Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

11 Kucing Mahal di Dunia, Ketahui Karakteristik dan Harganya

11 Kucing Mahal di Dunia, Ketahui Karakteristik dan Harganya 10 Gambar Kucing Persia, Si Cantik Berwajah Datar. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kucing merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang populer di Indonesia. Selain mudah ditemukan, hewan peliharaan ini juga dikenal sangat mudah dirawat. Tingkahnya yang lucu dan menggemaskan, menjadikan hewan ini cukup digemari semua kalangan.

Seiring berjalannya waktu, kini banyak ditemukan beragam jenis kucing peliharaan. Yang mana masing-masing jenis tersebut memiliki bentuk serta karakteristik berbeda-beda. Adapun harga kucing sendiri biasanya disesuaikan dengan ras, kualitas, dan perawatannya.

Sebelum membeli kucing, sebaiknya mengetahui jenis kucing dan harganya terlebih dahulu. Hal ini penting dilakukan sebagai bahan pertimbangan kucing mana yang cocok untuk dipelihara. Berikut ini jenis kucing mahal di dunia lengkap beserta harganya, dirangkum dari Liputan6:

Kucing Bengal

kucing bengal dan 4 ras lainnya dari amerika kebanggaan negara paman sam

©2021 Merdeka.com

Kucing bengal atau Blacan merupakan jenis kucing mahal di dunia keturunan ketiga dari hasil persilangan antara kucing american shorthair dengan kucing asian leopard. Kucing yang memiliki tubuh yang besar dan gagah ini, belum begitu banyak ditemukan, sehingga harganya cukup mahal, yaitu bisa mencapai Rp10 juta hingga Rp50 juta.

Kucing Ashera

Salah satu ras kucing mahal di dunia adalah Ashera. Jenis kucing berbulu ini dapat dibanderol senilai $125.000. Harga yang fantastis untuk seekor kucing peliharaan. Ternyata hal itu karena jenis Ashera yang sangat langka. Sehingga jika membelinya, kalian menjadi salah satu dari sedikit pemilik jenis kucing luar biasa ini.

Secara estetika atau penampilan, Ashera menyerupai macan tutul salju. Namun perilaku dan temperamennya mirip dengan kucing Savannah. Beberapa ahli berpendapat, pengujian genetik kucing Ashera menemukan jika kucing ini merupakan kucing Savannah namun berada di tingkat tertinggi.

Kucing Ragdoll

Jenis kucing mahal di dunia yang saat ini banyak dicari oleh penggemarnya adalah kucing ragdoll. Kucing yang mirip dengan boneka kain ini memiliki wajah imut dan pipi yang bulat. Selain itu, jenis kucing ini memiliki 4 pola warna, yaitu bicolor (dua warna), mitted, vandan point (solid, lynx, dan tortie).

Kucing ragdoll sendiri biasanya dijual dengan harga Rp1 juta hingga Rp30 juta rupiah. Harga kucing ragdoll bisa beragam, hal ini tergantung dari kualitas ras dan jenisnya.

Ras Kucing Singapura

Bagi yang menyukai bentuk kucing mungil, ras kucing Singapura cocok untuk Anda pelihara di rumah. Salah satu ciri khas dari ras kucing Singapura, yaitu memiliki telinga dan mata yang besar penuh penghayatan. Selain itu, ras kucing yang memiliki berat badan tidak lebi dari 3,5 kg ini, memiliki karakter lincah dan periang.

Anggora

kucing anggora

Foto: Hewany.com ©2021 Merdeka.com

Ras kucing mahal di dunia yang populer dan digemari oleh semua kalangan selanjutnya, yaitu kucing anggora. Ras kucing yang berasal dari Turki ini menjadi ras tertua di dunia. Bulu dan tubuhnya yang panjang, menjadikan kucing anggora terlihat sangat elegan.

Kucing anggora sendiri biasanya dihargai mulai Rp1 juta hingga puluhan juta rupiah. Untuk jenis campuran bisa didapat mulai harga Rp150 ribu tergantung dengan jenis campurannya.

Kucing British Shorthair

Kucing British Shorthair adalah jenis kucing mahal yang memiliki ukuran tubuh sedang sampai besar dengan berat badan sekitar 4–8 kg. Kucing ini mempunyai bentuk kepala bulat disertai dengan pipi yang berisi penuh. Jenis ini memiliki berbagai variasi warna, yaitu gold, copper, odd-eyes, dan blue.

Di samping itu, jenis kucing ini memiliki ciri khas bulu pendek yang sangat lebat. Biasanya, kucing ini dihargai mulai dari Rp10 juta hingga Rp30 juta.

Kucing Himalaya

Salah satu jenis kucing mahal yang memiliki tubuh gemuk dan besar adalah kucing himalaya. Kucing himalaya sendiri merupakan hasil persilangan antara kucing persia dan kucing siam.

Kucing himalaya dibagi menjadi dua jenis, yaitu kucing himalaya wajah boneka dan kucing himalaya wajah datar. Harga kucing ini bisa mencapai Rp15 juta hingga Rp25 juta. Bagi yang menyukai jenis kucing yang bertubuh besar, kucing himalaya cocok untuk Anda pelihara di rumah.

Kucing Savana

Kucing savana adalah jenis kucing mahal yang memiliki bulu tebal, berbadan tinggi, lentur, dan ramping. Kucing hasil persilangan dari ras kucing Afrika dengan kucing Bengal ini menyerupai kucing liar yang buas dengan motif bulu bertotol. Adapun harga kucing ini sangat mahal, yaitu mulai dari Rp30 juta hingga ratusan juta rupiah.

Kucing Persia

rentan alami masalah pernapasan ini tips yang bisa dilakukan pemilik kucing persia

©Shutterstock

Salah satu ras kucing mahal yang terkenal di dunia yaitu kucing persia. Salah satu ciri khas dari kucing ini adalah memiliki bulu yang panjang, lebat, berwajah bulat, dan hidung pesek.Bentuk wajahnya yang lucu dan unik menjadikan jenis kucing ini dihargai cukup mahal, yaitu mulai Rp2 juta hingga belasan juta.

Kucing Russian Blue

Kucing russian blue merupakan jenis kucing mahal yang memiliki bulu pendek berwarna abu-abu kebiruan yang mengkilat. Jenis kucing ini juga dikenal cerdas, ramah, dan atraktif, sehingga cocok dijadikan hewan peliharaan di rumah. Harga kucing russian sendiri cukup mahal, yaitu bisa mencapai Rp30 juta rupiah.

American Curl

Ras kucing mahal di dunia yang terakhir yaitu American Curl. Jenis kucing ini dijual dengan harga $1,200 dan menjadi salah satu hewan yang banyak menjadi favorit masyarakat luas. American Curl ini penuh kasih sayang dan lucu. Ciri fisik American Curl berupa tubuh persegi panjang berukuran sedang, telinga melengkung, mata ekspresif dan bulu sutra datar berbaring.

Selain itu, kucing American Curl memiliki kepribadian suka bersosialisasi dengan sesama kucing maupun manusia. Kucing ini juga sangat penyayang baik kepada sesama kucing maupun keluarga manusianya. Meski tidak terlalu vokal, American Curl ini begitu cerdas. Namun, hewan berbulu ini membutuhkan perawatan.

(mdk/jen)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenis Kucing Peliharaan Favorit dengan Karakteristik Unik yang Lucu dan Menggemaskan
Jenis Kucing Peliharaan Favorit dengan Karakteristik Unik yang Lucu dan Menggemaskan

Rekomendasi berbagai macam kucing peliharaan dengan karakteristik menggemaskan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Jenis Kucing Persia dari Ciri Khas Fisiknya
Mengenal Jenis Kucing Persia dari Ciri Khas Fisiknya

Ada beragam jenis kucing persia yang terkadang jarang diketahui oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jenis Kucing Lucu Sedunia, Ketahui Cara Merawat dan Manfaatnya
Jenis Kucing Lucu Sedunia, Ketahui Cara Merawat dan Manfaatnya

Terdapat beragam jenis kucing lucu ras yang unik dan menggemaskan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ternyata Kucing dan Anjing Bisa Jerawatan, Begini Cara Mengatasinya
Ternyata Kucing dan Anjing Bisa Jerawatan, Begini Cara Mengatasinya

Hewan peliharaan seperti kucing dan anjing rupanya juga bisa jerawatan. Yuk, simak fakta lengkap dan cara mengatasinya!

Baca Selengkapnya
6 Tips Menggemukkan Badan Kucing dengan Efektif, Lakukan Hal Ini
6 Tips Menggemukkan Badan Kucing dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

Pencinta kucing pasti ingin peliharaannya itu tampak gemuk dan sehat. Namun jangan sampai salah cara ya!

Baca Selengkapnya
Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan
Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan

Kucing biasanya menderita abses setelah berkelahi. Mulut dan cakar kucing secara alami mengandung banyak bakteri yang mudah berpindah ke luka.

Baca Selengkapnya
7 Makanan Penggemuk Kucing Buatan Sendiri, Penuh Manfaat dan Kaya Nutrisi
7 Makanan Penggemuk Kucing Buatan Sendiri, Penuh Manfaat dan Kaya Nutrisi

Merdeka.com merangkum informasi tentang makanan penggemuk kucing buatan sendiri yang penuh manfaat dan kaya nutrisi.

Baca Selengkapnya
10 Makanan Kucing Menyusui Buatan Sendiri, Berkualitas dan Kaya Nutrisi
10 Makanan Kucing Menyusui Buatan Sendiri, Berkualitas dan Kaya Nutrisi

Makanan kucing, terutama jenis makanan basah sangat penting untuk diberikan pada kucing peliharaan.

Baca Selengkapnya
Karakteristik Kucing Munchkin Beserta Cara Merawatnya, Ketahui Sebelum Memelihara
Karakteristik Kucing Munchkin Beserta Cara Merawatnya, Ketahui Sebelum Memelihara

Dengan tubuhnya yang mini dan kaki pendek, Munchkin adalah salah satu ras kucing paling menarik dan unik di dunia.

Baca Selengkapnya