Cari Tahu Perbedaan Setrika Uap vs Setrika Listrik, Biar Nggak Salah Beli

Kamis, 25 Agustus 2022 10:00 Reporter : Wuri
Cari Tahu Perbedaan Setrika Uap vs Setrika Listrik, Biar Nggak Salah Beli Cari Tahu Perbedaan Setrika Uap vs Setrika Listrik, Biar Nggak Salah Beli. ©Shutterstock

Merdeka.com - Demi penampilan sehari-hari yang optimal, pakaian yang rapi jelas jadi salah satu modal utama. Inilah yang membuat pentingnya investasi setrika yang tepat untuk menunjang penampilan yang lebih on point. Seiring dengan berkembangnya zaman, teknologi setrika pun semakin berkembang menghadirkan berbagai produk yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat urban masa kini.

Berbagai jenis setrika pun bisa ditemukan di pasaran, seperti setrika uap dan setrika listrik. Sebenarnya apa bedanya sih? Cari tahu dulu biar nggak salah beli yuk!

Perbedaan Teknologi

cari tahu perbedaan setrika uap vs setrika listrik biar nggak salah beli
©Shutterstock

Salah satu hal paling mendasar yang membedakan setrika uap dan setrika listrik adalah teknologi yang digunakan. Umumnya jenis yang banyak digunakan dan populer adalah setrika listrik. Model yang satu ini tidak memiliki fitur tambahan, hanya ada beberapa mode temperatur yang bisa diset sesuai dengan jenis kain, seperti yang dimiliki Setrika Maspion.

Berbeda dengan setrika uap yang memiliki teknologi tangki air yang dapat mengeluarkan uap panas dengan tepat. Jadi, proses menyetrika lebih mudah dan efektif karena bantuan uap panas yang keluar dari lubang-lubang yang ada pada plat setrika tersebut. Berbeda dengan setrika listrik biasa yang hanya mengandalkan plat panas tanpa adanya tambahan uap air. Selain itu, beberapa setrika uap juga bisa menyesuaikan suhu dengan otomatis tanpa perlu memutar tombol.

Kenali Perbedaan Cara Kerjanya, Mana yang Lebih Cepat?

cari tahu perbedaan setrika uap vs setrika listrik biar nggak salah beli
©Shutterstock

Hal utama yang perlu diperhatikan selanjutnya adalah cara kerjanya. Pada setrika listrik menggunakan cara kerja sederhana, yaitu tapak setrika yang digunakan untuk melicinkan pakaian yang biasanya dilengkapi indikator pengaturan sesuai jenis kain.

Berbeda dengan setrika uap yang cara kerjanya lebih maksimal karena memiliki panas tambahan dari uap air yang keluar dari lubang-lubang yang ada. Uap ini dapat membantu menembus hingga ke sela kain sehingga hasil setrika bisa lebih lembut dan licin.

Perbedaan ini juga yang membuatnya jadi punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jenis kain tertentu yang lebih berat dan tebal kadang nggak bisa langsung licin begitu saja jika disetrika dengan yang hanya mengandalkan panas. Ketika menggunakan setrika uap seperti Setrika Uap Philips, teknologi uap bisa membuat proses menyetrika lebih bertenaga sehingga membuat pakaian lebih licin tanpa perlu digosok berkali-kali. Berbeda dengan setrika listrik biasa yang memerlukan tenaga ekstra saat menyetrika jenis kain tertentu yang kusut. Nggak heran jika banyak yang mengandalkan spray pelicin pakaian tambahan untuk memudahkan dalam melicinkan pakaian.

Perhatikan Juga Perawatannya

cari tahu perbedaan setrika uap vs setrika listrik biar nggak salah beli
©Shutterstock


Saat memilih setrika yang tepat, jangan lupa perhatikan juga soal perawatannya. Jenis setrika listrik seperti Setrika Miyako biasanya lebih minim perawatan, karena hanya perlu membersihkan setrika secara berkala. Lain halnya jika menggunakan setrika uap yang memerlukan perawatan lebih. Hal ini penting agar tidak terjadi penumpukan kerak yang bisa mempengaruhi cara kerja setrika.

Mana yang Lebih Terjangkau?

cari tahu perbedaan setrika uap vs setrika listrik biar nggak salah beli
©Shutterstock

Memilih setrika yang akan digunakan memang harus menyesuaikan dengan isi dompet. Setrika listrik biasa cenderung memiliki harga yang lebih terjangkau. Ada berbagai merek yang bisa dipilih sehingga barang yang satu ini lebih mudah dimiliki.

Berbeda dengan setrika uap, karena mengusung teknologi yang lebih canggih, nggak heran jika dibanderol dengan harga yang lebih mahal. Modelnya pun beragam, mulai yang mirip setrika pada umumnya hingga yang memiliki gagang khusus sehingga proses menyetrika nggak membutuhkan meja. Cukup tinggal menggantungkan pakaian saja dan beri uap yang keluar dari setrika, maka pakaian sudah mulus dan licin. Tentunya jenis setrika seperti ini lebih mahal, hingga mencapai jutaan rupiah.

Jadi, sudah tahu kan mana jenis setrika yang seharusnya dimiliki? Saatnya cek langsung berbagai pilihan setrika listrik maupun setrika uap yang tersedia lengkap di Tokopedia yang Selalu Ada Selalu Bisa memenuhi semua kebutuhanmu. Yuk, pilah-pilih jenis setrika yang sesuai kebutuhan dan budget!

[wri]

Topik berita Terkait:
  1. tag
  2. Tokopedia
  3. Tips Pakaian
  4. Copywriter
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini