Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Koalisi dengan Gerindra, PKB: Belum Ada Figur Selain Prabowo-Cak Imin

Koalisi dengan Gerindra, PKB: Belum Ada Figur Selain Prabowo-Cak Imin Prabowo Subianto-Cak Imin di Kertanegara. Liputan6.com

Merdeka.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyatakan tak mempermasalahkan apabila Ketua Umum Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menjadi calon wakil presiden dalam koalisi PKB-Gerindra. Mengingat Gerindra akan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

Wakil Sekretaris Jenderal PKB, Syaiful Huda mengatakan, dari jumlah kursi di parlemen, Gerindra memang lebih banyak dari PKB. Sehingga wajar apabila nanti penetapan kursi Capres diambil Gerindra.

"Ya kalau koalisi PKB Gerindra, tentu fatsun politiknya Gerindra secara kursi 78. Artinya, ketika koalisi dibangun tentu juga berbasis pada fatsun politik. PKB 58 kursi. Jadi kalau Gerindra ngambil kursi capres ya itu wajar dan PKB ngambil posisi cawapres sangat wajar. Karena bagian dari fatsun politik," katanya pada wartawan, Kamis (28/7).

Hingga saat ini, dia menegaskan tak ada nama lain selain Cak Imin yang akan didukung PKB untuk Pilpres 2024 nanti.

"Ya kalau sampai hari ini kita enggak ada figur lain PKB," ujarnya.

Meski belum ada pengumuman resmi dari koalisi PKB- Gerindra, namun Huda memastikan tak ada figur lain dari koalisi tersebut selain Prabowo-Cak Imin.

"Ya tentu sampai hari ini kan dari berbagai pertemuan kita tidak ada (deklarasi capres-cawapres), belum ada figur lain selain pak Prabowo dan Gus Muhaimin," tandasnya.

Sebelumnya, Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut Rencana Rapimnas Gerindra dari semula 30 Juli 2022 mundur menjadi 13 Agustus 2022.

Mundurnya jadwal Rapimnas menurut Dasco disebabkan adanya perubahan agenda. Semula Rapimnas hanya beragendakan deklarasi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Capres, nantinya rapat jga berisi deklarasi resmi koalisi Gerindra-PKB.

“Rapimnas pencapresan dan pengumuman koalisi akan dilakukan pada tanggal 13 Agustus, hitung-hitungan hari baiknya begitu,” kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu (27/7).

Dasco menyebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar juga akan hadir pada Rapimnas Gerindra dan deklarasi tersebut. “Ya kalau deklarasi bersama kan enggak mungkin kita sendirian,” kata dia.

Terkait apakah Cak Imin akan juga diumumkan sebagai cawapres Prabowo, Dasco tidak menjawab dengan jelas dan meminta tunggu sampai tanggal deklarasi.

“Nanti tunggu tanggal mainnya kalau itu,” pungkas dia.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit

PKB, khususnya Ketum Cak Imin merupakan orang pertama yang dikunjungi Prabowo usai penetapan sebagai Presiden terpilih di Markas PKB.

Baca Selengkapnya
Gerindra Pertimbangkan Tunjuk Artis jadi Menteri Prabowo, Apa Alasannya?
Gerindra Pertimbangkan Tunjuk Artis jadi Menteri Prabowo, Apa Alasannya?

Gerindra Pertimbangkan Tunjuk Artis jadi Menteri Prabowo, Apa Alasannya?

Baca Selengkapnya
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gerindra: Prabowo yang akan Bisa Menjembatani Hubungan Jokowi dengan PDIP
Gerindra: Prabowo yang akan Bisa Menjembatani Hubungan Jokowi dengan PDIP

Gerindra: Prabowo yang Akan Bisa Menjembatani Hubungan Jokowi dengan PDIP

Baca Selengkapnya
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam koalisi pendukung Prabowo sebagai Calon Presiden 2024 membawa angin segara kepada pengurus Partai Gerindra di daerah.

Baca Selengkapnya
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Mungkinkah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Baca Selengkapnya
Tak Menolak, PKS Pilih 'Netral' soal Timses Prabowo Dapat Jabatan di BUMN
Tak Menolak, PKS Pilih 'Netral' soal Timses Prabowo Dapat Jabatan di BUMN

Pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, mendapatkan kursi untuk menduduki jabatan sebagai komisaris di BUMN.

Baca Selengkapnya
Gerindra Tegaskan Prabowo-Gibran Tak Pernah Tawarkan Kursi Menteri ke Anies dan Ganjar
Gerindra Tegaskan Prabowo-Gibran Tak Pernah Tawarkan Kursi Menteri ke Anies dan Ganjar

Namun, Gerindra mengakui sudah berkomunikasi dengan kubu 01 dan 03.

Baca Selengkapnya
Prabowo: PKB Ingin Bekerjasama dengan Gerindra!
Prabowo: PKB Ingin Bekerjasama dengan Gerindra!

PKB gabung pemerintah Prabowo-Gibran, apakah bakal diterima koalisi?

Baca Selengkapnya