Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Program sehari tanpa nasi dan kendaraan di Depok dihapus

Program sehari tanpa nasi dan kendaraan di Depok dihapus Pelantikan Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad. ©2016 Merdeka.com/nur fauziah

Merdeka.com - Baru dilantik, Wali Kota Depok, Idris Abdul Shomad, membikin gebrakan. Sebab, dia langsung menghapus dua program andalan pemimpin sebelumnya, Nur Mahmudi Ismail.

Idris menyatakan menghapus program 'Satu hari Tanpa Kendaraan' (One Day No Car) dan Satu Hari Tanpa Beras (One Day No Rice). Kedua program itu digagas di masa Nur Mahmudi Ismail memimpin Depok.

Dua program dibanggakan Nur Mahmudi itu diberlakukan di lingkungan Pemkot Depok saban Selasa. Namun, mulai besok, dua program tak lagi berlaku.

"Mulai selasa besok, ODNR dan ODNC sudah tidak berlaku lagi dan dinilai tidak efektif," kata Idris, Senin (22/2).

Alasannya, kata Idris, program itu tidak berdampak. Menurut dia, saat program sehari tanpa nasi diberlakukan, masih ada saja pegawai negeri sipil mencuri kesempatan makan nasi.

Sedangkan program satur hari tanpa kendaraan memang menghemat bahan bakar minyak secara pribadi. Namun di sisi lain mobilitas para PNS malah lebih lambat.

"Sebagai contoh, ada PNS yang sakit dan harus ada asupan nasi pada hari Selasa. Atau juga PNS yang sudah tua, namun harus naik motor dan sedang tugas luar. Jadi ini menghambat dan dibebankan di hari berikutnya," ujar Idris.

Alasan lainnya, masyarakat Depok juga terkendala pada Selasa. Banyak yang tidak melakukan pelayanan publik karena harus jalan jauh lantaran tidak boleh menggunakan mobil. Alhasil, mereka memilih mengurus di hari berikutnya.

"Jadi bikin numpuk di hari berikutnya, karena tidak boleh bawa kendaraan di hari Selasa. Semua sudah dievaluasi dan semoga hasilnya bisa maksimal," ucap Idris.

Penghapusan itu kemudian diganti dengan program menanam tanaman holtikultura oleh para petani. Yaitu dengan memanfaatkan lahan yang ada. Program ini sebelumnya berawal dari pegawai negeri sipil dan digagas oleh Nur Mahmudi.

"Kita efektifkan ketahanan pangan dengan memperbanyak menanam ubi, singkong, dan jagung," tutup Idris.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bukan Hanya Kesehatan, Program Makan Siang Gratis Juga Atasi Permasalahan Sosial-Ekonomi
Bukan Hanya Kesehatan, Program Makan Siang Gratis Juga Atasi Permasalahan Sosial-Ekonomi

Program makan siang dan susu gratis di sekolah dan pesantren yang diinisiasi pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Prabowo Sindir Orang Pintar Kritik Program Makan Gratis
Prabowo Sindir Orang Pintar Kritik Program Makan Gratis

Prabowo Sindir Orang Pintar Kritik Program Makan Gratis

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, Proyek Sistem Irigasi Gumbasa Telan Dana Rp256 Miliar Bisa Mengairi Sawah 12 Desa
Diresmikan Jokowi, Proyek Sistem Irigasi Gumbasa Telan Dana Rp256 Miliar Bisa Mengairi Sawah 12 Desa

Proyek sistem irigasi tersebut bermanfaat untuk mengairi sawah di 12 desa dan meningkatkan indeks Pertanaman (IP) di Kabupaten Sigi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo Umumkan Syarat Jadi Menterinya: Harus Setuju Program Makan Siang Gratis
Prabowo Umumkan Syarat Jadi Menterinya: Harus Setuju Program Makan Siang Gratis

Menurut dia, pihak yang menyebut program makan siang gratis tidak penting adalah orang yang tak waras dan tidak cinta Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Cara Wali Kota Denpasar Percepat Keuangan Daerah dan Inklusi
Cara Wali Kota Denpasar Percepat Keuangan Daerah dan Inklusi

Selain itu ada pula program pelatihan, pengembangan, dan pendampingan UMKM dengan prioritas pelaku UMKM perempuan dan disabilitas.

Baca Selengkapnya
Bappenas Ukur Kemampuan Negara Wujudkan Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran
Bappenas Ukur Kemampuan Negara Wujudkan Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

Suharso mengaku masih belum dapat membicarakan lebih jauh terkait sumber dana untuk program makan siang dan susu gratis.

Baca Selengkapnya
Makan Siang dan Susu Gratis Jadi Program Pertama Prabowo Jika Menang Pilpres 2024
Makan Siang dan Susu Gratis Jadi Program Pertama Prabowo Jika Menang Pilpres 2024

Hashim menyadari program makan dan susu gratis ini banyak mendapat ejekan dan hinaan dari berbagai masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran

Usai rapat bersama Presiden Joko Widodo, Sri Mulyani menyampaikan pemerintah telah menargetkan defisit APBN 2025 maksimal di angka 2,8 persen.

Baca Selengkapnya
PKS Kritik Rencana Program Makan Siang Gratis Pakai Dana BOS, Bikin Gelisah Guru
PKS Kritik Rencana Program Makan Siang Gratis Pakai Dana BOS, Bikin Gelisah Guru

Dia juga menilai tak seharusnya dibahas di pemerintahan saat ini.

Baca Selengkapnya