Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Emtek Group Berbagi Wawasan Penting Bentuk Industri di 2023

Emtek Group Berbagi Wawasan Penting Bentuk Industri di 2023 Emtek Group. ©Emtek Group

Merdeka.com - Melewati tahun 2022 dengan berbagai kolaborasi hebat, para leaders Emtek menyambut tahun 2023 bersama para stakeholder di industri melalui acara tahunan Emtek Connect mengangkat tema Reimagine: Tomorrow.

Bertempatan di studio lantai 8 SCTV Tower, para leaders Emtek berbagi wawasan penting yang akan membentuk industri di tahun 2023, seperti evolusi lanskap dan platform media, transformasi konten melalui inovasi, redefinisi acara offline pascapandemi, pergeseran dinamika media sosial, dan peran penting dari influencer.

Sebanyak 12 leaders Emtek ikut serta dalam acara tersebut, diawali oleh Direktur Utama Emtek Alvin Sariaatmadja dan diikuti oleh, Managing Director Emtek Sutanto Hartono, Programming Director SCM Harsiwi Achmad, COO Vidio Hermawan Sutanto, Managing Director Vidio Monika Rudijono, COO Screenplay Production Wicky Olindo, CEO Sinemart David Suwarto.

Kemudian, Managing Director Whisper Media Manav Kapoor, CEO VIP Production Indra Yudhistira, CEO Samara Group Ben Soebiakto, Deputy CEO KLY & EmtekEx Danny Purnomo, hingga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu Co-founder dan Chairman Rans Entertainment memamerkan wawasan ini melalui presentasi penting, sesi panel yang berwawasan, demonstrasi teknologi terkemuka, dan bahkan pameran interaktif langsung, Whisper Studio.

Pertama, Emtek dengan kekuatan multi platform media mulai dari konvensional free-to-air TV hingga platform digital, menghadirkan sesi REIMAGINE: PLATFORM dengan Managing Director EMTEK Sutanto Hartono dan COO Vidio Hermawan Sutanto berbagi perspektif kunci tentang evolusi platform dan lanskap media, memberi kita pemahaman yang lebih dalam tentang ekspansi konstan industri media dan bagaimana kemajuan adtech memungkinkan pengiklan untuk menargetkan audiens secara tepat.

Mereka menilai, konten menjadi kunci kesuksesan suatu platform dengan menghadirkan pengguna atau penonton. Dalam REIMAGINE: CONTENT, Managing Director Vidio Monika Rudijono, Direktur SCM dan CEO SinemArt David Suwarto dan CEO Screenplay Films Wicky V. Olindo menegaskan bahwa inovasi adalah kunci tidak hanya dalam membentuk teknologi, tetapi juga dalam memahami dan menyampaikan apa yang ingin dilihat oleh orang Indonesia.

Sementara itu, Managing Director Whisper Media Manav dan CEO VIP EMTEK Indra Yudhistira menjelaskan bagaimana teknologi dapat menjadi pengubah permainan bagi industri ini. Mereka menyoroti kekuatan teknologi dalam meningkatkan pembuatan konten melalui realitas yang diperluas, membuat hal yang tidak mungkin menjadi mungkin.

Virtual production dari Whisper Studio bahkan memukau para tamu undangan yang terdiri dari agency dan advertiser. Manav menggunakan teknologi Whisper Studio dengan real time rendering serta menyatukan dunia virtual dan nyata. Teknologi ini memungkinkan crew dan tim produksi untuk tidak lagi berpindah-pindah lokasi untuk syuting, karena semuanya dapat dilakukan di studio blue screen.

Manav pun mencobanya dengan melakukan sesi interview di mana Managing Director Whisper Studio dari SCTV Tower Senayan dengan Beverly Gunawan yang berada di studio Whisper Studio di Penta Kebun Jeruk, yang seolah-olah terlihat keduanya berada di ruangan yang sama.

Bahkan keduanya sempat berjalan-jalan ke dunia virtual yang meliputi museum Indomie hingga ke pantai. Teknologi dari Madrid, Spanyol ini menjadi gebrakan dalam menciptakan produksi yang cost effective dan memungkinkan seorang talent untuk dapat syuting di berbagai lokasi bahkan beberapa project di set yang sama.

Emtek yang telah melebarkan sayap ke industri event dan sosial media pun juga menyadari pentingnya suatu experience atau pengalaman seseorang dalam mengkonsumsi konten. Dalam sesi REIMAGINE: EXPERIENCE, mengatasi tantangan dunia pasca pandemi dengan pandangan yang segar menjadi topik bagi Group CEO dan co-Founder SAMARA Group Ben Soebiakto yang berbicara tentang peremajaan acara offline dan bagaimana mereka menjadi pusat baru pembuatan konten.

Deputi CEO KLY dan Emtek EX Danny Purnomo juga menyoroti pergeseran dinamika media sosial di dunia pasca pandemi, terutama dalam menjaga keterlibatan audiens.

Dalam Reimagine: Influencing, Co-founder dan Chairman RANS Entertainment Raffi Ahmad dan Co-founder dan CEO RANS Entertainment Nagita Slavina berbagi pengalaman langsung mereka tentang bagaimana influencer dapat memiliki peran penting tidak hanya dalam membentuk budaya , tetapi juga mengubah industri media.

Dalam sesi ini, Nagita menampilkan TOKO MAMA GIGI secara live di atas panggung, streaming secara bersamaan di beberapa situs & platform niaga, di mana semua hasilnya disumbangkan untuk amal. Nagita bahkan melelang blazer pribadi Raffi secara online dan offline di acara Emtek Connect, di mana dana penawaran tertinggi akan diarahkan untuk kegiatan amal.

Sebagai informasi, malam Emtek Connect 2023 dihadiri oleh lebih dari 50 brands dan agencies, dengan nama-nama besar seperti: Unilever, Indofood, Tempo Scan, Paragon, Sido Muncul, Shopee, Indosat Ooredoo Hutchinson, Group M, Gojek, Tokopedia, Hyundai, Nestle, Mandiri, BNI, XL, BRI, Danone, Smartfren, P&G, Lazada,L'oreal, VIVO, Samsung, Wings, Dentsu, IPG, Kalbe, Orang Tua, Mayora, Garuda Food, HMS, Alosis.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Managing Director Emtek Sutanto Bicara Perkembangan Industri TV dan AI di Forum APMF 2024
Managing Director Emtek Sutanto Bicara Perkembangan Industri TV dan AI di Forum APMF 2024

Dalam pemaparannya, Sutanto mengatakan, jumlah masyarakat yang menonton televisi saat ini mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Ratusan Pemangku Kepentingan dan Perusahaan Kumpul Bahas Transformasi Digital, Apa Hasilnya?
Ratusan Pemangku Kepentingan dan Perusahaan Kumpul Bahas Transformasi Digital, Apa Hasilnya?

100 pemangku kepentingan utama baik dari regulator maupun perusahaan publik dan swasta dalam event Siemens Indonesia Executive Summit.

Baca Selengkapnya
Terus Komitmen Berikan Layanan Terbaik, Telkom Kembangkan Next-Generation Digital Connectivity
Terus Komitmen Berikan Layanan Terbaik, Telkom Kembangkan Next-Generation Digital Connectivity

Seiring dengan perkembangan di bidang teknologi, Telkom Indonesia terus mengembangkan layanan Next-Generation Digital Connectivity.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hadirkan Inovasi Berbasis AI, LG World Premiere Usung Visi 'Menciptakan Kembali Masa Depan'
Hadirkan Inovasi Berbasis AI, LG World Premiere Usung Visi 'Menciptakan Kembali Masa Depan'

LG memperkenalkan visi baru sekaligus tema yang diusung dalam partisipasinya di gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2024.

Baca Selengkapnya
Sambangi Emtek Grup, Bupati Kendal Dico Ulas Keberhasilan Selama Memimpin
Sambangi Emtek Grup, Bupati Kendal Dico Ulas Keberhasilan Selama Memimpin

Pemkab Kendal telah menyiapkan UMKM Center untuk memfasilitasi seluruh pelaku usaha.

Baca Selengkapnya
Begini Langkah Industri Perkuat Komunitas Etherium Indonesia
Begini Langkah Industri Perkuat Komunitas Etherium Indonesia

Devcon mengumumkan akan menyelenggarakan Devcon ke-7 yang akan berlokasi di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali
Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali

Telkom siap berkolaborasi mendukung langkah Pemprov Bali menerapkan pungutan bagi wisatawan asing.

Baca Selengkapnya
Telkom Beri Solusi Digitalisasi Bisnis Usaha Wisata Kecil Menengah
Telkom Beri Solusi Digitalisasi Bisnis Usaha Wisata Kecil Menengah

DigiTiket dari Indibiz tawarkan kemudahan pencatatan data dan sistem tiket.

Baca Selengkapnya
Rumah Sakit EMC Hadirkan Transformasi Digital dan Speciality Center Berkelas Internasional untuk Masyarakat Indonesia
Rumah Sakit EMC Hadirkan Transformasi Digital dan Speciality Center Berkelas Internasional untuk Masyarakat Indonesia

Transformasi digital serta layanan yang unggul dan terpercaya menjadi kelebihan EMC Healthcare.

Baca Selengkapnya