Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Tipe kepribadian berdasar bentuk alis, kamu yang mana?

8 Tipe kepribadian berdasar bentuk alis, kamu yang mana? Lily Collins. ©Wallpaper Abyss - Alpha Coders

Merdeka.com - Pernah mendengar tentang physiognomic? Ini adalah ilmu analisis karakter seseorang berdasar karakteristik fisik. Jadi setiap fitur wajah dan tubuh memiliki arti tersendiri.

Kali ini kita akan mencoba menebak kepribadian seseorang berdasarkan bentuk alisnya. Analisis dibuat berdasarkan delapan tipe bentuk alis yang umum dimiliki, dilansir dari Boldsky.

Alis pendek

Pemilik alis pendek seperti aktor Korea Selatan Gong Yoo adalah pribadi yang perfeksionis, selalu menuntut detail dalam segala sesuatu. Tetapi orang seperti ini juga akan melakukan tugas mereka dengan rinci hingga ke detail terkecil. Bagi mereka, segala hal harus sempurna atau tidak sama sekali. 

Orang yang memiliki alis pendek biasanya andal saat dihadapkan pada masalah. Pasalnya mereka lebih fokus dalam menemukan solusi dibandingkan mengkhawatirkan rintangan yang ada.

Alis panjang

Alis panjang seperti milik Kim Kardashian dan mendiang pelukis kenamaan Meksiko, Frida Kahlo menandakan bahwa pemiliknya mudah berinteraksi dengan jenis orang seperti apapun. Mereka bisa mengelola stres di tengah keluarga atau tempat kerja dengan baik. Mereka juga pandai menyelesaikan masalah sendiri.

Si alis panjang mudah tertarik dengan hal-hal baru. Mereka memiliki banyak minat dan tak segan untuk mencoba hal baru yang memancing rasa penasaran mereka.

Alis normal

Ketebalan dan panjangnya sedang, lengkungannya juga tidak terlalu tajam. Inilah yang disebut dengan alis normal. Orang yang memiliki alis seperti ini memiliki sifat apa adanya. Mereka selalu jujur menunjukkan semua kebaikan maupun keburukan yang mereka miliki.

Pemilik alis seperti ini paling benci menjadi orang munafik. Bagi mereka jujur mengenai diri sendiri adalah sebuah integritas. Mereka juga menunjukkan ketulusan yang sama saat menjalin hubungan.

Alis dengan lengkungan tinggi

High-arched eyebrows atau alis mata dengan lengkungan tinggi yang alami dimiliki oleh Gigi Hadid dan Taylor Swift. Ini adalah ciri-ciri orang yang sensitif, terutama saat berinteraksi dengan orang lain.  Mereka akan berteman dengan segelintir orang saja yang bisa membuat mereka merasa nyaman.

Keburukan orang-orang yang memiliki alis dengan lengkungan tinggi adalah kecenderungan mereka untuk bersikap egosentris, kelewat fokus dengan diri mereka sendiri hingga lupa memperhatikan keadaan orang-orang di sekitar mereka. Tetapi pemilik alis seperti ini akan benar-benar terbuka dengan orang yang dekat di hati mereka.

Alis tebal

Si alis tebal sangat percaya diri dalam apapun yang mereka lakukan dan seringnya hal ini akan berbuah hasil yang positif. Mereka dapat mengelola setiap konflik yang dihadapi dengan baik. Selain itu mereka mampu membawa keseimbangan dalam hubungan dengan siapapun, termasuk pasangan.

Pemilik alis tebal sangat menikmati kebebasan. Mereka juga tidak khawatir dengan apa yang dipikirkan orang lain tentang mereka.

Alis tipis

Jika kamu memiliki alis tipis alami dan sedikit tak berbentuk, mungkin kamu adalah orang yang sedikit pemalu. Kamu kurang percaya diri jika dituntut untuk mengekspresikan pendapat.

Pada dasarnya, kamu adalah orang yang kerap meragukan kemampuanmu sendiri. Padahal sebenarnya kamu bisa melakukan banyak hal hanya dengan modal tekad.

Alis lurus

Jika kamu memiliki alis yang lurus nyaris tak berlekuk, kemungkinan kamu adalah orang yang cenderung berpikir rasional sebelum melakukan segala hal. Kamu lebih memilih untuk melihat segala sesuatu dengan pola pikir analitis.

Kamu tidak takut berterus terang jika seseorang melakukan kesalahan. Kamu tidak akan segan untuk mengoreksi kesalahan yang terjadi di depan matamu hanya karena sungkan atau takut.

Alis segitiga

Alis dengan ujung membentuk segitiga menandakan kepribadian yang unik. Orang seperti ini bisa menganalisis dan menilai berbagai masalah dengan serius. Mereka cukup andal dalam membuat keputusan yang bijaksana saat dibutuhkan.

Pemilik alis segitiga biasanya juga penghibur alami. Mereka suka membuat orang-orang di sekeliling merasa senang dan terinspirasi. Dan hal ini mereka lakukan dengan sepenuh hati.

Itulah beberapa analisis kepribadian berdasarkan bentuk alis. Sesuaikah dengan kepribadian kamu?

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Apa Perbedaan dari Istilah Akut dan Kronis pada Penyakit?
Apa Perbedaan dari Istilah Akut dan Kronis pada Penyakit?

Istilah akut dan kronis pada penyakit merujuk pada dua kondisi yang berbeda dan perlu kita pahami.

Baca Selengkapnya
Jenis Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Radang Tenggorokan Paling Banyak Terjadi
Jenis Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Radang Tenggorokan Paling Banyak Terjadi

Meskipun memikat untuk dinikmati, menu-menu lebaran sebaiknya dinikmati dengan porsi yang terkendali demi mencegah timbulnya sejumlah masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya
Mengapa Kelelahan atau Bekerja Terlalu Keras Bisa Buat Kita Rentan Tipes?
Mengapa Kelelahan atau Bekerja Terlalu Keras Bisa Buat Kita Rentan Tipes?

Tipes atau demam tifoid kerap disebut bisa terjadi pada seseorang ketika mereka tengah kelelahan. Hal ini bisa terjadi karena sejumlah hal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Alisnya Tebal Alami, 7 Artis Pria Pesonanya Bikin Ogah Berkedip
Alisnya Tebal Alami, 7 Artis Pria Pesonanya Bikin Ogah Berkedip

Kelebihan itu bisa menjadi penunjang penampilan dan daya tarik tersendiri.

Baca Selengkapnya
Perbedaan Kambing PE dan Jawa Randu, Ini Penjelasan Lengkapnya
Perbedaan Kambing PE dan Jawa Randu, Ini Penjelasan Lengkapnya

Kambing terdiri dari banyak jenis dan masing-masingnya memiliki ciri khas tersendiri.

Baca Selengkapnya
7 Jenis Penyakit Lidah yang Patut Diwaspadai, Ketahui Cara Mengatasinya
7 Jenis Penyakit Lidah yang Patut Diwaspadai, Ketahui Cara Mengatasinya

Lidah berperan penting sebagai indera perasa. Untuk itu, penting dijaga kesehatannya.

Baca Selengkapnya
8 Tanda Munculnya Rasa Kesepian di Dalam Dirimu Tanpa Disadari
8 Tanda Munculnya Rasa Kesepian di Dalam Dirimu Tanpa Disadari

Rasa kesepian bisa kita alami secara tiba-tiba, penting untuk mengenalinya secara tepat walau kadang kondisi ini tidak disadari.

Baca Selengkapnya
Ketahui Berbagai Kecerdasan yang Terdapat pada Anak, Penting untuk Terus Dikembangkan
Ketahui Berbagai Kecerdasan yang Terdapat pada Anak, Penting untuk Terus Dikembangkan

Kecerdasan pada anak memiliki bentuk yang berbeda-beda satu sama lain. Ketahui sejumlah jenis kecerdasan pada anak.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya