Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Streaming Film Indonesia Seru dan Mudah, Ini Rekomendasi Aplikasi Legalnya

Streaming Film Indonesia Seru dan Mudah, Ini Rekomendasi Aplikasi Legalnya Ilustrasi menonton film. ©Pixabay

Merdeka.com - Menonton film merupakan salah satu hobi yang asik dan seru untuk dilakukan di waktu senggang. Ini bisa menjadi hiburan ringan yang dapat dilakukan di akhir pekan untuk melepas penat setelah seminggu penuh dengan aktivitas padat dan begitu melelahkan.

Anda dapat pergi ke bioskop bersama keluarga atau teman untuk menikmati film favorit yang sedang tayang. Selain menonton langsung di bioskop, Anda juga bisa menonton beragam tayangan film dengan mudah melalui streaming online, salah satunya streaming film Indonesia.

Saat ini, streaming film Indonesia bisa dilakukan dengan mudah dan praktis melalui beberapa aplikasi resmi. Mulai dari aplikasi Netflix, Viu, Vidio, Goplay, hingga Bioskop Online. Beberapa aplikasi ini menyajikan beragam judul film Indonesia yang seru dan menarik untuk disimak.

Tak jarang, beberapa film di antaranya adalah film yang baru rilis sehingga Anda bisa mengikuti tren tayangan yang sedang banyak digemari. Anda juga bisa menonton kembali film-film lama di beberapa aplikasi streaming ini.

Cukup membayar biaya registrasi dan memastikan koneksi internet stabil, Anda bisa menikmati beragam judul film Indonesia dengan santai dan seru. Dari beragam sumber, berikut kami merangkum beberapa aplikasi streaming film Indonesia yang bisa menjadi pilihan Anda.

Aplikasi Streaming Film Indonesia: Netflix, Viu, Vidio

ilustrasi nonton film netflix

©2021 Merdeka.com/Pexels.com-ketut-subiyanto

Netflix

Aplikasi streaming film Indonesia yang pertama bisa melalui Netflix. Ini termasuk aplikasi streaming online yang populer dan banyak digemari masyarakat. Selain film-film dan series Hollywood, serta drama Korea, Anda juga bisa menikmati beragam judul film Indonesia di aplikasi ini.

Aplikasi ini sering kali memberikan update film-film Indonesia yang baru rilis. Biasanya, setelah selesai rilis di bioskop, beberapa film Indonesia muncul di aplikasi Netflix sehingga bisa Anda saksikan dengan mudah. Cukup membayar biaya registrasi langganan per bulan, Anda bisa menikmati beragam film Indonesia menarik dan seru melalui aplikasi ini.

Viu

Aplikasi streaming film Indonesia berikutnya juga bisa Anda lakukan melalui Viu. Viu juga termasuk salah satu dari aplikasi streaming online yang populer dan banyak digunakan masyarakat. Di sini, Anda bisa menonton beberapa judul film Indonesia dengan genre yang beragam.

Selain film, Anda juga bisa menyaksikan beberapa series original Indonesia yang tak kalah menarik dan seru untuk disimak. Cukup membayar langganan per bulan atau per tiga bulan sekali, Anda bisa mendapatkan hiburan santai di rumah. Aplikasi ini juga bisa disambungkan ke smart tv sehingga Anda bisa menonton bersama keluarga atau teman dengan mudah.

Vidio

Vidio juga termasuk salah satu aplikasi streaming film Indonesia resmi yang bisa Anda gunakan. Tak kalah dengan Netflix dan Viu, Vidio juga menyajikan beragam film Indonesia yang menarik untuk ditonton. Mulai dari film Indonesia genre action, romantis komedi, hingga film genre keluarga.

Selain menyuguhkan film Indonesia, aplikasi ini juga menghadirkan fitur streaming acara televisi. Dengan begitu, Anda bisa dengan mudah menonton tayangan tv favorit di mana saja dan kapan saja. Aplikasi ini juga dapat diakses secara gratis. Anda bisa menyaksikan berbagai tayangan dengan jeda iklan terlebih dahulu. Namun, jika ingin menonton bebas iklan maka Anda bisa melakukan upgrade konten premium dengan membayar langganan per bulan.

Aplikasi Streaming Film Indonesia: Goplay, Bioskop Indonesia

ilustrasi nonton film netflix

©2021 Merdeka.com/Pexels.com-cottonbro

Goplay

Aplikasi streaming film Indonesia juga bisa Anda lakukan melalui Goplay. Jika mendengar namanya, tentu Anda merasa tidak asing. Benar, ini adalah aplikasi yang dikembangkan oleh perusahaan Gojek. Ini termasuk aplikasi streaming baru, namun kontennya tak kalah menarik.

Anda bisa menyaksikan berbagai judul film Indonesia dengan genre beragam. Cukup menginstal aplikasinya, Anda bisa melakukan streaming online secara gratis. Namun biasanya Anda perlu menyimak beberapa iklan terlebih dahulu. Jika ingin menonton tanpa iklan, Anda bisa melakukan upgrade konten premium dengan membayar biaya langganan mulai dari Rp89 ribu per bulan.

Bioskop Indonesia

Aplikasi streaming film Indonesia yang bisa Anda gunakan terakhir adalah Bioskop Indonesia. Dibandingkan jenis aplikasi streaming lainnya, Bioskop Indonesia adalah aplikasi streaming yang murah dan terjangkau. Tidak perlu membayar langganan per bulan, cukup membayar sewa film selama dua hari saja dengan harga mulai dari Rp5 ribu hingga Rp10 ribu.

Dengan begitu, Anda bisa menyaksikan berbagai macam film yang ingin ditonton. Beberapa di antaranya adalah film lama yang bisa Anda tonton kembali. Sebagian lainnya adalah film-film baru yang khusus ditayangkan melalui aplikasi ini, bukan film yang ditayangkan di bioskop secara komersial.

Tentu, ini menjadi pilihan hiburan menarik jika Anda hanya ingin bersantai di rumah sambil menonton film. Dengan camilan ringan, Anda bisa menonton film dengan puas bersama keluarga atau teman di akhir pekan.

(mdk/ayi)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berlangganan Amazon Prime Video dengan Cepat dan Mudah, Berikut Harganya
Berlangganan Amazon Prime Video dengan Cepat dan Mudah, Berikut Harganya

Amazon Prime Video menyajikan beragam layanan, salah satunya film internasional hingga lokal. Bagaimana cara berlangganannya?

Baca Selengkapnya
Daftar 10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2023, Kamu Sudah Nonton yang Mana?
Daftar 10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2023, Kamu Sudah Nonton yang Mana?

Film layar lebar apa saja yang sukses besar dari segi penjualan tiketnya?

Baca Selengkapnya
Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi
Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi

Beragamnya situs konversi video tanpa instal aplikasi dan punya banyak format tentu memudahkan penggunanya. Apa saja situs video converter online tersebut?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Rekomendasi Website Baca Manga Legal dan Aman Sub Indo
8 Rekomendasi Website Baca Manga Legal dan Aman Sub Indo

Membaca manga jadi lebih mudah dan asyik dengan mengakses website khusus manga yang legal. Apa saja rekomendasi website manga tersebut?

Baca Selengkapnya
Peringati 1 Tahun Terbentuknya AVISI: Bersama Temukan Solusi untuk Melawan Pembajakan Konten Ilegal
Peringati 1 Tahun Terbentuknya AVISI: Bersama Temukan Solusi untuk Melawan Pembajakan Konten Ilegal

AVISI menyelenggarakan kegiatan yang berjudul 'AVISI 2024 Indonesia Video Streaming Conference' dengan tema 'Anticipating Indonesia's Video Streaming Piracy Evo

Baca Selengkapnya
Vidio Kini Tawarkan Konten Indonesia Premium untuk Pelanggan Malaysia
Vidio Kini Tawarkan Konten Indonesia Premium untuk Pelanggan Malaysia

Vidio meningkatkan pengalaman menonton pelanggan Malaysia

Baca Selengkapnya
Vidio Tawarkan Konten Indonesia Premium untuk Pelanggan Malaysia
Vidio Tawarkan Konten Indonesia Premium untuk Pelanggan Malaysia

Kemitraan ini memberikan penawaran tayangan streaming Vidio sebagai bagian dari paket Aneka Plus Pack Unifi TV.

Baca Selengkapnya
Mengenal Gambar Toong, Bioskop Keliling yang Selalu Ditunggu Anak-anak Sunda Tempo Dulu
Mengenal Gambar Toong, Bioskop Keliling yang Selalu Ditunggu Anak-anak Sunda Tempo Dulu

Dulu gambar toong sempat viral di masanya, anak-anak yang ingin menonton diharuskan membayar sebesar Rp5 sampai Rp10 rupiah

Baca Selengkapnya
Waria Ini Akui Tobat Setelah Nonton Film Siksa Api Neraka, Begini Potret Terbarunya yang Kembali Jadi Laki
Waria Ini Akui Tobat Setelah Nonton Film Siksa Api Neraka, Begini Potret Terbarunya yang Kembali Jadi Laki

Usai menonton film, pria yang dulunya akrab disapa Incess kini jadi tukang sampah dan ingin dipanggil Yanto.

Baca Selengkapnya