Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pasca Bencana, Jumlah Pengemudi Ojek Online di Palu Meningkat

Pasca Bencana, Jumlah Pengemudi Ojek Online di Palu Meningkat Gempa Palu. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Palu Arfan mengatakan, keberadaan ojek online (ojol) di Kota Palu, Sulawesi Tengah, membantu mengatasi dan mengurangi pengangguran pasca bencana gempa, tsunami, dan likuifaksi pada 28 September 2018 lalu.

"Makanya kita patut berterima kasih dan mengapresiasi keberadaan ojol di Kota Palu ini sebab banyak pengangguran pascabencana dapat teratasi," kata Arfan di Palu, dikutip Antara, Selasa (20/8).

Menurutnya, banyak tenaga kerja di ibu kota Provinsi Sulawesi Tengah itu terserap menjadi mitra ojol, baik sebagai mitra Gojek maupun Grab dan startup ojol serupa. Termasuk mitra ojol yang sebelumnya bekerja di sejumlah perusahaan, toko atau tempat usaha yang hancur akibat gempa, tsunami dan likuifaksi yang kini tidak beroperasi.

"Saat ini Pemerintah Kota Palu tengah fokus menghidupkan dan membuka kembali UMKM (usaha mikro kecil dan menengah) terutama yang sebelumnya berusaha di kawasan Teluk Palu yang terdampak tsunami," imbuhnya.

Selain itu keberadaan ojol di Kota Palu juga sangat membantu memudahkan urusan orang banyak, terlebih tarif yang dipatok dapat dijangkau oleh semua kalangan dan tidak sampai merobek kantong. Di samping itu, dia mengimbau seluruh mitra atau driver ojol agar tidak perlu malu selama pekerjaan tersebut halal dan tidak merugikan masyarakat.

"Sejak ada ojol ini urusan kita jadi sangat mudah. Pesan makanan misalnya, tidak perlu mengantre, cukup pesan lewat Grab atau Gojek tidak lama sudah datang di rumah kita," tambahnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bengkel Terbakar dan Meledak di Luwu Utara Sulsel, Pemilik Tewas
Bengkel Terbakar dan Meledak di Luwu Utara Sulsel, Pemilik Tewas

Bengkel mobil di Jalan Trans Sulawesi Poros Luwu Utara-Palopo, Kecamatan Masamba, Luwu Utara meledak, Minggu (21/4) malam. Satu orang tewas dalam peristiwa ini.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Cerita Prabowo Subianto saat masih menjadi Danjen Kopassus dan memimpin operasi penting di Papua.

Baca Selengkapnya
Jelang Berbuka Puasa Prajurit TNI Memperlihatkan Pos Penjagaan di Papua, Netizen Sebut 'Cantik Sekali Pemandangannya'
Jelang Berbuka Puasa Prajurit TNI Memperlihatkan Pos Penjagaan di Papua, Netizen Sebut 'Cantik Sekali Pemandangannya'

Momen ngabuburit prajurit TNI yang bertugas di Papua saat menunggu waktu berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Polusi Udara di Jakarta Tinggi, Driver Ojol Banyak yang Batuk dan Sesak Napas
Polusi Udara di Jakarta Tinggi, Driver Ojol Banyak yang Batuk dan Sesak Napas

Driver ojek online berharap pemerintah melakukan langkah penanggulangan konkret terkait polusi udara yang sudah bertahan dalam kurun satu pekan lebih ini.

Baca Selengkapnya
Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas
Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas

Minimnya lapangan pekerjaan dan upah buruh yang rendah membuat warga Blitar rela meninggalkan kampung halamannya

Baca Selengkapnya
Prabowo Janji Perjuangkan Kesejahteraan Ojek Online
Prabowo Janji Perjuangkan Kesejahteraan Ojek Online

Prabowo memberikan rasa hormat kepada Ojol karena mempertaruhkan nyawanya demi keluarga.

Baca Selengkapnya
Dijemput Paksa Jaksa, Terpidana Korupsi Buldoser di Bekasi Sempat Coba Bepergian ke Sejumlah Kota
Dijemput Paksa Jaksa, Terpidana Korupsi Buldoser di Bekasi Sempat Coba Bepergian ke Sejumlah Kota

Jaksa menjemput paksa Soni Petrus, terpidana korupsi pengadaan alat berat pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekas. Dia langsung dijebloskan ke penjara.

Baca Selengkapnya
Menembus Kampung Terdalam Papua Dikelilingi Pemandangan Indah, Tanpa Listrik & Aspal, Warganya Damai
Menembus Kampung Terdalam Papua Dikelilingi Pemandangan Indah, Tanpa Listrik & Aspal, Warganya Damai

Di pedalaman Papua, ada pemandangan alamnya yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Istri Menanti Suami Tak Pulang, Ternyata Driver Taksi Online Itu Dibunuh 2 Mahasiswa karena Utang
Kisah Pilu Istri Menanti Suami Tak Pulang, Ternyata Driver Taksi Online Itu Dibunuh 2 Mahasiswa karena Utang

Modus pelaku, berpura-pura memesan dan meminta diantarkan ke suatu tempat. Tetapi dalam perjalanan dihabisi.

Baca Selengkapnya