Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

China resmi rayakan Idulfitri besok

China resmi rayakan Idulfitri besok Jamaah menunaikan salat di Masjid Niujie China. AFP

Merdeka.com - Asosiasi Islam China (CIA) secara resmi memutuskan bahwa Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1439 H jatuh pada hari Sabtu (16/6).

"Kami sepakat menggelar shalat Id pada tanggal 16 Juni," kata juru bicara CIA Abdul Hakim Ma Jie kepada Antara di Beijing, Kamis (14/6) malam.

Dengan adanya keputusan tersebut, maka Masjid Niujie, salah satu masjid tertua di Ibu Kota China itu menyelenggarakan shalat Idul Fitri pada Sabtu pagi.

Meskipun demikian, beberapa masjid di daratan Tiongkok itu ada yang menyelenggarakan salat Idulfitri pada Jumat pagi.

Informasi yang dihimpun dari berbagai daerah di China, beberapa masjid yang menyelenggarakan salat Idul Fitri terlebih dulu di antaranya terdapat di Shanghai, Tianjin, dan Wuxi (Provinsi Jiangsu).

Konsulat Jenderal RI di Shanghai menyelenggarakan shalat Idulfitri juga pada hari Jumat.

"Kami menyelenggarakan shalat Idul Fitri di Wisma RI pada pagi ini," kata Konsul Jenderal RI untuk Shanghai Siti Nugaraha Mauludiah.

Demikian pula dengan KJRI Guangzhou yang menyelenggarakan shalat Idulfitri lebih dulu pada Jumat pagi.

"Shalat Id akan dilaksanakan pagi ini pukul 08.00 (07.00 WIB)," kata Konsul Jenderal RI untuk Guangzhou Gustanto.

Ribuan tenaga kerja Indonesia di Hong Kong juga menggelar Salat Idulfitri pada Jumat dengan difasilitasi KJRI setempat.

"Selain di Victoria Park, kami juga menggelar shalat Id di beberapa tempat lain," kata Konsul Jenderal RI untuk Hong Kong Tri Tharyat.

Tidak ketinggalan pula dengan Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei yang memfasilitasi penyelenggaraan shalat Idul Fitri di 23 tempat yang tersebar di seluruh wilayah Taiwan.

"Kami dan sejumlah ormas Islam Indonesia di Taiwan menyelenggarakan shalat Id pada hari Jumat," kata Kepala KDEI Taipei Robert J Bintaryo dalam surat keputusan bersama yang ditandatangani pucuk pimpinan Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Taiwan, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Taiwan, Majelis Taklim Yasin Taipei (MTYT), Keluarga Muslim Indonesia Taiwan (KMIT), dan Forum Mahasiswa Muslim Indonesia Taiwan (Formmit).

Sementara itu, Kedutaan Besar RI di Beijing mengikuti keputusan pemerintah China melalui CIA untuk menyelenggarakan salat Idulfitri pada Sabtu (16/6) pagi.

"Besok pagi shalat Idulfitri digelar di halaman Wisma Indonesia mulai pukul 09.00 (08.00 WIB)," kata Koordinator Fungsi Protokol dan Kekonsuleran KBRI Beijing Ichsan Firdaus.

(mdk/frh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik
Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Baca Selengkapnya
Menlu China dan Mantan PM Inggris Temui Jokowi di Istana, Ini yang Dibahas
Menlu China dan Mantan PM Inggris Temui Jokowi di Istana, Ini yang Dibahas

Retno mengatakan China adalah salah satu mitra dagang penting Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menhan Prabowo Terima Kunjungan Menlu China Bahas Kerja Sama Pertahanan
Menhan Prabowo Terima Kunjungan Menlu China Bahas Kerja Sama Pertahanan

Menhan Prabowo Terima Kunjungan Menlu China Bahas Kerja Sama Pertahanan

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sampai Bikin China-Eropa Khawatir, Begini Suksesnya Hilirisasi Indonesia yang Diungkapkan Eks Mendag Lutfi
Sampai Bikin China-Eropa Khawatir, Begini Suksesnya Hilirisasi Indonesia yang Diungkapkan Eks Mendag Lutfi

Berkembangnya hilirisasi Indonesia bikin China-Eropa ketar-ketir.

Baca Selengkapnya
Sidang Isbat Penetapan 1 Ramadan 1445 H Digelar Hari Ini, Begini Tahapannya
Sidang Isbat Penetapan 1 Ramadan 1445 H Digelar Hari Ini, Begini Tahapannya

Sidang Isbat adalah salah satu cara yang dilaksanakan oleh pemerintah Indonesia, khususnya Kementerian Agama untuk penentuan awal Ramadan, Idulfitri, Iduladha.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara

Perjalanan dinas tersebut membawa misi membahas kerja sama di sektor perkeretaapian dan penerbangan.

Baca Selengkapnya
Hari Istiqlal 22 Februari: Memaknai Sejarah dan Nilai Persatuan
Hari Istiqlal 22 Februari: Memaknai Sejarah dan Nilai Persatuan

Setiap tanggal 22 Februari 2024, Indonesia memperingati Hari Istiqlal.

Baca Selengkapnya
FOTO: Detik-Detik Petugas Kemenag DKI Jakarta Amati Penampakan Hilal Idulfitri 1445 Hijriah Jatuh 10 April 2024
FOTO: Detik-Detik Petugas Kemenag DKI Jakarta Amati Penampakan Hilal Idulfitri 1445 Hijriah Jatuh 10 April 2024

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan Hari Raya Idulfitri atau 1 Syawal 1445 Hijriah di Indonesia jatuh pada Rabu, 10 April 2024.

Baca Selengkapnya