Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sambut World Superbike Mandalika, BRI Hadirkan Promo untuk Genjot Pariwisata Nasional

Sambut World Superbike Mandalika, BRI Hadirkan Promo untuk Genjot Pariwisata Nasional Sambut World Superbike Mandalika, BRI Hadirkan Promo untuk Genjot Pariwisata Nasional. ©2021 BRI

Merdeka.com - Indonesia siap menyambut gelaran balap motor kelas dunia seiring dengan telah dibukanya Mandalika International Street Circuit di Lombok Nusa Tenggara Barat. Sebelum menjadi arena MotoGP tahun depan, sirkuit Mandalika akan menggelar MOTUL FIM Superbike World Championship 2021 seri ke-13.

Menyambut euforia ajang balap kelas dunia ini, BRI memberikan beragam promo menarik untuk pembelian tiket MOTUL FIM Superbike World Championship 2021.

Promo ini dilakukan BRI untuk mendukung komitmen perseroan dalam memacu sektor pariwisata Nasional. Hal ini pun dikonfirmasi langsung oleh Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani.

“Promo ini merupakan bukti konkret BRI dalam upayanya layanan dan sebagai wujud komitmen perseroan dalam memberikan apresiasi lebih kepada nasabah setia BRI, khususnya bagi pencinta balap motor”, ujar Handayani.

Dalam promo ini, jika nasabah memesan tiket di Dyandratiket.com dengan kartu debit atau kredit BRI akan mendapatkan diskon hingga Rp4 Juta untuk pembelian tiket dan package. Nasabah dapat menggunakan kode promo PROMOBRI, dan berlaku sampai dengan 16 November 2021. Selain itu, jika nasabah memesan tiket di Tiketapasaja.com akan mendapatkan diskon 10% atau sampai dengan Rp1,6 juta melalui Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI.

Ada pula diskon 15% hingga senilai Rp2,4 juta jika nasabah menggunakan BRI Prioritas dan Private Banking. Promo ini berlaku hingga 17 November 2021.

sambut world superbike mandalika bri hadirkan promo untuk genjot pariwisata nasional©2021 BRI

Handayani mengungkapkan, program ini pun tak terlepas dari proyeksi perseroan untuk terus meningkatkan bisnis dan layanan Kartu Kredit dan Debit BRI terutama di masa pandemi. BRI mencatat, bisnis Card dan lainnya BRI mengalami peningkatan selama pandemi ini. Pada kuartal III 2021, nilainya mencapai Rp4,2 triliun, naik sekitar 26,6% dari pencapaian pada periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp3,3 triliun.

“Kami pun berkomitmen terus berkomitmen untuk meningkatkan layanan Kartu Kredit dan Debit kami. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan nasabah dalam bertransaksi terutama di masa pandemi di mana interaksi langsung dibatasi dalam penerapan protokol kesehatan,” ujarnya.

Adapun dalam ajang bergengsi balap motor selain Moto GP tersebut, harga tiket termurah adalah sekitar Rp795.000 - Rp995.000 untuk kategori Standard Grand Stand. Sementara tiket termahal adalah kategori Hospitality Suites.

Kategori tertinggi itu terdiri dari dua kelas yaitu Premiere Class dengan harga Rp19,5 juta dan Deluxe Class seharga Rp14,95 juta yang berlaku untuk tiga hari. Dalam ajang ini panitia menjual sekitar 25.000 tiket. Untuk informasi lebih lanjut dapat diakses dengan cara klik di sini.

(mdk/jfw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun
Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun

Penasaran apa saja promo spesial apa saja yang ditawarkan oleh BRI di akhir tahun ini?

Baca Selengkapnya
Demi Promosikan Wisata Olahraga, Garuda Indonesia Rela Pesawatnya Dicat Warna Biru
Demi Promosikan Wisata Olahraga, Garuda Indonesia Rela Pesawatnya Dicat Warna Biru

Fitria menjelaskan pesawat kolaborasi itu akan digunakan untuk melayani berbagai penerbangan, baik untuk rute domestik maupun rute internasional.

Baca Selengkapnya
Beri Apresiasi, BRI Serahkan Mobil & Logam Mulia pada Pemenang Program Super AgenBRILink
Beri Apresiasi, BRI Serahkan Mobil & Logam Mulia pada Pemenang Program Super AgenBRILink

Diharapkan program ini dapat memotivasi AgenBRILink untuk terus berkembang dan tumbuh lebih besar.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Banyak Promo Menantimu! Jangan Lewatkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024 di Jakarta
Banyak Promo Menantimu! Jangan Lewatkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024 di Jakarta

Bikin ngabuburit makin seru di KLBB BRI Festival dan jangan lewatkan promonya!

Baca Selengkapnya
Promo Spesial dari BRI: Diskon 30% untuk KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024
Promo Spesial dari BRI: Diskon 30% untuk KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024

Promo dari BRI sebesar diskon 30 persen untuk KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024 ini terlalu sayang untuk dilewatkan.

Baca Selengkapnya
Bulog Berangkatkan 650 Peserta Mudik Gratis, Naik 200% dari Tahun Sebelumnya
Bulog Berangkatkan 650 Peserta Mudik Gratis, Naik 200% dari Tahun Sebelumnya

Dirut Bulog lepas peserta mudik gratis dengan destinasi tujuan ke tujuh kota.

Baca Selengkapnya
Menaker Harap Produktivitas Pekerja Meningkat Usai Ikut Program Mudik Gratis
Menaker Harap Produktivitas Pekerja Meningkat Usai Ikut Program Mudik Gratis

Menurut Ida, program mudik gratis dapat meringankan dan mempermudah para pekerja yang akan pulang ke kampung halaman saat Lebaran.

Baca Selengkapnya
Daftar Terbaru Tempat Wisata Murah di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia
Daftar Terbaru Tempat Wisata Murah di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia

Daftar negara ini mempertimbangkan jumlah penerbangan, ketersediaan transportasi umum, harga makanan serta biaya masuk tempat wisata.

Baca Selengkapnya
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran

Usai rapat bersama Presiden Joko Widodo, Sri Mulyani menyampaikan pemerintah telah menargetkan defisit APBN 2025 maksimal di angka 2,8 persen.

Baca Selengkapnya