Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Jenis minyak sehat untuk memasak

7 Jenis minyak sehat untuk memasak Ilustrasi minyak zaitun. ©shutterstock.com/Nessi

Merdeka.com - Dengan banyaknya varian minyak yang bisa digunakan untuk memasak saat ini, Anda mungkin akan kebingungan untuk memilih minyak apa yang paling sehat untuk digunakan setiap hari. Selalu ingat bahwa minyak memang tidak mengandung kolesterol, namun bisa memicu tumbuhnya kolesterol dalam tubuh Anda.

Times of India (20/07) dan ahli nutrisi Himanshu Kapoor menyarankan tujuh minyak ini untuk digunakan saat memasak.

1. Minyak bunga matahariMinyak bunga matahari kaya akan PUFA, asam linoleat yang bisa menurunkan kadar kolesterol. Menggunakan minyak bunga matahari pada masakan tentu sehat dan aman untuk dikonsumsi setiap hari.

2. Ghee/ MentegaMentega memang terbuat dari lemak hewani, sehingga mengandung lemak jenuh dan kolesterol. Menurut Ayurveda, ghee memiliki manfaat bagi kesehatan jika digunakan dalam jumlah terbatas dalam makanan. Namun jika digunakan terlalu banyak, maka dampaknya tak akan bagus bagi jantung.

3. Minyak kelapaMinyak kelapa seringkali dianggap tidak sehat karena mengandung lemak jenuh. Namun, lemak yang ada pada minyak kelapa tidak sama dengan lemak hewani. Minyak kelapa tidak mengandung kolesterol sehingga bisa dikonsumsi untuk memasak. Meski begitu, selalu ingat untuk menggunakan minyak kelapa bergantian dengan minyak lain.

4. Minyak kacang tanahMinyak kacang tanah mengandung MUFA yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh tanpa menurunkan kadar kolesterol baik. Biasanya minyak kacang tanah tersedia dalam bentuk kotor dan disaring. Minyak kacang tanah yang disaring mungkin lebih bersih, namun bisa saja mengandung zat beracun. Jadi pilihlah minyak kacang tanah yang sudah disaring dari merek yang terpercaya. Minyak ini cocok untuk semua jenis masakan, baik digoreng, dipanggang, atau lainnya.

5. Mustard oilMustard oil atau minyak mustard disukai dan dibenci oleh sebagian orang karena rasanya yang tajam. Minyak mustard adalah minyak olahan dan saringan yang biasanya dijual sebagai minyak sayuran. Minyak ini memiliki kadar asam lemak tak jenuh yang tinggi, sehingga harus digunakan sedikit saja pada sayuran tertentu. Jika digunakan secara berlebihan, minyak ini bisa mengganggu kesehatan.

6. Rice bran oilRice bran oil atau minyak yang terbuat dari padi kaya akan asam lemak dan zat yang disebut oryzanol, sehingga bagus untuk menurunkan kolesterol. Selain itu, minyak ini juga mengandung vitamin E alami. Ketika memasak menggunakan minyak ini, usahakan tidak memanaskannya hingga suhu tinggi, karena minyak yang tidak terurai akan menjadi senyawa beracun.

7. Minyak zaitunMinyak zaitun bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan trigliserida tanpa menurunkan kadar kolesterol baik. Extra virgin adalah jenis minyak zaitun yang bagus digunakan sebagai saus salad. Namun jangan gunakan minyak ini pada panas yang tinggi.

Itulah tujuh minyak yang bisa digunakan untuk memasak. Masing-masing memiliki manfaat dan kegunaan sendiri. Lebih baik jangan terus-terusan menggunakan satu minyak dalam waktu yang lama. Gunakan minyak-minyak di atas secara bergantian sesuai kebutuhan.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cuma dengan Satu Bahan Dapur, Begini Cara agar Minyak Jelantah Jadi Jernih Lagi
Cuma dengan Satu Bahan Dapur, Begini Cara agar Minyak Jelantah Jadi Jernih Lagi

Cukup memanfaatkan satu bahan masak, minyak goreng yang sudah digunakan dan berwarna gelap bisa dijernihkan kembali. Yuk, kita telusuri prosesnya.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

Baca Selengkapnya
Manfaat Minum Minyak Zaitun Setiap Pagi, Baik untuk Kesehatan Jantung
Manfaat Minum Minyak Zaitun Setiap Pagi, Baik untuk Kesehatan Jantung

Minum minyak zaitun setiap pagi adalah bagian dari diet sehat yang membawa banyak manfaat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jenis Kerang Aman Dikonsumsi, Ketahui Kandungan Nutrisinya
Jenis Kerang Aman Dikonsumsi, Ketahui Kandungan Nutrisinya

Jenis kerang yang aman dikonsumsi ini meliputi kerang hijau, kerang bambu, kerang simping, kerang tiram, kerang kepah, hingga kerang kijing.

Baca Selengkapnya
11 Makanan dan Minuman yang Bagus untuk Maag, Pilihan yang Aman dan Berkhasiat
11 Makanan dan Minuman yang Bagus untuk Maag, Pilihan yang Aman dan Berkhasiat

Meskipun obat maag dapat menjadi solusi pertama, selektivitas dalam memilih asupan harian juga memainkan peran penting dalam meredakan gejala sakit maag.

Baca Selengkapnya
22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun
22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun

Minyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.

Baca Selengkapnya
6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya
6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya

Beras merupakan salah satu sumber makanan pokok memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
Jenis Buah untuk Meredakan Batuk, Efektif dan Kaya Nutrisi
Jenis Buah untuk Meredakan Batuk, Efektif dan Kaya Nutrisi

Terdapat beberapa jenis buah yang efektif meredakan gejala batuk.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Jerawat bukan hanya masalah kulit, tetapi juga masalah percaya diri. Ternyata, ada banyak cara alami untuk mengatasi bekas jerawat dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya