Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi: Visi Misi Kami Adalah Indonesia Maju, Tawarkan Optimisme

Jokowi: Visi Misi Kami Adalah Indonesia Maju, Tawarkan Optimisme Debat pasangan Capres. ©2019 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Debat perdana capres-cawapres yang digelar di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan dimulai. Debat mengambil tema Hukum, HAM, Korupsi dan Terorisme.

Acara diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya kemudian sambutan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman. Setelah itu dilanjutkan penyampaian visi misi kedua pasangan calon, Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo-Sandiaga dalam waktu 1 menit.

Pasangan nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf menawarkan Indonesia maju dan optimisme.

"Yang saya hormati Ketua KPU, bapak Prabowo, bapak Sandiaga Uno kawan baik saya serta bapak KH Ma'ruf Amin," ujar Jokowi membuka pemaparan visi misi, Kamis (17/1).

"Visi misi kami adalah Indonesia maju, kami menawarkan optimisme dan masa depan Indoensia yang berkeadilan. Saya berkeyakinan bangsa semakin maju, semakin modern, semakin demokratis maka penegakan hukum dan HAM semakin baik," lanjut Jokowi.

Terkait HAM, ia menyinggung hak sipil dan politik tidak lebih penting daripada hak pemenuhan ekonomi, sosial dan budaya.

"Jadi pilihan kamu untuk memajukan Indonesia seperti akses terhadap lahan, pendidikan, pelayanan kesehatan, permodalan dan hak atas pembangunan merupakan cara pemenuhan HAM paling mendasar," tuturnya.

"Memang kita masih memiliki pelanggaran HAM di masa lalu, tidak mudah penyelesaiannya karena memiliki masalah komplek hukum serta waktu yang sangat jauh dari peristiwa," lanjutnya.

Jokowi menekankan, seharusnya penyelesaian pelanggaran HAM sudah rampung beberapa saat setelah peristiwa terjadi. "Harusnya ini sudah selesai setelah peristiwa itu terjadi," katanya.

"Negara harus didukung sistem hukum adil melalui reformasi hukum dan hukum harus ditegakkan tanpa pandang bulu, tanpa pandang bulu. Penegakkan yang tegas merupakan bagian yang tegas dari pemberantasan korupsi yang kita lakukan melalui sistem pemerintahan," paparnya.

Hal yang dilakukan, lanjut Jokowi, yakni dengan bersinergi kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kejaksaan serta Kepolisian. "Dan terakhir waspada ancaman terorisme," kata Jokowi.

Sayang, belum selesai pemaparan visi misi, waktu yang diberiksa sudah habis.

"Waktu habis Pak Jokowi," intrupsi moderator Imam Priyono.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi: 2024 Saya Beri Nama Tahun yang Harus Penuh dengan Optimisme
Jokowi: 2024 Saya Beri Nama Tahun yang Harus Penuh dengan Optimisme

Jokowi mengimbau untuk tetap berhati-hati terhadap ketidakpastian global.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah
Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi optimistis Upacara Peringatan ke-79 Kemerdekaan RI bisa digelar di IKN.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional

Tujuannya untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Keluhkan Indonesia Alami Defisit Rp30 T Dampak Maraknya Impor Perangkat Teknologi-Komunikasi
Jokowi Keluhkan Indonesia Alami Defisit Rp30 T Dampak Maraknya Impor Perangkat Teknologi-Komunikasi

Jokowi menyebut kondisi itu sangat memprihatinkan dan menjadi pekerjaan besar untuk pemerintah.

Baca Selengkapnya
Kumpulkan Menteri di Istana, Jokowi Minta Jaga Kondisi Jelang Pemilu 2024
Kumpulkan Menteri di Istana, Jokowi Minta Jaga Kondisi Jelang Pemilu 2024

Jokowi meminta pembantunya harus teliti menjaga kondisi dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Pemilu Harus Menggembirakan, Bukan Meresahkan dan Menakutkan
Jokowi: Pemilu Harus Menggembirakan, Bukan Meresahkan dan Menakutkan

Jokowi menegaskan persatuan dan keutuhan bangsa Indonesia harus terus dijaga di tengah tahun politik 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Semoga Semangat Paskah Beri Kedamaian dan Kebaikan bagi Kita Semua
Jokowi: Semoga Semangat Paskah Beri Kedamaian dan Kebaikan bagi Kita Semua

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Paskah bagi umat Kristiani yang merayakan.

Baca Selengkapnya