk mengubah ukuran gambar secara gratis. Format file yang didukung adalah JPG, JPEG, GIF, dan PNG. Cukup unggah gambar yang akan kamu resize ke situs ini, dan kamu dapat memperkecil atau memperbesar ukuran foto atau gambar dengan memilih opsi yang inginkan.

 

(mdk/raf)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Membuat Foto Media Sosial yang Informatif dengan Editor Foto Online Gratis Bertenaga AI dari CapCut

Membuat Foto Media Sosial yang Informatif dengan Editor Foto Online Gratis Bertenaga AI dari CapCut

Edit foto untuk media sosial kini lebih kreatif dan inovatif dengan teknologi AI dari CapCut.

Baca Selengkapnya
3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik

3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik

3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik

Baca Selengkapnya
Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Jaga kualitas tidur sangat penting biar tubuh tetap fit selama puasa, gimana caranya?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
7 Cara Meningkatkan Massa Otot dengan Cepat dan Efektif

7 Cara Meningkatkan Massa Otot dengan Cepat dan Efektif

Meningkatkan massa otot tidaklah mudah. Butuh komitmen untuk mengubah gaya hidup secara menyeluruh.

Baca Selengkapnya
Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi

Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi

Beragamnya situs konversi video tanpa instal aplikasi dan punya banyak format tentu memudahkan penggunanya. Apa saja situs video converter online tersebut?

Baca Selengkapnya
Foto-Foto Cak Imin Potong Tumpeng di IKN, Disebut Gibran Tidak Konsisten

Foto-Foto Cak Imin Potong Tumpeng di IKN, Disebut Gibran Tidak Konsisten

momen Cak Imin potong tumpeng di IKN tersebut terjadi pada Rabu (20/4/2022).

Baca Selengkapnya
Nggak Hanya Cipung, 8 Foto Bayi Gemas Selebriti Yang Bisa Kamu Jadikan Ponakan Online!

Nggak Hanya Cipung, 8 Foto Bayi Gemas Selebriti Yang Bisa Kamu Jadikan Ponakan Online!

Nggak hanya Cipung, ada 8 bayi mungil lainnya yang nggak kalah menggemaskan. Siapa saja sih?

Baca Selengkapnya
FOTO: Ramai Warga Lari Pagi di Hari Pertama Puasa, Ini Tips Agar Tetap Semangat Olahraga Selama Ramadan

FOTO: Ramai Warga Lari Pagi di Hari Pertama Puasa, Ini Tips Agar Tetap Semangat Olahraga Selama Ramadan

Puasa di bulan suci Ramadan bukan berarti harus berhenti berolahraga.

Baca Selengkapnya