Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ekspansi Grab ke Jayapura Jadi Simbol Swasta Mampu Berkembang di Indonesia Timur

Ekspansi Grab ke Jayapura Jadi Simbol Swasta Mampu Berkembang di Indonesia Timur grabbike. ©google

Merdeka.com - Kehadiran Grab sebagai platform penyedia layanan jasa transportasi berbasis teknologi di Kupang, Nusa Tenggara Timur dan Jayapura, Papua menjadi sektor swasta pertama di Indonesia Timur. Sebab, tidak banyak perusahaan swasta yang sukses di kota-kota besar mau dan berani mengembangkan sayap bisnis ke wilayah-wilayah timur Indonesia.

"Grab ini sebagai perintis dalam perkembangan sektor swasta di dua wilayah tersebut," kata Komisaris Utama Telkom Indonesia, Bambang Brodjonegoro dalam diskusi Dampak Grab pada Perekonomian dan Sosial Budaya di Kupang dan Jayapura, Jakarta, Rabu (11/10).

Bambang menjelaskan, pergerakan ekonomi di Indonesia Timur lebih banyak didominasi APBD yang dikelola pemerintah daerah. Sementara peran sektor swasta lokal maupun nasional masih terbatas.

"Di Kupang dan Jayapura itu ekonominya atau PDB mereka lebih banyak didorong pemerintah sedangkan peran swasta terbatas baik skala lokal maupun nasional," kata dia.

Maka ekspansi yang dilakukan Grab di Indonesia Timur bisa menjadi simbol atau sinyal adanya peluang untuk sektor swasta di daerah-daerah. Ini sekaligus upaya mematahkan anggapan kehadiran sektor swasta di daerah-daerah terdepan, terpencil dan tertinggal (3T) akan mengalami kesulitan.

"Sekarang kan ada semacam pendapat kalau swasta jangan masuk situ (wilayah-wilayah Indonesia Timur) dulu karena berat, entah perizinan atau potensi ekonominya," kata dia.

Kehadiran Grab, kata Bambang akan menjadi perhatian sektor swasta lainnya untuk mencari potensi yang bisa dikembangkan. Sehingga bisa menyerap tenaga kerja lokal sekaligus menambah pekerja formal.

Meskipun para mitra yang tergabung dalam Grab tidak berstatus karyawan, namun dia berharap Grab bisa bekerja sama dengan pemerintah agar para mitra menjadi peserta asuransi pemerintah yakni BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan. Hal ini sebagai cara melatih para masyarakat yang sebelumnya bekerja di sektor informal untuk masuk ke sektor formal.

"Mulai melatih para pekerja yang ada di situ belajar masuk ke sektor formal," kata dia.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terungkap, Begini Strategi Bappebti Kembangkan Ekonomi Digital di Indonesia
Terungkap, Begini Strategi Bappebti Kembangkan Ekonomi Digital di Indonesia

Nilai ekonomi digital Indonesia diperkirakan akan mencapai USD 146 miliar pada tahun 2025. Angka tersebut menjadi yang terbesar di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
ADB Ingatkan Kenaikan Harga Beras Bisa Ganggu Perekonomian di Asia-Pasifik
ADB Ingatkan Kenaikan Harga Beras Bisa Ganggu Perekonomian di Asia-Pasifik

ADB mengingatkan kenaikan harga beras bisa mengganggu perekonomian Asia-Pasifik yang diramal mampu tumbuh 4,9 persen di 2024.

Baca Selengkapnya
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1

Ini merupakan pertumbuhan triwulan tertinggi sepanjang periode 2019-2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo Janjikan Pertumbuhkan Ekonomi 8 Persen Jika Jadi Presiden Selanjutnya
Prabowo Janjikan Pertumbuhkan Ekonomi 8 Persen Jika Jadi Presiden Selanjutnya

Untuk mencapai Indonesia emas tahun 2045, mulai tahun 2025 dibutuhkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di angka 6 persen hingga 7 persen.

Baca Selengkapnya
Prabowo Optimis Hilirisasi Dorong Ekonomi Indonesia Tumbuh 2 Digit: Ini Bukan Omong Kosong!
Prabowo Optimis Hilirisasi Dorong Ekonomi Indonesia Tumbuh 2 Digit: Ini Bukan Omong Kosong!

Prabowo bilang proyeksi pertumbuhan ekonomi tinggi ini hasil kajian dari tim khususnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Rajin Bagi-Bagi Bansos, Tapi Ekonomi Indoensia Diramal Hanya Tumbuh 5,04 Persen Sepanjang 2023
Jokowi Rajin Bagi-Bagi Bansos, Tapi Ekonomi Indoensia Diramal Hanya Tumbuh 5,04 Persen Sepanjang 2023

Proyeksi ini lebih rendah dibandingkan pertumbuhan ekonomi 2022 yang mencapai 5,31 persen (yoy).

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diyakini Bakal Naik Usai Pemilu 2024
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diyakini Bakal Naik Usai Pemilu 2024

Terdapat empat aspek yang dapat memengaruhi pertumbuhan ekonomi di Indonesia ke depan.

Baca Selengkapnya
Paparkan Realisasi Investasi, Menteri Bahlil: Mudah-mudahan Saya Enggak Dikasih Nilai 11/100
Paparkan Realisasi Investasi, Menteri Bahlil: Mudah-mudahan Saya Enggak Dikasih Nilai 11/100

Dia berharap agar penerus kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mampu mempertahankan stabilitas ekonomi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi

Menurut Jokowi, pertumbuhan ekonomi Indonesia banyak dikontribusikan oleh belanja konsumsi masyarakat hingga masuknya investasi.

Baca Selengkapnya