Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wasekjen PKB: Hitungan bumi dan langit para kiai, Cak Imin bawa kemenangan Jokowi

Wasekjen PKB: Hitungan bumi dan langit para kiai, Cak Imin bawa kemenangan Jokowi AIRLANGGA TEMUI CAK IMIN. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mengatakan, partainya belum memiliki rencana lain di luar mendukung Joko Widodo (Jokowi) sebagai cawapres. Sebab, dia meyakini Jokowi bakal mendengarkan dan mengabulkan aspirasi para kiai.

Pernyataan tersebut menanggapi usulan kiai Nahdlatul Ulama yang meminta Jokowi memilih Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin sebagai cawapres.

"Saya tidak kebayang sama sekali akan keluar dari koalisi Jokowi, saya yakin pak Jokowi akan mendengarkan dengan mendalam aspirasi para kiai dan mengabulkannya," kata Daniel melalui pesan singkat, Selasa (7/8).

Menurutnya, Cak Imin merupakan tokoh yang tepat mendampingi Jokowi. Sebab, keluarnya nama Cak Imin sudah berdasarkan berbagai pertimbangan para kiai.

"Masukan itu berdasarkan hitungan bumi dan langit para kiai bahwa Cak Imin akan membawa kemenangan untuk pak Jokowi, melalui proses spiritual yang dalam dan masukan-masukan rakyat di basis," ujarnya.

Daniel menuturkan, belum ada rencana cadangan apabila Cak Imin tak dipilih. Dia menyebutkan, seharusnya ada pertemuan kembali dengan para kiai, namun belum ada rencana bakal digelar.

"Harusnya (pertemuan dengan kiai dalam waktu dekat) tapi saya belum dengar," ucapnya.

Sebelumnya, Ketua PBNU Said Aqil Siroj menerima kunjungan dari para kiai se-Indonesia. Kepada Said Aqil, para kiai mengusulkan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menjadi Cawapres untuk Jokowi di Pilpres 2019.

"Malam hari ini di PBNU Pak Said Aqil telah menerima usulan dari kiai sepuh. Para kiai Nusantara ini intinya menyampaikan bahwa salah satu kader NU terbaik yaitu Cak Imin yang menjabat selalu Ketum DPP PKB, adalah salah satu kader yang diusulkan jadi calon Wakil Presiden untuk digandengkan dengan Pak Jokowi di Pilpres tahun ini," jelas Sekjen PBNU Helmy Faishal Zaini di Kantor PBNU Jakarta, Sabtu (4/8).

Menurut dia, usulan yang disampaikan para kiai merupakan aspirasi dari masyarakat baik santri atau jemaah. Para kiai yang hadir merupakan pemilik pesantren besar di berbagai daerah.

"Para kiai sepuh yang sangat berpengaruh di masing-masing daerahnya, dan tentu aspirasi yang disampaikan malam ini merupakan bagian penting dalam perhelatan demokrasi ke depan," ucap Helmy.

Presiden Joko Widodo menanggapi santai permintaan kiai yang menginginkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai Cawapres. Menurutnya rekomendasi kiai itu sebagai hal yang baik.

"Ya baik-baik sekali, baik rekomendasi mungkin baik ya," kata Jokowi usai pembekalan Caleg PDIP di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Minggu (5/8).

Terpisah, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyambut baik rekomendasi tersebut. Pihaknya hanya bisa menunggu keputusan soal Cawapres dari Jokowi.

"Kita lihat rekomendasi banyak disuarakan merupakan hal yang wajar dan bagian dari demokrasi penyampaian aspirasi. Kami meyakini Pak Jokowi akan mendengar masukan tersebut," ucapnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cak Imin Ngaku Belum Diundang Jokowi, Ingatkan Tidak Memihak Capres
Cak Imin Ngaku Belum Diundang Jokowi, Ingatkan Tidak Memihak Capres

Cak Imin mengaku belum melihat Jokowi memihak kepada salah satu pasangan calon.

Baca Selengkapnya
Kata Cak Imin soal Jokowi Naikkan Tukin Pegawai Bawaslu Jelang Pemilu 2024
Kata Cak Imin soal Jokowi Naikkan Tukin Pegawai Bawaslu Jelang Pemilu 2024

Cak Imin mengatakan, cara kerja sesuai selera tak bisa dilanjutkan lagi.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: Pak Jokowi Sudah Saya Ingatkan Berkali-Kali, Jangan Berpihak Meskipun Anakmu Maju
Cak Imin: Pak Jokowi Sudah Saya Ingatkan Berkali-Kali, Jangan Berpihak Meskipun Anakmu Maju

Cak Imin mengaku sudah berkali-kali mengingatkan Presiden Jokowi untuk tidak berpihak meskipun anaknya Gibran maju Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gus Halim: Jokowi Titip Salam ke Cak Imin, Apresiasi Pencapaian Raihan Suara PKB
Gus Halim: Jokowi Titip Salam ke Cak Imin, Apresiasi Pencapaian Raihan Suara PKB

Jokowi mengapresiasi pencapaian diraih PKB di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Jawaban Santai Cak Imin Dapat Salam dari Jokowi
Jawaban Santai Cak Imin Dapat Salam dari Jokowi

Pesan Jokowi untuk Cak Imin itu sebelumnya dititipkan lewat dua kader PKB yang menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Kakak Cak Imin dan Ida Fauziah Temui Jokowi, Lapor Suara PKB 'Pecah Telur'
Kakak Cak Imin dan Ida Fauziah Temui Jokowi, Lapor Suara PKB 'Pecah Telur'

Mereka melapor ke Jokowi mengenai perolehan suara PKB di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya
Cara Aman Angkat Benda Berat Agar Tidak Cedera
Cara Aman Angkat Benda Berat Agar Tidak Cedera

Cara Aman Angkat Benda Berat Agar Tidak Cedera, Penting Diketahui

Baca Selengkapnya
Respons Cak Imin soal Hadi Tjahjanto Bakal Dilantik Jadi Menko Polhukam dan AHY Menteri ATR
Respons Cak Imin soal Hadi Tjahjanto Bakal Dilantik Jadi Menko Polhukam dan AHY Menteri ATR

Presiden Jokowi membenarkan bahwa ada pelantikan menteri pada Rabu besok.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Tunggu Kedatangan Prabowo Sowan ke PKB Usai Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih
Cak Imin Tunggu Kedatangan Prabowo Sowan ke PKB Usai Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih

Cak Imin belum bisa memastikan apakah tamu yang menjanjikan akan bersilaturahmi benar datang atau tidak.

Baca Selengkapnya
Isu Pemakzulan Jokowi Cuma Taktik Pengalihan Isu
Isu Pemakzulan Jokowi Cuma Taktik Pengalihan Isu

Ia menduga, wacana pemakzulan mungkin adalah taktik pengalihan isu atau refleksi kekhawatiran pendukung calon lain akan kekalahan.

Baca Selengkapnya