Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Ribu pelari ikut Bhayangkara Run 2017, Kapolri sebut Jakarta aman

10 Ribu pelari ikut Bhayangkara Run 2017, Kapolri sebut Jakarta aman Bhayangkara Run 2017. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian Republik Indonesia menggelar lomba lari bertema Bhayangkara Run 2017 dalam rangka HUT Bhayangkara ke-71. Lebih dari 10.000 peserta berpartisipasi dalam acara yang dibuka oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Monas, Minggu (16/7).

Lomba lari ini terbagi dalam tiga kategori jarak, kategori 3 km, kategori 5 km, dan kategori 10 km. Tak hanya kategori umum, Bhayangkara Run ini juga diikuti 71 peserta difabel, yang merupakan asuhan dari Yayasan Bhayangkari. Untuk kategori ini, istri Tito, Tri Suswati yang mengangkat bendera start.

Para difabel tersebut, memeriahkan Bhayangkara Run mengenakan kursi roda. Ada pula yang memakai tongkat. Tampak, mereka menikmati kegiatan lomba lari yang digelar Korps Bhayangkara tersebut.

Sementara itu untuk katagori pleton serasi, ada sekitar 50 tim dari kesatuan Polri yang ada di Indonesia. Tito mengatakan, lomba lari ini digelar dalam rangka memeriahkan Hut Bhayangkara ke-71. Kegiatan ini, kata Tito, diinisiasi oleh Yayasan Bhayangkari.

Tito menyatakan, tujuan utama kegiatan ini untuk mendukung pola hidup yang sehat bagi masyarakat. Tak hanya itu, kegiatan ini juga dalam rangka menciptakan hubungan yang baik antara Polri dan masyarakat.

"Tujuan utama kami ini, mendukung pola hidup sehat. Kedua untuk menciptakan hubungan yang baik antara Polri dan masyarakat," kata Tito.

Selain itu, mantan Kapolda Metro Jaya itu menekankan bahwa digelarnya acara ini untuk menunjukkan bahwa Jakarta aman dalam menggelar acara. Mengingat, lanjut Tito, kegiatan lari pagi ini diikuti oleh 10 ribu peserta dari sejumlah daerah di Tanah Air.

"Ketiga, ingin menunjukkan image Jakarta dan Indonesia aman. Karena ada 10 ribu peserta yang mengikuti acara ini," imbuhnya.

Sampai berita ini dibuat lomba lari ini masih berlangsung, dengan kategori pleton serasi. Sejumlah anggota Polri, secara beregu berlari sejauh 3 kilometer, sembari menampilkan kekompakannya.

Hadiah yang ditawarkan untuk pemenang dalam lomba ini pun cukup meriah mulai dari sepeda motor, paket umroh, sepeda, slot Sydney marathon, unit apartemen serta uang jutaan rupiah.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Korlantas Polri Tinjau Arus Lalin Jakarta-Merak Jelang Operasi Ketupat 2024, Ini Hasilnya
Korlantas Polri Tinjau Arus Lalin Jakarta-Merak Jelang Operasi Ketupat 2024, Ini Hasilnya

Operasi ketupat akan segera digelar Kepolisian jelang Lebaran 2024

Baca Selengkapnya
Polisi Kembangkan Kasus Pembakaran Pemukiman saat Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe
Polisi Kembangkan Kasus Pembakaran Pemukiman saat Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe

Polisi masih mencoba mencari pelaku lain dalam kasus pembakaran ini.

Baca Selengkapnya
Kapolri Beberkan Biang Kerok Penyebab Macet 12 Kilometer saat Mudik di Jalur Sumatera
Kapolri Beberkan Biang Kerok Penyebab Macet 12 Kilometer saat Mudik di Jalur Sumatera

Jalan lintas Sumatera terpantau macet parah sepanjang 12 kilometer pada Jumat (5/4) sore.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bikin Onar di Jalan, Ratusan Pesilat Lamongan Menangis Sesenggukan di Kantor Polisi
Bikin Onar di Jalan, Ratusan Pesilat Lamongan Menangis Sesenggukan di Kantor Polisi

Pesilat asal Lamongan disambut banjir air mata usai digelandang ke kantor polisi akibat terlibat kericuhan.

Baca Selengkapnya
Tanpa Lepas Sepatu, Begini Aksi Gercep Bripka Suparno Panjat Tiang saat Tali Bendera Lepas
Tanpa Lepas Sepatu, Begini Aksi Gercep Bripka Suparno Panjat Tiang saat Tali Bendera Lepas

Salu! Personel Polisi asal Boyolali lakukan aksi berbahaya demi berkibarnya sang merah putih di tengah Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI ke-78.

Baca Selengkapnya
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah

Kapolda memutuskan terhitung mulai 31 Januari 2024, Bripka NA diberhentikan tidak dengan hormat dari Dinas Bintara Polri.

Baca Selengkapnya
Kasus Tabrak Lari Putra Mahkota Surakarta, Tetap Diproses Polisi walau Korban Cabut Laporan
Kasus Tabrak Lari Putra Mahkota Surakarta, Tetap Diproses Polisi walau Korban Cabut Laporan

Polisi melanjutkan penyelidikan tabrak lari yang melibatkan Putra Mahkota Kasunanan Surakarta Hadiningrat KGPH Purbaya, meski korban telah mencabut laporan.

Baca Selengkapnya
Momen Hangat Jenderal Berdarah Kopassus Ketemu Jenderal Polisi di Pusdik Kopassus, Panggil 'Kakak Asuh'
Momen Hangat Jenderal Berdarah Kopassus Ketemu Jenderal Polisi di Pusdik Kopassus, Panggil 'Kakak Asuh'

Sejumlah pejabat dan petinggi TNI-Polri turut hadir dalam acara yang dilaksanakan di Lapangan Udara Suparlan, Pusdiklatpassus Batujajar, Bandung.

Baca Selengkapnya