Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengungsi di Masjid, Detik-Detik Warga Cianjur Dikagetkan Gempa Susulan saat Tidur

Mengungsi di Masjid, Detik-Detik Warga Cianjur Dikagetkan Gempa Susulan saat Tidur Video Gempa Susulan Cianjur. Tiktok/@realrizalhidayat81 ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Gempa susulan di Cianjur sering terdeteksi pasca gempa utama bermagnitudo 5,6 terjadi pada Senin lalu. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, hingga Jumat 25 November sore, setidaknya gempa susulan sudah terjadi sebanyak 248 kali.

Sepekan berlalu, ribuan warga kini masih tinggal di pengungsian karena takut akan adanya gempa susulan. Sebuah video merekam detik-detik kepanikan warga saat gempa susulan terjadi terekam dalam video CCTV dan dibagikan oleh akun Tiktok @realrizalhidayat81. Simak ulasannya:

Pengungsi Dikagetkan Gempa Susulan

video gempa susulan cianjur

Tiktok/@realrizalhidayat81 ©2022 Merdeka.com

Melansir dari unggahan di akun Tiktok @realrizalhidayat81, membagikan video rekaman CCTV memperlihatkan detik-detik saat warga Cianjur dikagetkan dengan gempa susulan ketika sedang tidur.

"Ya Allah Yaa robbii gempa susulan masih lum berhenti sampe tadi mlm, terjadi lagi sekitar pkl 2 dini hari," tulis keterangan video.

Dalam video, terlihat beberapa orang yang sedang tertidur di dalam masjid untuk mengungsi tiba-tiba dikagetkan dengan suara getaran dari pintu dan jendela masjid.

Langsung Lari Ketakutan

video gempa susulan cianjur

Tiktok/@realrizalhidayat81 ©2022 Merdeka.com

Sontak, para warga yang sedang tertidur pulas pun langsung bangun dan lari berhamburan keluar. Warga yang panik dengan gempa susulan itu langsung berlari menyelamatkan diri dan keluar dari dalam masjid. "Ini di masjid tempat kelahiranku, masih ada sanak saudara yang tinggal di sana. Semoga Allah senantiasa melindungi semuanya dari segala marabahaya Aamiin ya robbalalamin," tulis keterangan.

Gempa Cianjur

Hingga Minggu (27/11), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, terdapat 321 korban meninggal dunia akibat gempa di Cianjur. "Hari ini ditemukan tiga jenazah. Dengan ditemukannya tiga ini, sampai hari ini, yang meninggal 321 orang. Kemudian yang masih hilang masih ada 11 korban," kata Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto dalam konferensi persnya.Korban yang masih dirawat di rumah sakit baik di Cianjur maupun telah dirujuk adalah 108 orang. Lalu, sekitar 73.874 orang tinggal di pengungsian."Jadi semuanya seluruh Kabupaten Cianjur ada 325 titik pengungsian dan 183 itu yang terpusat. Terpusat di sini adalah kekuatan yang mengungsi di atas 25 orang. Kemudian ada 142 titik pengungsian mandiri artinya masyarakat yang mendirikan tempat-tempat pengungsian di sekitar rumahnya masing-masing dengan kekuatan di bawah 25 orang," jelas Suharyanto.Akibat gempa yang terjadi, BNPB mencatat terdapat sekitar 27.434 rumah rusak berat. Lalu, 13.070 rumah rusak sedang, dan 22.124 rusak ringan. Sehingga, total rumah warga yang mengalami kerusakan adalah 62.628 rumah.

 

 

(mdk/khu)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Caleg Gagal dari NasDem Bakar Petasan di Masjid, Seorang Nenek Meninggal Diduga Kaget
VIDEO: Caleg Gagal dari NasDem Bakar Petasan di Masjid, Seorang Nenek Meninggal Diduga Kaget

Inilah detik-detik video seorang pria menyalakan petasan di masjid.

Baca Selengkapnya
Viral Usai Diunggah Ridwan Kamil, Pemuda Buang Sampah Sembarang ke Sungai di Cianjur Minta Maaf
Viral Usai Diunggah Ridwan Kamil, Pemuda Buang Sampah Sembarang ke Sungai di Cianjur Minta Maaf

Pada video itu tampak empat pemuda berdiri berjejer. Salah satunya membacakan permohonan maaf sambil memegang ponsel.

Baca Selengkapnya
Bawaslu RI Turun Tangan Usut Dugaan Kampanye dalam Gereja di Makassar
Bawaslu RI Turun Tangan Usut Dugaan Kampanye dalam Gereja di Makassar

Video dugaan kampanye dalam gereja di Sulawesi Selatan tersebar di media sosial (medsos). Kasus itu menjadi perhatian Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mau Intip Wajah Jemaah, Guru SD Ini Menyamar Pakai Cadar Masuk Masjid Saf Perempuan
Mau Intip Wajah Jemaah, Guru SD Ini Menyamar Pakai Cadar Masuk Masjid Saf Perempuan

Video pelaku menyamar sebagai jemaah perempuan dan diamankan pengurus masjid viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Aksi Pemuda Bersihkan Tempat Wudu Masjid Ini Viral, Tuai Pujian
Aksi Pemuda Bersihkan Tempat Wudu Masjid Ini Viral, Tuai Pujian

Ia menyikat dinding dari ujung ke ujung, kemudian dilanjutkan dengan lantai penuh lumut.

Baca Selengkapnya
Keseruan Jenderal Dudung Ngasuh Cucu ke Tempat Bermain, Cucunya Lincah Banget Bikin Gemas
Keseruan Jenderal Dudung Ngasuh Cucu ke Tempat Bermain, Cucunya Lincah Banget Bikin Gemas

Momen seru eks Kasad Jenderal (Purn) Dudung Abdurachman saat mengasuh cucunya.

Baca Selengkapnya
8 Cara Ngabuburit yang Seru, Lakukan Ini agar Puasa Lebih Berwarna
8 Cara Ngabuburit yang Seru, Lakukan Ini agar Puasa Lebih Berwarna

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 cara ngabuburit yang seru, mulai dari berburu takjil gratis, hingga ikut dalam kajian yang diadakan di masjid-masjid.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Geger Suami Mustilasi Istri di Ciamis, Bagian Tubuh Korban Dibawa Keliling Kampung
VIDEO: Geger Suami Mustilasi Istri di Ciamis, Bagian Tubuh Korban Dibawa Keliling Kampung

Masalah ekonomi diduga menjadi tekanan hingga menyebabkan TR mengalami perubahan kejiwaan.

Baca Selengkapnya