Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aneka Masakan Telur yang Enak ala Rumahan, Bukan Cuma Telur Ceplok

Aneka Masakan Telur yang Enak ala Rumahan, Bukan Cuma Telur Ceplok Ilustrasi telur. © mentalfloss.com

Merdeka.com - Telur menjadi bahan makanan yang ramah bagi seseorang. Buktinya ada berbagai macam aneka masakan telur yang bisa kita coba. Mulai dari yang sederhana sampai resep yang rumit, Anda bisa menantang keahlian memasak Anda dengan mencoba membuat aneka masakan telur ini.

Aneka masakan telur juga membuat Anda lebih kreatif di dapur. Anda bisa mencampur telur dengan berbagai macam bahan lainnya untuk membuat aneka masakan telur yang sesuai dengan selera Anda. Anggota keluarga lainnya juga tak akan merasa bosan meskipun sering dihidangkan olahan telur, karena banyaknya resep aneka masakan telur yang Anda coba.

Murah, lezat, dan sehat, tak heran jika banyak yang menggemari aneka masakan telur. Dan untuk memberi Anda ide dalam mengolah telur, berikut kami sajikan beberapa resep aneka masakan telur yang bisa Anda coba di rumah, dilansir dari cookpad.com.

Aneka Masakan Telur Nikmat

001 tantri setyorini

© Daily Cooking Quest

Sambal Telur Rebus

Bahan-bahan:

20 butir telur ayam rebus, kupas kulitnya 1 sdt garam 1 sdt kaldu bubuk 3 sdt gula pasir/secukupnya 50 ml minyak goreng untuk menumis

Bahan sambal: blender sedikit kasar

10 butir bawang merah 8 siung bawang putih 200 gr cabe merah keriting 1 buah tomat merah besar

Cara membuat:

Tumis bahan sambal, garam, kaldu bubuk dan gula pasir hingga harum dan setengah tanak. Kecilkan api Masukkan telur sambil diaduk rata supaya tertutup sambal. Masak hingga sambal tanak dan berminyak. Koreksi rasa Angkat dan sajikan

Tamagoyaki

ilustrasi gyeran mari

© Creative Commons/Hyeon-Jeong Suk

Bahan-bahan:

3 Butir telur ayam 1 Sendok makan susu cair 1 Sendok makan wortel yang dicincang halus 1 Sendok makan bawang merah dicincang halus 1 Sendok makan daun bawang diiris halus 1/2 Sendok teh garam Merica secukupnya

Cara membuat:

Kocok telur bersama susu cair, kemudian saring. Masukkan wortel, bawang merah, daun bawang, garam, dan merica. Panaskan minyak goreng di wajan antilengket bentuk persegi panjang. Masak 1/4 bagian telur hingga setengah matang. Gulung salah satu sisi telur, kemudian olesi bagian wajan yang tidak tertutupi adonan dengan minyak atau margarin. Tuangi 1/4 adonan omelet ke samping omelet yang tidak digulung dan masak sampai setengah matang. Gulung semua bagian, kemudian lakukan hal yang sama sampai adonan habis. Tunggu sampai omelet dingin agar mudah dipotong.

Aneka Masakan Telur Praktis

resep olahan telur yang enak dan kreatif

Instagram/@resepmasakanasli

Tahu Rambutan

Bahan-bahan:

6 buah tahu kotak putih (hancurkan) 2 sdm tepung terigu 1 butir telur 1 batang daun bawang, iris-iris gula garam lada secukupnya kaldu ayam

Isian:

Telur puyuh, sosis, bakso (sesuai selera)

Baluran:

Telor kocok + mi telur (remas-remas)

Cara membuat:

Campur semua bahan bentuk bulat pipihkan lalu beri isian bulatkan kembali celupkan ke dalam telur kocok kemudian balurkan pada mi remas padatkan lalu goreng hingga kecoklatan Sajikan.

Kornet Telur Pedas

Bahan-bahan:

2 butir telur 100 gr kornet 1 sdm tepung terigu 2 cabe merah 1 batang daun bawang 1/2 sdt garam 1 sdt lada

Cara membuat:

Siapkan bahan. Kocok telur, campurkan dengan kornet dan tepung terigu. Tambahkan cabe merah, garam dan lada bubuk. Aduk rata. Panaskan teflon dengan minyak goreng. Ambil 1 sendok makan adonan. Goreng di atas api kecil. Balik sekali saja. Goreng hingga matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan dengan nasi hangat untuk menu makan pagi.

Aneka Masakan Telur Lezat

ilustrasi fuyunghai

©Shutterstock/Edwin Capture

Fuyunghai

Bahan-bahan:

2 butir telur 5 buah udang, bersihkan, rebus sampai matang, cincang kasar 2 siung bawang putih, memarkan cincang halus Kol 1/2 lembar, iris halus 1/4 buah wortel diiris halus (sekitar 2 sdm) 1 buah Daun bawang, iris halus 1/4 sdt Garam halus 1/4 sdt merica 2 sdm tepung tapioka

Saos:

1 siung bawang putih, cincang halus 1/2 buah bawang bombai, potong2 1 sdm margarin 3 sdm saus tomat 2 sdm saus cabai 1/2 sdt saus tiram 1/8 garam 150 ml Air 1 sdm gula pasir

Cara membuat:

Buat saos nya: panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombai, sampai harum masukkan saos sambal, saos tomat, saos tiram, beri gula garam dan air, kentalkan dengan larutan maizena, cicipi rasa. Masukkan kacang polong, aduk, angkat. Sisihkan Siapkan mangkuk, beri garam dan merica bubuk, kocok lepas telur masukan kol wortel daun bawang, udang cincang Dan terakhir masukkan tepung tapioka, aduk rata. Panaskan minyak masukkan semua jika bagian bawah sudah kecoklatan, langsung balik dan goreng sampai matang. Angkat dan sajikan bersama saosnya.

Omelet Kentang Sosis

Bahan-bahan:

1 buah kentang 2 buah sosis 1 batang daun bawang 1 siung bawang putih 3 siung bawang merah secukupnya Minyak goreng 2 butir telur Secukupnya garam Secukupnya merica bubuk Secukupnya pala bubuk Secukupnya kaldu bubuk

Cara membuat:

Iris kentang dan sosis tipis tipis. Cincang daun bawang, bawang merah, dan bawang putih. Tumis kentang, sosis, daun bawang, bawang merah dan bawang putih hingga harum. Setelah harum, angkat dan tunggu hingga dingin. Masukkan telur, garam, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk, dan tumisan kentang. Aduk hingga semuanya tercampur rata. Goreng hingga matang. Omelette siap disajikan.

Aneka Masakan Telur Menggugah Selera

resep olahan telur yang enak dan kreatif

Instagram/@luthfisoeparno

Telur Geprek Sambal Bawang

Bahan-bahan:

2 butir telur (ceplok) 5 sdm terigu sedikit air sedikit garam dan penyedap rasa

Cara membuat:

Siapkan 2 wadah/piring Bagi tepung menjadi 2 bagian (2:3). 2 sdm untuk adonan basah (tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya) dan yang 3 sdm untuk adonan kering Celupkan telur ceplok ke adonan basah lalu gulingkan ke tepung terigu sampai merata kemudian goreng hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan

Bahan sambal:

10 buah cabai rawit secukupnya 5 siung bawang merah 2 siung bawang putih garam, gula pasir dan penyedap rasa secukupnya

Cara memasak:

Goreng semua bahan (cabai dan bawang merah, putih) Kemudian ulek, koreksi rasa dan tambahkan telur krispi di atasnya lalu geprek dan Sajikan.

Telur Gulung

kreasi telur gulung

©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

3 butir telur 1/4 sdt garam 1/4sdt merica bubuk sejumput kaldu 5 sdm air 1 sdt tepung maizena minyak secukupnya tusukan sate

Bumbu tabur:

Cabai kering bubuk Keju bubuk ( sesuai selera)

Cara membuat:

Siapkan wadah kocok telur dengan kecepatan tinggi Tambahkan garam kaldu dan merica bubuk kocok lagi Siakan gelas yang berisi air tambahkan tepung maizena aduk-aduk Masukan ke dalam kocokan telur , aduk sampai rata Panaskan wajan jadul yang agak cekung , tuang kan minyak goreng tunggu sampai benar-benar panas Kucurkan adonan telur ke dalam minyak panas kira-kira 3 sdm Arahkan tusuk sate lalu Putar-putar telur di pinggir wajan, angkat tiriskan Lakukan sampai adonan habis Hidangkan telur gulung dengan saus atau cabai bubuk sesuai selera.

(mdk/ank)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Cara Masak Telur Dadar ala Rumah Makan Padang, Simpel dan Enak untuk Ramadan 2024

7 Cara Masak Telur Dadar ala Rumah Makan Padang, Simpel dan Enak untuk Ramadan 2024

Berikut resep telur dadang ala Padang untuk menu berbuka.

Baca Selengkapnya
5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

Selain dinikmati segar, udang sering diolah menjadi berbagai bentuk penyedap untuk memberikan cita rasa gurih pada masakan.

Baca Selengkapnya
7 Cara Membuat Teh Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Akan Manfaat

7 Cara Membuat Teh Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Akan Manfaat

Cara membuat teh telur ini bisa dipraktikkan di rumah, bahannya mudah didapatkan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Intip resep puding telur susu yang lembut dan enak, tetapi tetap mampu memberikan nutrisi yang baik bagi si kecil.

Baca Selengkapnya
Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih

Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih

Kini, Anda memiliki kesempatan untuk menyiapkan sendiri telur dadar gaya warteg yang tebal dan gurih di rumah. Berikut panduannya.

Baca Selengkapnya
7 Resep Bekal Telur Aneka Kreasi, Enak dan Tak Bikin Bosan

7 Resep Bekal Telur Aneka Kreasi, Enak dan Tak Bikin Bosan

Telur dapat diolah menjadi makanan yang menggugah selera untuk bekal si kecil ke sekolah.

Baca Selengkapnya
Cara Bikin Telur Rebus yang Mudah Dikupas dan Matang Sempurna, Hanya Butuh Waktu 7 Menit

Cara Bikin Telur Rebus yang Mudah Dikupas dan Matang Sempurna, Hanya Butuh Waktu 7 Menit

Dengan metode ini, telur yang direbus dapat matang dalam rentang tujuh menit dan tetap mudah untuk dikupas. Berikut ini tahapan-tahapannya.

Baca Selengkapnya
Tidak Perlu Pakai Tepung, Begini Cara Bikin Telur Dadar Jadi Lebih Tebal

Tidak Perlu Pakai Tepung, Begini Cara Bikin Telur Dadar Jadi Lebih Tebal

Memasak telur dadar tebal ternyata bisa dilakukan tanpa menggunakan tepung. Berikut uraian tahapannya.

Baca Selengkapnya
Cara Masak Beras Pera Jadi Lembut Pulen Hanya dengan 3 Bumbu Dapur

Cara Masak Beras Pera Jadi Lembut Pulen Hanya dengan 3 Bumbu Dapur

Ketika dimasak dengan hanya tiga bahan dapur, beras yang awalnya keras dapat bermetamorfosis menjadi lembut. Berikut adalah langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya