Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Analisis Perang Udara Jelang Demo 11 April: #SayaBersamaJokowi vs #MahasiswaBergerak

Analisis Perang Udara Jelang Demo 11 April: #SayaBersamaJokowi vs #MahasiswaBergerak Ilustrasi Twitter. ©Unsplash/Ravi Sharma

Merdeka.com - Aksi unjuk rasa yang digagas Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) baru akan digelar Senin 11 April 2022. Namun suasana panas sudah tergambar di jejaring dunia maya atau media sosial.

Terjadi perang tagar. Ada dua narasi tagar yang saling beradu di Twitter. Yakni #SayaBersamaJokowi dan #MahasiswaBergerak.

Pendiri Drone Emprit dan Media Kernels Indonesia, Ismail Fahmi memantau dan menganalisis. Fahmi menyebut kedua tagar trending topik Twitter Indonesia bertengger cukup lama. Tagar #SayaBersamaJokowi di posisi 1, sementara #MahasiswaBergerak di posisi 2.

"Jadi masing-masing tagar ingin membangun narasi prakondisi. Prakondisi sebelum demo. Tujuan dari drone emprit adalah memetajan supaya publik tahu," ujar Ismail kepada merdeka.com, Minggu (11/4).

Dia menjelaskan, selain dua tagar itu sempat muncul #turunkanJokowi.Analisisnya, tagar itu dibuat bukan oleh kalangan mahasiswa. Namun tagar itu tak bertahan lama. Diganti dengan #SayaBersamaJokowi.

"Mereka (mahasiswa) memastikan karena itu kan berseliwiran juga di internet. Drone emprit menggunakan analisa untuk memetakan itu. Nah makanya saya buat analisis kan, #turunkanjokowi itu bukan dari mahssiwa gitu clear kan."

Ismail melanjutkan, analisa perang di udara dibutuhkan. Mengingat kepentingan politik juga memanfaatkan rimba dunia maya. Berbeda dengan zaman dulu, di mana narasi politik dibangun melalui selebaran.

Dia meyakini ada pihak-pihak yang berpotensi menunggangi aspirasi mahasiswa. Dia mencontohkan munculnya#turunkanjokowi.

"Nah kalau tidak dipetakan itu publik bisa mengira narasi mahasiswa seperti yang ditunggangi tadi #turunkanjokowi nah ini kan bahaya. Jadi ini adalah pengkaburan informasi. Tidak jelas mana siapa angkat siapa, tidak jelas. Jadi malah kontra produktif malah bikin chaos malah bikin kacau," paparnya.

Bukan kali ini saja tagar tersebut beredar di dunia maya. Ismail masih ingat saat demo penolakan RUU KUHP. Mahasiswa angkat tagar #reformasidikorupsi. Lalu muncul #turunkanjokowi yang dituding berasal dari mahasiswa.

Analisis pertarungan tagar

Kemunculan pertarungan dua tagar tersebut diawali dengan #MahasiswaBergerak yang muncul pada 9 April 2022. Disusul pada hari yang sama #SayaBersamaJokowi.

"Dari sebagian percakapan yang ditangkap Drone Emprit, tagar #MahasiswaBergerak tampak lebih tinggi volume percakapannya pada 9 April 2022. Namun kemudian disalip oleh #SayaBersamaJokowi pada hari berikutnya," ujarnya.

Kemudian, Fahmi menyebut dalam setiap twit yang ditampilkan pada tagar#MahasiswaBergerak lebih kepada 'anticipation' berisi harapan (hope) agar mahasiswa aman selama demo.

Sedangkan #SayaBersamaJokowi adalah 'anger' berisi kekesalan pada mahasiswa yang mau demo menurunkan Jokowi.

Sementara untuk data rentang dan distribusi usia akun pada kedua klaster relatif sama. Dimana akun baru lebih banyak 309 akun per 6 April 2022 untuk tagar #MahasiswaBergerak. Sementara #SayaBersamaJokowi hanya 183 akun baru yang baru dibentuk 7 April 2022.

"Analisis bot memperlihatkan klaster #MahasiswaBergerak memiliki score 2.05 yang berarti postingan oleh akun terindikasi bot lebih besar dibandingkan dalam klaster #SayaBersamaJokowi dengan 1.74," jelasnya.

"Semakin tinggi score semakin besar bot atau akun yang berperilaku seperti bot," sambung Fahmi.

Enam Tuntutan Mahasiswa

Sebelumnya kabar aksi massa pada 11 April menggema usai BEM SI berencana menggeruduk Istana Negara. Dalam aksi itu, BEM SI bakal menuntut enam hal kepada Presiden Jokowi.

Enam tuntutan BEM SI itu di antaranya meminta sikap tegas Jokowi soal wacana penundaan Pemilu 2024 atau masa jabatan 3 periode, meminta agar Jokowi menunda dan mengkaji ulang UU IKN, mendesak turunnya harga komoditas, meminta Jokowi mengusut mafia minyak goreng dan mengevaluasi kementerian terkait.

Lalu ke lima, mendesak presiden untuk menyelesaikan konflik agraria, dan terakhir menuntut Jokowi menyelesaikan janji kampanye di sisa masa jabatannya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal

Menurut Jokowi, akan lebih baik apabila debat terakhir Pilpres 2024 saling menyampaikan visi yang substansial dan berguna bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jawab Anies soal Kritikan Debat: Saya Bicara untuk 3 Capres
Jokowi Jawab Anies soal Kritikan Debat: Saya Bicara untuk 3 Capres

Kritikam itu disampaikan agar debat Pilpres 2024 berikutnya berjalan lebih baik.

Baca Selengkapnya
Beda dengan Jokowi, Anies Pilih Bangun Jalur Kereta Ketimbang Jalan Tol, Ini Hitung-Hitungannya
Beda dengan Jokowi, Anies Pilih Bangun Jalur Kereta Ketimbang Jalan Tol, Ini Hitung-Hitungannya

Salah satunya, menghidupkan kembali atau reaktivasi jalur kereta di Sumbar

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Bertemu dan Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Anies: Biar Masyarakat Menilai
Jokowi Bertemu dan Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Anies: Biar Masyarakat Menilai

Anies tidak banyak berkomentar saat ditanya perihal Jokowi bertemu Prabowo dan Gibran

Baca Selengkapnya
Jejak Karir AHY: Pensiun Dini dari TNI, Gagal jadi Gubernur DKI dan Kini Menteri Anak Buah Jokowi
Jejak Karir AHY: Pensiun Dini dari TNI, Gagal jadi Gubernur DKI dan Kini Menteri Anak Buah Jokowi

Presiden Joko Widodo resmi melantik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi Menteri ATR/BPN

Baca Selengkapnya
Reaksi Santai Anies Soal Prabowo Diberi Jokowi Pangkat Jenderal Kehormatan
Reaksi Santai Anies Soal Prabowo Diberi Jokowi Pangkat Jenderal Kehormatan

Pemberian pangkat jenderal kehormatan itu menuai pro dan kontra.

Baca Selengkapnya
Ditanya Pesan Jokowi Sebelum Putuskan Hengkang dari PDIP, Begini Jawaban Maruarar Sirait
Ditanya Pesan Jokowi Sebelum Putuskan Hengkang dari PDIP, Begini Jawaban Maruarar Sirait

Langkah politik keluar dari PDI Perjuangan Maruarar ia sebut mengikuti Jokowi

Baca Selengkapnya
Tak Hadir di Riau Bareng Jokowi, Ini Alasan Megawati Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende NTT
Tak Hadir di Riau Bareng Jokowi, Ini Alasan Megawati Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Megawati mengatakan, bahwa di usia 16 tahun, Presiden Pertama RI Soekarno atau Bung Karno, sudah bergulat dengan pemikiran para tokoh-tokoh dunia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya