Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pasar Ekspor Menyukai Toyota Fortuner di Kuartal I 2019

Pasar Ekspor Menyukai Toyota Fortuner di Kuartal I 2019 All New Toyota Fortuner. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kinerja ekspor kendaraan utuh atau complete build-up (CBU) merek Toyota masih menorehkan hasil positif di kuartal I 2019. Tercatat ada kenaikan moderat 2 persen dengan volume 46.130 unit dibandingkan periode sama tahun lalu.

Padahal pertumbuhan ekonomi global tahun ini kurang menguntungkan, akibat peningkatan ketegangan dalam perdagangan global serta kondisi pasar keuangan yang fluktuatif.

Performa positif kuartal I didukung model Sport Utility Vehicle (SUV) Fortuner buatan Pabrik Karawang 1 PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN). Kendaraan favorit di kawasan GCC, Amerika Selatan, dan ASEAN menyumbangkan total 11.165 unit atau berkontribusi 24 persen terhadap ekspor CBU kendaraan Toyota.

Selain itu, model SUV kecil Rush berkontribusi 8.800 unit (19 persen) dan model hatchbatck Agya 8.600 unit (18 persen). Sementara model-model lainnya berkontribusi seperti Vios (5.500 unit), Avanza (5.780 unit), dan Town Ace/Lite Ace (3.715 unit). Kijang Innova, Sienta, dan Yaris dengan total berkontribusi 2.570 unit.

“Sejak lima tahun terakhir, Fortuner konsisten menjadi model SUV penyumbang terbesar bagi ekspor Toyota Indonesia. Di tahun ini, Toyota menargetkan pertumbuhan ekspor di atas 5 persen, meski situasi makro ekonomi dunia masih tidak menentu. Saat ini kami fokus mencari pasar-pasar ekspor non tradisional baru untuk mencapai target tersebut,” ujar Bob Azam, Direktur Administrasi, Korporasi, dan Hubungan Eksternal PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), Jumat (10/5).

Selain mengapalkan kendaraan utuh bermerek Toyota, TMMIN turut mengirimkan kendaraan setengah jadi atau Complete Knock-Down (CKD), mesin utuh, serta komponen kendaraan. Hingga Maret 2019, TMMIN berhasil mengekspor CKD sebanyak 9.900 unit, mesin utuh bensin 25.750 unit, mesin utuh etanol 2.360 unit, dan komponen kendaraan 26 juta unit.

Total Nilai Ekspor Toyota US$ 28,8 Miliar

Sejak pengapalan perdana pada 1987 hingga saat ini, Toyota berhasil menggenapkan angka 1,5 juta unit akumulasi ekspor kendaraan utuh Toyota dengan estimasi nilai ekspor lebih dari US$ 28,8 miliar. Hingga kini produk otomotif dalam negeri mampu menembus lebih dari 80 negara tujuan ekspor di kawasan Asia Pasifik, Timur Tengah, Amerika Latin, dan Afrika.

“Capaian 1,5 juta kumulatif ekspor ini tidak lain didukung oleh kekuatan merek Toyota yang terbukti mampu memenuhi kebutuhan pelanggan di berbagai belahan dunia. Kami berharap konsistensi aktivitas ekspor Toyota dapat membantu tercapainya keseimbangan neraca perdagangan nasional di tengah kondisi ekonomi global yang kurang menguntungkan,” pungkas Bob.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Baca Selengkapnya
Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Total penjualan mobil hybrid Toyota mencapai 33.603 unit per November, meraih pangsa pasar 54,3 persen di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya
Daihatsu Pertahankan Titel Merek Terbesar Kedua di Indonesa 15 Tahun Berturut-turut

Daihatsu Pertahankan Titel Merek Terbesar Kedua di Indonesa 15 Tahun Berturut-turut

Daihatsu membukukan penjualan ritel 194.108 unit pada tahun lalu, naik 2,9 persen.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) merilispara pemenang setiap kategori Forwot Cars dan Motorcycle of the Year 2023, kemarin.

Baca Selengkapnya
10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

Mobil hybrid makin populer di Indonesia sejak era elektrifikasi. Volume penjualannya tumbuh hingga mencapai hampir 70 ribu unit di tahun ini.

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik BYD Asal China Segera Masuk Pasar RI, Luhut: Akan Bawa Era Baru

Mobil Listrik BYD Asal China Segera Masuk Pasar RI, Luhut: Akan Bawa Era Baru

Luhut optimis kedatangan BYD akan disambut dengan baik oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pengemudi Fortuner Ternyata Pengusaha, Ini Motifnya Pakai Pelat Dinas TNI Palsu

VIDEO: Pengemudi Fortuner Ternyata Pengusaha, Ini Motifnya Pakai Pelat Dinas TNI Palsu

Pengemudi Toyota Fortuner arogan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek akhirnya diringkus pihak kepolisian

Baca Selengkapnya