Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepulauan Solomon Tolak Bantuan Australia untuk Danai Pemilu

Kepulauan Solomon Tolak Bantuan Australia untuk Danai Pemilu PM Australia Anthony Albanese (kiri) dan PM Kepulauan Solomon Manasseh Sogavare. ©Joe Armao/Reuters

Merdeka.com - Pemerintah Kepulauan Solomon menolak tawaran Australia untuk membantu pendanaan pelaksanaan pemilu pada 2023 nanti. Kepulauan Solomon juga menuduh bantuan ini adalah upaya campur tangan Australia pada urusan dalam negeri mereka.

Dikutip dari laman Aljazeera, Selasa (6/9), Perdana Menteri (PM) Kepulauan Solomon Manasseh Sogavare sebelumnya menyatakan negara dia tidak mampu menyumbang uang bagi Pacific Games (pergelaran olahraga) sebab akan melakukan pemilu di tahun yang sama.

Pernyataan ini memicu Australia untuk membantu pelaksanaan pemilu Kepulauan Solomon.

Namun, bantuan ini dianggap oleh Kepulauan Solomon sebagai upaya Australia untuk memengaruhi anggota parlemen dalam memberikan suara. Sebab Kepulauan Solomon telah mengeluarkan undang-undang baru yang akan menunda pemilu selama beberapa bulan bahkan hingga 2024.

"Ini adalah serangan terhadap demokrasi parlementer kami dan merupakan campur tangan langsung oleh pemerintah asing ke dalam urusan dalam negeri kami," ungkap Pemerintah Kepulauan Solomon.

Bagi beberapa kalangan, penundaan pemilu ini adalah upaya PM Sogavare merusak demokrasi negara kepulauan itu.

Meski Kepulauan Solomon menolak bantuan Australia, namun Penny Wong, Menteri Luar Negeri Australia menyatakan Australia sendiri telah membantu pelaksanaan pemilu negara-negara lain, seperti Papua Nugini.

“Ini mencerminkan komitmen lama dan historis kami untuk mendukung demokrasi dan proses demokrasi di Kepulauan Solomon” kata dia.

Australia sendiri sudah sejak lama membantu Kepulauan Solomon melalui bantuan finansial. Bahkan Australia rela mengeluarkan dana sekitar USD 5,7 juta atau Rp. 85,03 miliar untuk membantu program reformasi Kantor Pemilihan Kepulauan Solomon.

Bantuan-bantuan yang diberikan Australia pada Kepulauan Solomon didorong oleh kepentingannya untuk melawan pengaruh China atas negara-negara kepulauan Pasifik. Australia dan sekutu Baratnya takut jika China membuka pangkalan militer di Kepulauan Solomon.

Ketakutan Australia dan Barat makin nyata saat Kepulauan Solomon menandatangani pakta keamanan dengan China yang mengizinkan polisi China untuk menjaga tatanan sosial di negara itu pada April lalu.

Namun bagi PM Sogavare, media-media Barat hanya menyebarkan sentimen anti-China.

Pemerintahan Sogavare juga mengancam jurnalis asing jika melakukan liputan "tidak sopan dan merendahkan". Dia juga menyebut sejumlah media asing berupaya merekayasa pergantian rezim".

Reporter Magang: Theofilus Jose Setiawan

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Panglima TNI Temui Panglima Angkatan Bersenjata Australia, Sosoknya Tak Sembarangan Pernah Terlibat Perang
Panglima TNI Temui Panglima Angkatan Bersenjata Australia, Sosoknya Tak Sembarangan Pernah Terlibat Perang "Timor-Timur"

Panglima TNI bertemu Panglima AB Australia. Ternyata pernah terlibat di perang "Timor-Timur". Simak informasinya.

Baca Selengkapnya
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis "HELP" di Atas Pasir

Mereka terdampar di pulau yang sangat terpencil di Samudra Pasifik.

Baca Selengkapnya
Ada Apa Puluhan Tentara Australia Datangi Mako Pangkalan Udara Angkatan Laut Juanda Surabaya? Sosoknya Prajurit Pilihan Negeri Kanguru
Ada Apa Puluhan Tentara Australia Datangi Mako Pangkalan Udara Angkatan Laut Juanda Surabaya? Sosoknya Prajurit Pilihan Negeri Kanguru

Prajurit Angkatan Darat Australia menggeruduk Markas Komando (Mako) Pangkalan Udara Angkatan Laut (Lanudal) Juanda, Surabaya, Selasa (22/8). Ada apa?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menjelajah Pulau Ndana, Pulau Terluar yang Tak Berpenghuni Berbatasan dengan Australia Sampai Dijaga TNI
Menjelajah Pulau Ndana, Pulau Terluar yang Tak Berpenghuni Berbatasan dengan Australia Sampai Dijaga TNI

Melihat Pulau Ndana yang ada di bagian paling Selatan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Benua yang Hilang Ditemukan di Bawah Laut Australia, Diduga Pernah Dihuni Setengah Juta Manusia 70.000 Tahun Lalu
Benua yang Hilang Ditemukan di Bawah Laut Australia, Diduga Pernah Dihuni Setengah Juta Manusia 70.000 Tahun Lalu

Luas benua 'Atlantis' yang hilang ini dua kali luas Inggris

Baca Selengkapnya
Mengapa di Australia Banyak Hewan Beracun? Ternyata Ini Alasannya
Mengapa di Australia Banyak Hewan Beracun? Ternyata Ini Alasannya

Australia, panggung eksotis bagi laba-laba, ular beracun, ubur-ubur mematikan, dan makhluk aneh seperti platipus.

Baca Selengkapnya
Australia Dukung Karyawan Tolak Angkat Telepon Bos di Luar Jam Kerja, Perusahaan yang Melanggar Bakal Didenda
Australia Dukung Karyawan Tolak Angkat Telepon Bos di Luar Jam Kerja, Perusahaan yang Melanggar Bakal Didenda

Ini akan diatur dalam undang-undang yang diajukan pemerintah federal Australia.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh: Pemerintah Prabowo-Gibran Butuh Dukungan dan Uluran Tangan
Surya Paloh: Pemerintah Prabowo-Gibran Butuh Dukungan dan Uluran Tangan

Surya Paloh menilai pemerintahan Prabowo-Gibran memerlukan uluran tangan dan dukungan partainya.

Baca Selengkapnya
Pulau di Sumenep Ini Bak Surga Dunia tapi Ditinggal Penduduknya Merantau, Intip Potretnya
Pulau di Sumenep Ini Bak Surga Dunia tapi Ditinggal Penduduknya Merantau, Intip Potretnya

Banyak warga pulau ini merantau ke kota-kota besar demi mendapatkan penghidupan lebih layak.

Baca Selengkapnya