Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Atur Izin Aplikasi di iPhone, Cegah Penyalahgunaan Data Pelanggan

Cara Atur Izin Aplikasi di iPhone, Cegah Penyalahgunaan Data Pelanggan iPhone. © Gizmodo.com

Merdeka.com - Saat menggunakan aplikasi iPhone untuk pertama kalinya, kamu mungkin diminta untuk memberikan akses aplikasi ke fitur lain di ponsel, seperti kamera. Dengan mengklik "Izinkan", secara tidak sadar kamu memberikan akses aplikasi ke informasi pribadimu dan orang-orang terdekat.

Dilansir dari CNET, Selasa (29/11), aplikasi tersebut dapat membagikan data pribadi ke pemasaran digital dan perusahaan teknologi iklan tanpa sepengetahuan pengguna. Perusahaan seperti Apple dan Facebook bahkan menghadapi tuntutan hukum dan denda karena diduga menyalahgunakan data pengguna itu.

Jika kamu telah memberikan izin tertentu kepada aplikasi iPhone pihak ketiga, kamu dapat mencabutnya kapan saja dengan masuk ke Pengaturan di iPhone dan klik menu Privasi & Keamanan.

Di Privasi & Keamanan, kamu dapat memilih fungsi seperti Kontak, Foto, dan Kamera untuk melihat aplikasi pihak ketiga yang meminta izin mengakses informasi ini. Misalnya pada Kontak, dapat menunjukkan bahwa aplikasi notes memiliki akses ke daftar kontakmu. Kamu dapat menonaktifkannya untuk menghentikan akses.

Selain mencabut izin aplikasi, kamu juga dapat menyesuaikan aplikasi mana yang dapat mengakses data lokasi. Jika mengklik Layanan Lokasi di dekat bagian atas menu, kamu dapat mengaktifkan atau menonaktifkan layanan ini untuk semua atau beberapa aplikasi yang ada. Kamu juga dapat mengklik menu Bagikan Lokasi Saya untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Temukan iPhone Saya, serta dengan kontak mana kamu berbagi lokasi.

Ada juga opsi di Privasi & Keamanan yang disebut Apple Advertising. Ketuk ini untuk melihat informasi penargetan iklan Apple, dan aktifkan atau nonaktifkan iklan yang dipersonalisasi ini. Apple mengatakan mematikan iklan yang dipersonalisasi akan membuat iklan yang kamu lihat di App Store, Apple News, dan Saham menjadi kurang relevan denganmu, tetapi mungkin tidak mengurangi jumlah iklan yang kamu lihat di aplikasi tersebut.

Kamu juga dapat mengaktifkan Laporan Privasi Aplikasi dari menu Privasi & Keamanan. Laporan ini menunjukkan seberapa sering aplikasi mengakses data kita dan menunjukkan aktivitas jaringan setiap aplikasi serta domain web mana yang dihubungi aplikasi.

Untuk mengaktifkan laporan itu, klik Laporan Privasi Aplikasi, lalu Aktifkan Laporan Privasi Aplikasi. Pada awalnya, kamu tidak akan melihat informasi apa pun, tetapi saat kamu menggunakan aplikasi, laporan akan terisi. Setelah itu, aplikasi mana yang paling banyak membagikan data kita akan terlihat, dan kita dapat mengambil langkah-langkah untuk membatasi berapa banyak data yang dapat diakses oleh aplikasi tersebut.

Reporter magang: Dinda Khansa Berlian

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hanya Pakai iPhone Bisa Melacak Lubang Hitam yang Misterius, Ini Nama Aplikasinya
Hanya Pakai iPhone Bisa Melacak Lubang Hitam yang Misterius, Ini Nama Aplikasinya

Berikut nama aplikasi yang hanya tersedia di iPhone untuk mengecek lubang hitam.

Baca Selengkapnya
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?

Mengapa Apple memutuskan hal itu jika mereka benar-benar menghentikan pengembangan iPhone layar lipat?

Baca Selengkapnya
Perkuat IKM, Pemkab Paser Sosialisasi dan Pengisian Data SIINas
Perkuat IKM, Pemkab Paser Sosialisasi dan Pengisian Data SIINas

SIINas merupakan aplikasi yang dapat mempermudah dan mempercepat proses penyampaian data.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menjaga Privasi di Internet, Makin Jadi Tuntutan
Menjaga Privasi di Internet, Makin Jadi Tuntutan

Menjadi penting bagi masyarakat yang ingin menjaga privasinya.

Baca Selengkapnya
Top Up hingga Langganan Aplikasi Bisa Setengah Harga! Cek Caranya Dulu Yuk
Top Up hingga Langganan Aplikasi Bisa Setengah Harga! Cek Caranya Dulu Yuk

Pakai aplikasi DANA, dari kegiatan top up hingga berlangganan aplikasi favorit jadi lebih murah.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Pengguna Internet Indonesia Ternyata Dikuasai Orang-orang Ini
Terungkap, Pengguna Internet Indonesia Ternyata Dikuasai Orang-orang Ini

Siapa mereka? Berikut orang-orang yang menguasai internet Indonesia.

Baca Selengkapnya
Wajib Tanda Tangani Perjanjian, ini Momen Wanita Beri Kado iPhone untuk Adik Laki-Lakinya, Suratnya Jadi Sorotan
Wajib Tanda Tangani Perjanjian, ini Momen Wanita Beri Kado iPhone untuk Adik Laki-Lakinya, Suratnya Jadi Sorotan

Tak hanya memberikan hadiah, wanita ini juga menyodorkan sebuah surat perjanjian yang harus ditandatangani oleh adiknya. Apa isi surat tersebut?

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Penukaran Uang di Istora Senayan Full hingga Akhir Maret
Pendaftaran Penukaran Uang di Istora Senayan Full hingga Akhir Maret

Masyarakat yang sudah mendaftar di aplikasi PINTAR bisa menukar uang maksimal Rp4 juta per orang.

Baca Selengkapnya
Bocah Niat Bayar Tagihan Beli iPhone Rp 50 Ribu di Minimarket, Aksi Sang Kasir Sadarkan Jika Kena Tipu Ini Jadi Sorotan
Bocah Niat Bayar Tagihan Beli iPhone Rp 50 Ribu di Minimarket, Aksi Sang Kasir Sadarkan Jika Kena Tipu Ini Jadi Sorotan

Seorang anak hendak berniat membayar tagihan pembelian iPhone Rp 50 ribu di minimarket.

Baca Selengkapnya