Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BPN Minta Kericuhan di Masjid Jogokariyan Diusut Tuntas

BPN Minta Kericuhan di Masjid Jogokariyan Diusut Tuntas Masjid Jogokariyan. ©2017 Merdeka.com/purnomo

Merdeka.com - Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Sodiq Mujahid mendorong polisi mengusut tuntas kericuhan yang diduga melibatkan simpatisan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Masjid Jogokariyan, Yogyakarta.

"Polisi harus mengambil tindakan tegas dan tidak cukup hanya dengan meminta maaf dan perdamaian. Insiden ini harus diusut tuntas, agar ada efek jera. Efek jera dalam hal provokasi dan perusakan masjid sangat penting sekali, agar tidak terulang pelecehan dan pengrusakan masjid dan tempat ibadah agama apapun di NKRI ke depan," Kata Sodiq dalam keterangannya, Senin (28/1) malam.

Kericuhan di sekitar Masjid Jogokariyan terjadi setelah acara deklarasi pendukung Jokowi di Stadion Mandala Krida, Minggu (27/1). Kericuhan tersebut dituding berujung pada perusakan Masjid Jogokariyan.

Tudingan perusakan Masjid Jogokariyan ini viral di media sosial. Adanya tudingan perusakan Masjid Jogokariyan yang dilakukan oleh kader PDIP ini dibantah oleh Ketua DPD PDIP DIY, Bambang Praswanto.

Bambang mengatakan, jika isu perusakan di Masjid Jogokariyan merugikan pihaknya. Bambang membantah jika ada kadernya yang merusak Masjid Jogokariyan.

Bambang menerangkan jika ada pihak tertentu yang menggoreng isu perusakan Masjid Jogokariyan. Bambang menyebut jika tidak benar jika ada kader PDIP yang melakukan perusakan terhadap Masjid Jogokariyan.

"Kami merasa dipojokkan. Isunya kami melempari masjid (Jogokariyan) itu tidak benar. Ada yang cerita teman kita ngerusak masjid. Saya enggak habis pikir masak teman-teman saya merusak masjid. Teman-teman saya bukan pencoleng dan perampok. Saya enggak yakin," ujar Bambang di DPD PDIP DIY, Senin (28/1).

Wakapolda DIY, Brigjen Pol Bimo Anggoro Seno mengatakan kericuhan tersebut telah ditangani oleh pihaknya. Saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.

Bimo menerangkan, kericuhan terjadi saat rombongan relawan pulang dari Mandala Krida. Saat itu ada beberapa relawan berusia remaja yang dianggap Bimo iseng hingga kemudian terjadilah kericuhan.

"Itu kenakalan remajalah saya katakan seperti itu. Tapi mereka dilaporkan secara hukum. Laporan masuk sudah ditangani pasti ditindaklanjuti," ujar Bimo.

(mdk/ian)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Debat Pertahanan, Sekjen PDIP: Apa Prestasi Prabowo Sebagai Menhan?
Jelang Debat Pertahanan, Sekjen PDIP: Apa Prestasi Prabowo Sebagai Menhan?

Gagasan yang digaungkan oleh Ganjar Pranowo berbeda dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Bandingkan Perbedaan Mencolok Blusukan Ganjar dan Prabowo
Sekjen PDIP Bandingkan Perbedaan Mencolok Blusukan Ganjar dan Prabowo

Jika Ganjar melakukan blusukan masyarakat berbondong-bondong hadir

Baca Selengkapnya
Politikus PDIP Sebut Keppres Pemberhentian Prabowo Harus Dicabut Sebelum Beri Pangkat Baru
Politikus PDIP Sebut Keppres Pemberhentian Prabowo Harus Dicabut Sebelum Beri Pangkat Baru

Hasanuddin menyebut membuat aturan baru tidak boleh menabrak aturan yang sudah ada.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penantian 25 Tahun, Akhirnya PKB Punya Kursi di DPRD Yogyakarta
Penantian 25 Tahun, Akhirnya PKB Punya Kursi di DPRD Yogyakarta

Solihul menilai lonjakan suara ini membawa pesan jika PKB Kota Yogyakarta adalah partai yang terbuka.

Baca Selengkapnya
Jokowi Beri Jenderal Kehormatan ke Prabowo, Begini Respons PDIP
Jokowi Beri Jenderal Kehormatan ke Prabowo, Begini Respons PDIP

Hasto juga menyebut pemberian suatu pangkat terkadang bertentangan dengan fakta-fakta yang terjadi di lapangan

Baca Selengkapnya
PNS Situbondo Diperiksa Usai Diduga Kampanye saat Beri Bantuan ke Masjid
PNS Situbondo Diperiksa Usai Diduga Kampanye saat Beri Bantuan ke Masjid

Imam ditengarai terlibat politik praktis dalam Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra Pastikan Hubungan dengan PDIP Baik, Pertemuan Prabowo-Megawati Sedang Diatur
Sekjen Gerindra Pastikan Hubungan dengan PDIP Baik, Pertemuan Prabowo-Megawati Sedang Diatur

Dia mengatakan, bahwa akan mengajak semua kekuatan untuk bersama.

Baca Selengkapnya
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?
PDIP Gaungkan Perubahan, Pertanda Akhir Hubungan dengan Jokowi?

Gaung perubahan menimbulkan pertanyaan, sebab selama ini PDI Perjuangan selalu membawa pesan keberlanjutan yang sering dikaitkan dengan motto Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Kritik Pemberian Pangkat Jenderal untuk Prabowo, Adian PDIP: Jokowi Sadar Sakiti Korban Pelanggaran HAM
Kritik Pemberian Pangkat Jenderal untuk Prabowo, Adian PDIP: Jokowi Sadar Sakiti Korban Pelanggaran HAM

Politikus PDIP, Adian Napitupulu menyatakan, pemberian pangkat jenderal kehormatan kepada Prabowo Subianto menyakiti korban pelanggaran HAM masa lalu.

Baca Selengkapnya