Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perusahaan farmasi raup untung dari BPJS Kesehatan

Perusahaan farmasi raup untung dari BPJS Kesehatan kalbe farma. istimewa

Merdeka.com - PT Kalbe Farma Tbk menegaskan kerja sama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, sejak awal tahun ini telah memberikan kontribusi terhadap pendapatan perseroan sebesar 12 persen. Sedangkan, pertumbuhan penggunaan obat farmasi oleh BPJS sebesar 25 persen.

"Artinya, kontribusi terhadap total kalbe sebesar 2-3 persen. Program ini baik juga ke farmasi selain masyarakat." ujar Sekretaris perusahaan PT Kalbe Farma Tbk, Vidjongtius di Jakarta, Jumat (8/8).

Meskipun segmen tersebut masih kecil, tetapi kontribusi bagi perseroan sangat baik. Produk Kalbe yang digunakan BPJS cukup banyak, diantaranya antibiotik, obat hipertensi, obat saraf sampai suplai cairan di rumah sakit.

Dia berharap, keuntungan kontribusi tersebut dapat bertambah hingga 13 persen bahkan mencapai 20 persen. "Tergantung BPJS nya nanti. Kemungkinan akan naik. Jika BPJS bisa tumbuh 25 persen, kita bisa terus tumbuh sampai mencapai 20 Persen."

Program BPJS yang baru dilaksanakan pada tahun pertama ini sudah melebihi target jangkauannya yaitu sebanyak 120 juta orang. Hal tersebut dinilai berdampak positif, sebab pertumbuhan produk Kalbe dapat tumbuh sebesar 22 persen."Produk perusahaan lain tidak sebesar itu," katanya.

Program BPJS di tahun 2019, nanti akan menjangkau 100 persen masyarakat Indonesia. Sebab, anggota yang berkontribusi ke BPJS juga akan bertambah. Perseroan pun,  akan melakukan ekspansi usaha dengan membangun pabrik ontologi (obat kanker) yang sudah mulai beroperasi pada kuartal III-2014 di Pulogadung. Pabrik yang sudah dibangun sejak 3 tahun lalu ini menelan anggaran Rp 250 miliar.

"Selama ini kan untuk obat kanker impor, kita mau buat di dalam negeri agar harganya bisa dijangkau. Kalau dari luar yang menentukan harga kan mereka. Mestinya nanti akan lebih positif karena jadi produk lokal, harga pokok turun," ujarnya.  

Kapasitas dari pabrik ini  bervariasi antara 3-5 juta unit. Ada dua tahap dalam produksi obat kanker ini, yakni Kuartal III mulai dengan 3 jenis, kuartal IV tambah lagi 2 produk. Saat ini, kontribusi obat kanker,  masih sangat kecil atau di bawah 10 persen. Lima tahun ke depan akan mampu mencapai 25 persen.

(mdk/arr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Subsidi Angkutan Barang Perintis Naik Jadi Rp22 Miliar di 2024
Subsidi Angkutan Barang Perintis Naik Jadi Rp22 Miliar di 2024

Layanan ini sangat memiliki dampak yang positif karena adanya angkutan yang menjangkau daerah terdepan, terpencil, terluar dan perbatasan.

Baca Selengkapnya
Pria ini Kena Tipu Ratusan Juta Malah Tambah Sukses, Padahal Cuma Jualan Bawang Goreng
Pria ini Kena Tipu Ratusan Juta Malah Tambah Sukses, Padahal Cuma Jualan Bawang Goreng

Sempat ditipu hingga ratusan juta, pengusaha bawang goreng satu ini justru makin sukses dengan penghasilan mencapai ratusan juta.

Baca Selengkapnya
Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Ini Sederet Manfaat Dirasakan Petani
Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Ini Sederet Manfaat Dirasakan Petani

Dengan adanya tambahan subsidi pupuk, maka harga pupuk akan lebih terjangkau, sehingga biaya produksi pertanian akan berkurang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
18,8 Juta Keluarga Bakal Terima BLT Mitigasi Risiko Pangan Senilai Rp600.000, Ini Bocoran Waktu Pencairannya
18,8 Juta Keluarga Bakal Terima BLT Mitigasi Risiko Pangan Senilai Rp600.000, Ini Bocoran Waktu Pencairannya

Penerima akan mendapatkan bantuan sebesar Rp600.000 per keluarga dan diberikan secara bertahap selama tiga bulan.

Baca Selengkapnya
Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Mekanisme Penebusan Hanya Pakai KTP
Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Mekanisme Penebusan Hanya Pakai KTP

Hal ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh seluruh petani dalam memenuhi kebutuhan pupuk.

Baca Selengkapnya
Kejar Target Penurunan Kemiskinan, Wapres Ma'ruf Amin Minta Anggaran Subsidi Dikaji Ulang
Kejar Target Penurunan Kemiskinan, Wapres Ma'ruf Amin Minta Anggaran Subsidi Dikaji Ulang

Angka kemiskinan nasional berdasar data BPS masih 9,36 persen, jauh di atas target pada RPJMN 2020-2024 sebesar 6,5 – 7,5 persen.

Baca Selengkapnya
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Cerita pria dulunya pengemis dan suka mabuk kini berhasil mengubah hidupnya menjadi pribadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Anies Buka Data Ketimpangan di Indonesia: 64 Persen Dokter dan 74 Persen RS Ada di Jawa-Sumatera
Anies Buka Data Ketimpangan di Indonesia: 64 Persen Dokter dan 74 Persen RS Ada di Jawa-Sumatera

Berdasarkan data tersebut, membuat masyarakat di wilayah Timur Indonesia kesulitan berobat.

Baca Selengkapnya
Mulai Banyak Peminatnya, Ternyata Ini Manfaat Beras Porang Buat Tubuh yang Jarang Diketahui
Mulai Banyak Peminatnya, Ternyata Ini Manfaat Beras Porang Buat Tubuh yang Jarang Diketahui

Beragam manfaat beras porang buat kesehatan tubuh yang wajib diketahui.

Baca Selengkapnya